Posisi Strategis Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Sekarang

120 Sumber : Hasil Analisis Data Lampiran 12 Berdasarkan Tabel 5.12 dapat diketahui perubahan skor dari masa sekarang ke masa mendatang meningkat yaitu dari 3,940 menjadi 4,307 dengan selisih sebesar 0,367. Perubahan ini disebabkan karena perubahan nilai yang diberikan oleh responden dari masing-masing variabel internal.

5.5.6 Posisi Strategis Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Sekarang

dan Masa Mendatang Setelah melakukan analisis pada lingkungan internal dan eksternal baik pada masa sekarang maupun pada masa mendatang maka langkah selanjutnya adalah memindahkan skor nilai ke dalam matrik IFASEFAS. Nilai terbobot total untuk IFAS pada masa sekarang adalah 3,940 dan untuk masa mendatang adalah sebesar 4,307. Sedangkan skor nilai EFAS pada masa sekarang sebesar 4,200 dan pada masa mendatang sebesar 4,134 sehingga posisi perusahaan pada matriks IFASEFAS disajikan pada Gambar 5.1. 121 Total Skor Faktor Strategis Internal IFAS 5 3.60 2.30 1 5 3.60 2.30 1 Gambar 5.1. : Matrik Strategi IE Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Sekarang dan Masa Mendatang Sumber : Hasil Analisis Data, 2011 Keterangan : A = Posisi Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Sekarang B = Posisi Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Mendatang Gambar 5.1 memperlihatkan posisi strategis Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa sekarang dan masa mendatang adalah grow and develop tumbuh dan berkembang. Alternatif strategi yang dapat diterapkan kedepan pada masa mendatang yang terdiri atas strategi penetrasi pasar, pengembangan pasar, dan pengembangan produk. Strategi penetrasi pasar dapat dilakukan dengan meningkatkan segmen pasar baru untuk produk atau jasa yang sudah ada, melalui usaha pemasaran yang lebih gencar. Selain itu juga dapat melakukan pengembangan pasar dalam pengertian 4,307 3,940 I 4,200 A II III VII VIII IX 122 memperkenalkan produk atau jasa yang sudah ada ke wilayah geografis baru, antara lain Australia, Asia, dan Timur Tengah. Pengembangan produk dilakukan agar menjadi variatif dan produk yang dikembangkan juga harus inovatif, antara lain menambah atau melengkapi dengan peralatan teknologi terbaru, dan menambah paket seperti paket Nyepi. 5.5.7 Penentuan Kekuatan, Kelemahan, Peluang dan Ancaman Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Mendatang Pada masa mendatang atau tahun 2012 Four Seasons Resort Jimbaran Bali mempunyai kekuatan yang ditunjukkan oleh 14 indikator dengan range nilai berkisar antara 3-5. Four Seasons Resort Jimbaran Bali memiliki kekuatan dominan pada masa mendatang yaitu lokasi hotel yang strategis dan paket-paket perjalanan dan liburan, wedding package, event. Sementara kelemahan yang terjadi pada masa sekarang akan dikoreksi atau diperbaiki pada masa mendatang sehingga menjadi kekuatan. Pada masa mendatang Four Seasons Resort Jimbaran Bali tidak akan ada ancaman. Pihak manajemen memprediksi bahwa ancaman yang terjadi pada masa sekarang dapat diubah menjadi sebuah peluang. Jadi dengan demikian semua indikator lingkungan strategis ekternal merupakan peluang pada masa mendatang. Yang menjadi peluang dominan dengan nilai 5 adalah indikator tingkat pertumbuhan hotel. Kemudian diikuti dengan indikator stabilitas keamanan Bali, dan perkembangan teknologi informasi yang dapat membantu operasional hotel. Untuk lebih jelasnya kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman Four 123 Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa mendatang dapat dilihat pada Tabel 5.13 dan Tabel 5.14 Tabel 5.13 Kekuatan dan Kelemahan Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada Masa Mendatang No Indikator Variabel Internal Rating Keterangan A B C D E F G H Produk 1. Hotel memiliki restoran