Fungsi Sumber Belajar SUMBER BELAJAR

24

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMA Bina Insani, lebih tepatnya pada peserta didik SMA Bina Insani. Adapun waktu penelitian tersebut yaitu dilakukan pada bulan April 2015.

B. Metode Penelitian

Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian kualitatif. Menurut Lexy J. Moleong, metodologi penelitian kualitatif adalah penelitian yang dimaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian, misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dll, secara holistik, dan dengan cara deskripsi dalam bentuk kata – kata dan bahasa, pada suatu konteks khusus yang alamiah dan dengan memenfaatkan metode alamiah 26 . Penelitian kualitatif adalah riset yang bersifat deskriptif dan cenderung menggunakan analisis dengan pendekatan induktif 27 . Kemudian dalam Basrowi dan Suwandi, memahami penelitian kualitatif dijelaskan bahwa penelitian kualitatif adalah penelitian yang berangkat dari inkuiri naturalistik yang temuan – temuannya tidak diperoleh dari prosedur penelitian secara statistik 28 . Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penelitian kualitatif adalah sebuah penelitian naturalistik, disusun secara induktif, dan penjelasannya dilakukan secara deskriptif. 26 Lexy J. Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung : PT Remaja Rosdakarya, 2010, h. 6. 27 http:id.wikipedia.orgwikipenelitian kualitatif, diakses tanggal 1 desember 2011 28 Basrowi dan Suwandi, memahami penelitian kualitatif, Jakarta : PT Rineka Cipta, 2009 , h.22 25

C. Sumber Data

Sumber data dalam penelitian adalah subjek dari mana data dapat diperoleh. Peneliti menggunakan wawancara dalam pengumpulan datanya, maka sumber data yaitu orang merespon atau menjawab pertanyaan – pertanyaan peneliti, baik pertanyaan tertulis ataupun lisan. Untuk mempermudahkan mengidentifikasi sumber data, Prof. Dr. Suharsimi Arikunto 29 . mengklasifikasikannya menjadi tiga, yaitu : 1. Person, yaitu sumber data yang bisa memberikan data berupa jawaban lisan melalui wawancara. Person dalam penelitian ini adalah guru geografi dan peserta didik kelas X – IPS 1. 2. Place, yaitu sumber data yang menyajikan tampilan berupa keadaan diam ruangan kelas, fasilitas kelas, sumber belajar, dan lain – lain dan bergerak kegiatan belajar – mengajar, aktivitas, dan lain - lain . Keduanya merupakan objek untuk penggunaan metode observasi. Place dalam penelitian ini adalah aktivitas belasar siswa Kelas X – IPS 1 SMA Bina Insani. 3. Paper, yaitu sumber data yang menyajikan tanda – tanda berupa huruf, angka, dan lain – lain. Paper dalam penelitian ini adalah profil SMA Bina Insani dan beberapa dokumen penting lainnya. Dalam penelitian ini penulis mengambil sumber person yakni siswa – siswi SMA Bina Insani dan sumber paper yang berasal dari data – data yang terkait seperti profil SMA Bina Insani Bogor, data siswa – siswi SMA Bina Insani kelas X – IPS 1, dan lain – lain.

D. Objek Penelitian

Dalam penelitian diperlukan adanya obyek yang akan menjadi sasaran penelitian yang biasa disebut dengan populasi. Populasi adalah 29 Arikunto, Suharsimi. 2002.Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta:PT Rineka Cipta.