Tahap persiapan penelitian METODOLOGI PENELITIAN

30 3. Verifikasi data Kesimpulan awal yang dikemukakan masih bersifat sementara, dan akan berubah bila tidak ditemukan bukti-bukti yang kuat dan mendukung pada tahap berikutnya. Tetapi apabila kesimpulan yang dikemukakan pada tahap awal, didukung oleh bukti – bukti yang valid dan konsisten saat peneliti kembali ke lapangan mengumpulkan data, maka kesimpulan yang dikemukakan merupakan kesimpulan yang kredibel 36 . 36 Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R D. Bandung : ALFABETA h 252. 31

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Profil SMA Bina Insani

1. Mukadimah

Sekolah Bosowa Bina Insani adalah sekolah umum yang berciri khas yang berada dibawah Yayasan Bosowa Bina Insani. Sekolah Bosowa Bina Insani dahulu bernama Sekolah Bina Insani, terhitung sejak tanggal 1 April 2012, manajemen Sekolah Bina Insani dipegang oleh Yayasan Bosowa Bina Insani Yayasan BBI. Yayasan ini didirikan oleh Bosowa Foundation, sayap kegiatan sosial Bosowa Group, sebuah kelompok bisnis nasional terkemuka yang didirikan dan dikembangkan oleh Bpk Aksa Mahmud. Yayasan Bosowa Bina Insani berkomitmen untuk terus memajukan Sekolah Bina Insani menjadi sekolah yang bermutu dan islami, yang tidak hanya berbicara di level Bogor, tapi juga nasional, bahkan internasional. Sekolah Bosowa Bina Insani memiliki 4 unit sekolah, yaitu unit Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak Bina Insani Berdiri tahun 1990, Sekolah Dasar Bina Insani Berdiri tahun 1990, Sekolah Menengah Pertama Bina Insani Berdiri tahun 1992 dan Sekolah Menengah Atas Bina Insani Berdiri tahun 1995. Seluruh unit memiliki program reguler dan internasional, kecuali Kelompok Bermain dan Taman Kanak-Kanak.

2. Visi Dan Misi A.

VISI “ Menjadi lembaga pendidikan Islam terdepan dalam melahirkan generasi yang smart, islami, disiplin, inovatif, dan competitif dalam kancah kehidupan global. 32

B. MISI

1. Menciptakan iklim belajar yang kondusif dengan lingkungan yang nyaman. 2. Mengembangkan sekolah yang bernafaskan islam. 3. Menumbuhkan sikap dan jiwa kepemimpinan, kemandirian, dan kepekaan sosial dalam integritas pribadi yang tangguh dan sabar. 4. Mewujudkan proses pembelajaran yang aktif, inovatif, kreatif, dan menyenangkan selaras denga tuntutan dan perubahan zaman. 5. Menumbuhkan semangat dan budaya belajar yang tinggi dalam meraih prestasi.

3. Kurikulum

Kurikulum Sekolah Bosowa Bina Insani merupakan hasil pengembangan kurikulum nasional yang sudah dipadukan dengan nilai-nilai kekhasan Bina Insani, typical kurikulum of bina insane Islamic studies dan Cambridge curriculum. Islamic studies merupakan kurikulum keagamaan kekhasan yang digunakan di Bina Insani dari PGTK sampai SMA secara terpadu dan berkesinambungan. Cambridge curriculum merupakan kurikulum yang diadopsi SD, SMP, dan SMA untuk memberikan layanan khusus kepada para siswa yang memilih program dual degree.

4. Tenaga Pendidik

Sekolah Bosowa Bina Insani ditunjang tenaga-tenaga pendidik yang profesional dalam bidangnya sehingga turut mempercepat optimalisasi konsep pengembangan pendidikan yang ada di Sekolah Bosowa Bina Insani. Tenaga pendidik sekolah bosowa bina insani memiliki empat kompetensi wajib, yaitu: