Hasil Penelitian Relevan Deskripsi Interaksi Verbal dalam Peroses Belajar Mengajar menggunakan Pendekatan Kooperatif dengan Metode Diskusi pada Konsep Virus

31 BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat penelitian adalah MAN 4 Jakarta, yang beralamat di Jl. Ciputat Raya Pondok Pinang Jakarta Selatan. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 20122013, yakni pada tanggal 6 Agustus 2012.

B. Subjek Penelitian

Subjek penelitian adalah benda, hal atau orang tempat data untuk variabel penelitian melekat, dan yang dijadikan permasalahan. 1 Subjek pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IPA 1, yang berjumlah 33 orang.

C. Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Penelitian deskriptif merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi mengenai status suatu gejala yang ada, yaitu keadaan gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan. 2 Penelitian deskriptif pada umumnya dilakukan dengan tujuan utama untuk menggambarkan secara sistematik fakta dan karakteristik objek atau subjek yang diteliti secara tepat. Penelitian ini tidak dimaksudkan untuk menguji hipotesis tertentu, tetapi hanya menggambarkan apa adanya tentang suatu variabel, gejala atau keadaan. Dalam penelitian ini aspek yang akan diteliti adalah interaksi verbal yang berlangsung selama proses belajar mengajar pada materi virus. 1 Suharsimi Arikunto, Manajemen Penelitian, Jakarta: Rineka Cipta, 2007, Cet. IX, h. 88. 2 Suharsimi Arikunto, Ibid, h. 234.

D. Instrumen Penelitian

Dapat diartikan sebagai suatu alat yang digunakan untuk mengumpulkan data yang diamati. 3 Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi. Observasi dilakukan dengan dua cara, yaitu: 1. Untuk merekam interaksi verbal yang terjadi antara guru dan siswa pada saat proses belajar mengajar berlangsung digunakan perekam audio dan kamera digital untuk merekam bagaimana interaksi verbal yang terjadi dalam proses belajar mengajar dengan metode diskusi pada konsep virus. Sumber data rekaman merupakan data dasar untuk mengkonstruksi kembali proses pembelajaran. Hal ini dimungkinkan karena rekaman audio dan transkripsinya dapat memberikan gambaran yang relatif lengkap untuk memperoleh data interaksi verbal. 2. Selain dengan menggunakan alat perekam observasi juga dilakukan dengan mengamati proses belajar mengajar menggunakan lembar observasi dan catatan lapangan 4 . Lembar Observasi digunakan untuk mengetahui terlaksananya kegiatan proses belajar mengajar sesuai dengan yang telah ditentukan. Lembar obeservasi terdiri atas lembar observasi guru 5 dan lembar observasi siswa 6 . Sedangkan catatan lapangan berguna dilakukan untuk mendukung informasi yang diperoleh dalam proses pembelajaran yang terlewat oleh guru dan membantu dalam proses menganalisis data.

E. Teknik Pengumpulan Data

Tahapan pengumpulan data adalah sebagai berikut: 1. Tahap Persiapan Adapun langkah-langkah dalam tahap persiapan adalah sebagai berikut: 3 Suharsimi Arikunto, prosedurpenelitian suatu pendekatan praktis Jakarta: Rineka Cipta, 2010, h.203. 4 Lampiran, 3, h. 70 5 Lampiran, 1, h. 67 6 Lampiran, 2, h. 68