Kegiatan Sistem Informasi Komponen Sistem Informasi

kegiatan yang termasuk dalam bidang usaha lembaga pembiayaan. Yang termasuk kegiatan usaha lembaga pembiayaan adalah sebagai berikut: a. Sewa guna usaha leasing b. Anjak piutang factoring c. Usaha kartu kredit credit card d. Pembiayaan konsumen consumer finance Pembiayaan yang berdasarkan prinsip syariah adalah pembiayaan berdasarkan persetujuan, atau kesepakatan, antara perusahaan pembiayaan dengan pihak lain yang mewajibkan pihak yang dibiayai untuk mengembalikan pembiayaan tersebut dalam jangka waktu tertentu dengan imbalan atau bagi hasil Soemitra, 2009.

2.5.1 Pembiayaan Konsumen Syariah

Pembiayaan konsumen consumer finance adalah kegiatan pembiayaan untuk pengadaan barang berdasarkan kebutuhan konsumen dengan pembayaran secara angsuran. Pembiayaan konsumen termasuk ke dalam jasa keuangan dan dapat dilakukan baik oleh bank maupun lembaga keuangan non bank dalam bentuk perusahaan pembiayaan. Menurut Bapepam-LK pembiayaan konsumen adalah kegiatan pembiayaan untuk pengadaan barang berdasarkan kebutuhan konsumen dengan sistem pembayaran angsuran atau berkala oleh konsumen Soemito, 2009. Sedangkan pembiayaan konsumen syariah adalah kegiatan pembiayaan untuk pengadaan barang berdasarkan kebutuhan konsumen dengan pembayaran secara angsuran sesuai dengan prinsip syariah. Pembiayaan konsumen diperlukan oleh pengguna dana untuk memenuhi kebutuhan konsumsi dan akan habis dipakai untuk memenuhi kebutuhan tersebut Soemitro, 2009.

2.5.2 Prosedur Pembiayaan Konsumen Syariah

Secara umum prosedur pembiayaan konsumen syariah dilakukan sebagai berikut Soemitro, 2009: 1 Pihak konsumen menghubungi perusahaan konsumen untuk mengajukan permohonan pembiayaan yang bersifat konsumtif. 2 Perusahaan pembiayaan dan konsumen menyepakati kontrak sesuai dengan akad yang sesuai dengan kebutuhan konsumen dalam dokumen tertulis yang secara jelas menerangkan syarat dan ketentuan yang disepakati. 3 Penyerahan barang kepada konsumen sesuai dengan permohonan konsumen. 4 Konsumen membayar kepada perusahaan pembiayaan sesuai dengan kesepakatan kotrak. 2.6 Lembaga Keuangan Syariah 2.6.1 Pengertian Lembaga Keuangan Syari’ah Lembaga keuangan adalah setiap perusahaan yang kegiatan usahanya berkaitan dengan bidang keuangan. Kegiatan usaha lembaga keuangan dapat berupa menghimpun dana dengan menawarkan berbagai skema, menyalurkan dana dengan berbagai skema atau melakukan kegiatan menghimpun dana dan menyalurkan dana sekaligus, dimana kegiatan usaha lembaga