dengan standar internasional 2. Fasilitas hotel berfungsi dengan baik seperti mobil hotel Harga 1. Harga spesial untuk tamu yang berkunjung lebih dari satu kali 2. Jasa yang diberikan sesuai dengan harga yang ditawarkan nilai uang Tempat 1. Hotel dapat dicapai dengan mudah dari berbagai lokasi 2. Hotel dekat dengan pantai Promosi 1. Hotel memiliki promosi penjualan seperti tarif promo khusus 2. Hotel melakukan pengiklanan melalui media internet Orang 1. Penampilan karyawan sopan 2. Karyawan terampil menguasai bahasa asing Paket 1. Hotel menawarkan paket pernikahan Program 1. Hotel memiliki program seperti kelas memasak Hubungan Kerja 1. Hotel bekerjasama dengan galeri 2. Hotel dapat dipesan melalui agen-agen perjalanan 4,57 4,43 3,71 4,29 3,57 4,43 4,14 4,14 4,43 4,57 4,29 4,29 4,43 4,71 Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Kekuatan Sumber : Hasil Analisis Data Lampiran 12 124 Tabel 5.14 Peluang dan Ancaman Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa Mendatang No Indikator Variabel Eksternal Rating Score A B C D E F Persaingan 1. Tingkat pertumbuhan hotel meningkat Politik, Legislasi, dan Regulasi 1. Stabilitas keamanan Bali kondusif 2. Kebijakan pemerintahan daerah fleksibel Lingkungan Ekonomi 1. Tingkat inflasi stabil 2. Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika stabil Teknologi Mengikuti perkembangan teknologi informasi Lingkungan Sosial dan Budaya Budaya masyarakat di lingkungan hotel memberikan kenyamanan Sumber Daya Pelestarian terhadap sumber daya alam di lingkungan sekitar hotel 4,57 4,57 4,14 3,57 3,57 4,57 4,00 3,71 Peluang Peluang Peluang Peluang Peluang Peluang Peluang Peluang Sumber : Hasil Analisis Data Lampiran 10 Pada Tabel 5.13 dapat diketahui bahwa semua indikator merupakan kekuatan Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa mendatang. Pada masa mendatang Four Seasons Resort Jimbaran Bali tidak mempunyai kelemahan. Adapun indikator-indikator yang menjadi kekuatan Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa mendatang adalah kelengkapan fasilitas kamar, kelengkapan fasilitas hotel, lokasi hotel, penyesuaian khusus terhadap harga, intensitas promosi, kualitas pelayanan karyawan, kompetensi karyawan, kerjasama dengan agen perjalanan dan galeri, dan paket-paket perjalanan dan liburan, wedding package, event. 125 Pada Tabel 5.14 dapat diketahui semua indikator lingkungan strategis eksternal merupakan peluang pada masa mendatang namun manajemen Four Seasons Resort Jimbaran Bali harus tetap menjaga semua indikator tersebut agar tidak menjadi ancaman di kemudian hari. Adapun indikator-indikator yang menjadi peluang Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa mendatang adalah tingkat pertumbuhan hotel meningkat, stabilitas keamanan Bali yang kondusif, kebijakan pemerintahan daerah yang fleksibel, tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika yang stabil, mengikuti perkembangan teknologi informasi yang dapat membantu operasional hotel, budaya masyarakat di lingkungan hotel memberikan kenyamanan, pelestarian terhadap sumber daya alam di lingkungan sekitar hotel.

5.6 Pembahasan

Berdasarkan hasil penelitian seperti yang tersaji pada lampiran serta pembahasan sebelumnya maka dapat dideskripsikan variabel-variabel lingkungan eksternal yang merupakan peluang dan ancaman Four Seasons Resort Jimbaran Bali baik pada masa sekarang maupun pada masa mendatang adalah tingkat pertumbuhan hotel meningkat. Selain itu dapat pula dideskripsikan variabel-variabel lingkungan internal yang menjadi kekuatan dan kelemahan Four Seasons Resort Jimbaran Bali baik pada masa sekarang maupun pada masa mendatang adalah dari segi tempat. Posisi strategis Four Seasons Resort Jimbaran Bali pada masa sekarang dan pada masa mendatang adalah grow and develop tumbuh dan berkembang, reformulasi strategi