Pendapatan Konsumsi Rumah Tangga

Tabel 4.13 Rata-rata Biaya Produksi Usahatani Kopi Di Kabupaten Bener Meriah Dan Kabupaten Aceh Tengah No. Biaya Produksi Kabupaten Bener Meriah Rp Kabupaten Aceh Tengah Rp 1 Pupuk 1.400.000 1.467.000 2 Pestisida 202.800 260.000 3 Peralatan 1.121.400 1.073.000 4 Tenaga Kerja 7.400.000 5.110.000 Jumlah 10.124.200 7.910.000 Sumber : Data Primer Diolah Dari Lampiran 6 dan Lampiran 7, 2015 Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa rata-rata total biaya produksi usahatani kopi di kabupaten Bener Meriah sebesar Rp.10.124.200 pertahunnya. Dimana rata-rata biaya pupuk sebesar Rp.1.400.000 pertahun, rata-rata biaya pestisida sebesar Rp.202.800 pertahun, rata-rata biaya peralatan sebesar Rp.1.121.400 pertahun dan rata-rata biaya tenaga kerja sebesar Rp.7.400.000 pertahun. Sedangkan di kabupaten Aceh Tengah rata-rata total biaya produksi usahatani kopi pertahunnya adalah sebesar Rp.7.910.000, dimana biaya produksi paling besar dikeluarkan untuk biaya tenaga kerja yaitu sebesar Rp.5.110.000 pertahunnya, diikuti rata-rata biaya pupuk sebesar Rp.1.467.000 pertahun. Sementara itu, rata-rata biaya produksi peralatan dan rata-rata biaya produksi pestisida pertahunnya masing-masing sebesar Rp.1.073.000 dan Rp.260.000.

4.4 Pendapatan

Pendapatan usahatani yang dimaksud dalam penelitian ini adalah penerimaan yang diperoleh dari usahatani kopi yang dimiliki petani sampel dikurangi dengan biaya produksi yang di keluarkan dalam usahatani kopi di kabupaten Bener Meriah dan Kabupaten Aceh Tengah. Adapun rata-rata penerimaan usahatani kopi dan rata-rata biaya produksi di kabupaten Bener Meriah dan Kabupaten Aceh Tengah dapat dilihat pada tabel 4.14 dibawah ini. Tabel 4.14 Rata-rata Penerimaan Usahatani Kopi dan Rata-rata Biaya Produksi Per Tahun Di Kabupaten Bener Meriah Dan kabupaten Aceh Tengah No. Uraian Kabupaten Bener Meriah Rp Kabupaten Aceh Tengah Rp 1 Penerimaan Usahatani Kopi 39.320.000 49.980.000 2 Biaya Produksi 10.124.200 7.910.000 Sumber : Data Primer Diolah Dari Lampiran 8 Dan Lampiran 9, 2015 Untuk menghitung pendapatan dari usahatani, dapat dihitung dengan rumus sebagai berikut : Pd = TR – TC Dimana : Pd = Pendapatan usahatani TR = Total revenue total penerimaan TC = Total cost total biaya Adapun pendapatan dari usahatani di kabupaten Bener Meriah dan Kabupaten Aceh Tengah adalah sebagai berikut : Pd = TR – TC Pd = Rp.39.320.000 – Rp.10.124.200 = Rp.29.195.800 Kab. Bener Meriah Pd = Rp.49.980.000 – Rp.7.910.000 = Rp.42.070.000 Kab. Aceh Tengah Berdasarkan perhitungan diatas dapat diketahui bahwa di kabupaten Bener Meriah rata-rata penerimaan usahatani kopi pertahunnya sebesar Rp.39.320.000 dan rata-rata biaya produksi pertahun sebesar Rp.10.124.200, maka akan diperoleh pendapatan usahatani rata-rata petani sampel sebesar Rp.29.195.800 pertahun. Sedangkan di kabupaten Aceh Tengah rata-rata penerimaan usahatani kopi sebesar Rp.49.980.000 pertahun dan rata-rata biaya produksi sebesar Rp.7.910.000 pertahun, maka akan diperoleh pendapatan usahatani rata-rata petani sampel sebesar Rp.42.070.000 pertahun.

4.5 Konsumsi Rumah Tangga

Konsumsi rumah tangga yang dimaksud dalam penelitian ini adalah biaya pengeluaran petani sampel untuk kebutuhan konsumsi pangan dan kebutuhan konsumsi non pangan pertahunnya. Konsumsi pangan merupakan biaya yang dikeluarkan oleh petani sampel yang terdiri dari 9 Sembilan bahan pokok, yaitu beras, lauk pauk, telus, sayur mayur, garam, gula, minyak goring, terigu dan gasminyak tanah. Adapun rata- rata pengeluaran konsumsi pangan petani sampel di kabupaten Bener Meriah dan kabupaten Aceh Tengah pertahunnya dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 4.15 Rata-rata Pengeluaran Konsumsi Pangan Per Tahun Di Kabupaten Bener Meriah Dan Kabupaten Aceh tengah No. Konsumsi Pangan Kabupaten Bener Meriah Rp Kabupaten Aceh Tengah Rp 1 Beras 3.884.400 4.194.000 2 Lauk Pauk 3.912.000 4.812.000 3 Telur 517.920 333.760 4 Sayur Mayur 2.124.400 2.964.000 5 Garam 155.280 150.000 6 Gula 559.920 645.840 7 Minyak Goreng 656.720 601.920 8 Terigu 51.200 51.360 9 GasMinyak Tanah 853.800 944.000 Jumlah 12.715.640 14.696.880 Sumber : Data Primer Diolah Dari Lampiran 14 Dan Lampiran 15, 2015 Berdasarkan tabel diatas, rata-rata total pengeluaran konsumsi pangan pertahunnya di kabupaten Bener Meriah adalah sebesar Rp.12.723.640. Sedangkan di kabupaten Aceh Tengah rata-rata total pengeluaran konsumsi pangan sebesar Rp.14.696.880 pertahun. Konsumsi non pangan yang dimaksud dalam penelitian ini adalah pengeluaran petani sampel yang terdiri dari konsumsi sandang, kesehatan, pendidikan, transportasi, biaya tagihan listrik, dan lain-lain rekreasi, sosial dan agama. Adapun rata-rata pengeluaran konsumsi non pangan petani sampel di kabupaten Bener Meriah dan kabupaten Aceh Tengah per tahunnya dapat dilihat pada tabel 4.16 dibawah ini. Tabel 4.16 Rata-rata Pengeluaran Konsumsi Non Pangan Per Tahun Di Kabupaten Bener Meriah Dan Kabupaten Aceh tengah No. Konsumsi Non Pangan Kabupaten Bener Meriah Rp Kabupaten Aceh Tengah Rp 1 Sandang 3.730.000 3.200.000 2 Kesehatan 1.528.000 1.800.000 3 Pendidikan 10.008.000 13.592.000 4 Transportasi 5.473.280 8.284.000 5 Biaya Tagihan Listrik 503.280 564.000 6 Lain-lain 3.900.000 5.400.000 Jumlah 25.142.560 32.840.000 Sumber : Data Primer Diolah Dari Lampiran 16 Dan Lampiran 17, 2015 Dari tabel 4.16 dapat kita lihat bahwa di kabupaten Bener Meriah rata-rata total pengeluaran konsumsi non pangan pertahunnya adalah sebesar Rp.25.142.460. Sedangkan di kabupaten Aceh Tengah rata-rata total pengeluaran konsumsi non pangan adalah sebesar Rp.32.840.000 pertahun. Adapun rata-rata total pengeluaran konsumsi rumah tangga petani sampel per tahunnya di kabupaten Bener Meriah dan kabupaten Aceh Tengah adalah sebagai berikut. Tabel 4.17 Rata-rata Total Pengeluaran Konsumsi Rumah Tangga Per Tahun Di Kabupaten Bener Meriah Dan Kabupaten Aceh Tengah No. Konsumsi Rumah Tangga Kabupaten Bener Meriah Rp Kabupaten Aceh Tengah Rp 1 Pangan 12.723.640 14.696.880 2 Non Pangan 25.142.560 32.840.000 Jumlah 37.866.200 47.536.880 Sumber : Data Primer Diolah Dari Lampiran 18 Dan Lampiran 19, 2015 Berdasarkan tabel diatas rata-rata total pengeluaran konsumsi rumah tangga pertahunnya di kabupaten Bener meriah dan kabupaten Aceh tengah masing- masing sebesar Rp.37.866.200 dan Rp.47.536.880.

4.6 Kontribusi Pendapatan Petani Dari Kopi