Pertanyaan Penelitian KAJIAN PUSTAKA

31 Berdasarkan gambar desain penelitian di atas dapat dijelaskan sebagai berikut: O1 merupakan kelas eksperimen dan O3 merupakan kelas control. O2 adalah hasil dari kelas eksperimen atau setelah mendapatkan perlakuan X. O4 adalah hasil dari kelas yang mendapatkan perlakuan lain atau tidak mendapatkan perlakuan -.

2. Prosedur Penelitian Prosedur penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah:

b. Pada Kelas Eksperimen 1 Studi pustaka. Hal-hal yang dilakukan dalam studi pustaka ini

adalah: mengidentifikasi standar kompetensi, mengidentifikasi ka- rakteristik awal peserta didik, menetapkan kompetensi dasar, memilih materi, dan menyusun proses pembelajaran. 2 Menetapkan media pembelajaran. Menetapkan media pembelajaran untuk praktek membuat bedding set. Dalam penelitian ini meng- gunakan media Chart tiga dimensi 3D, karena media ini termasuk media yang menarik dan mudah dipahami untuk pembelajaran praktek. 3 Menyiapkan dan mengembangkan perangkat pembelajaran. Menyiapkan dan mengembangkan perangkat pembelajaran dengan model pembelajaran langsung berbantuan media chart pada pembelajaran membuat bedding set, yaitu: silabus, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran RPP, lembar penilaian, media Chart 3 dimensi, dan alat berupa benda jadi. 4 Perangkat pembelajaran dievaluasi oleh para ahli. Untuk mengetahui valid tidaknya perangkat pembelajaran yang akan 32 digunakan untuk mengambil data maka perlu dievaluasi oleh para ahli, yaitu ahli materi pembelajaran dan ahli evaluasi. 5 Mengimplementasikan perangkat pembelajaran. Mengimple- mentasikan perangkat pembelajaran pada proses pembelajaran membuat bedding set. 6 Memilih sampel dari semua populasi. Memilih sampel dari semua populasi untuk dijadikan subyek dalam penelitian. Setelah sampel terpilih kemudian menentukan kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan teknik random sampling. Kelas eksperimen diberikan perlakuan pembelajaran menggunakan media chart tiga dimensi, sedangkan kelas kontrol yang tidak diberikan perlakuan menggunakan media chart dimana masing-masing kelas sama-sama diajarkan materi pembuatan bedding set. 7 Tahap pembelajaran a Tahap persiapan. Tahap persiapan eksperimen berfungsi untuk mempersiapkan perlengkapan, perencanaan, dan segala sesuatu yang berhubungan dengan eksperimen secara teknis seperti persiapan membuat Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran RPP, persiapan ruang, waktu pelajaran yang dibutuhkan, serta media pembelajaran yang akan digunakan. b Tahap pelaksanaan. Tahap ini berupa pemberian treatment perlakuan pada kelas eksperimen dengan menggunakan media pembelajaran chart tiga dimensi. Waktu yang digunakan adalah selama proses pembelajaran pembuatan lenan rumah tangga bedding