Identitas Responden Perilaku Perempuan Islam Pemilih Pada Pemilukada Putaran II Kota Medan 2010 (Studi Kasus: Kemenangan Rahudman Harahap dan Dzulmi Eldin di Kelurahan Perintis, Kecamatan Medan Timur)

BAB III PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA Pada bab ini akan dianalisis data yang telah diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada para responden di Kelurahan Perintis Kecamatan Medan Timur dengan responden sebanyak 94 orang. Populasi pada penelitian ini adalah masyarakat yang memiliki hak suara di dalam pemilukada Walikota dan Wakil Walikota Putaran II pada tanggal 19 Juni 2010. Dalam bab ini akan dibahas tentang data yang diperoleh selama penelitian berlangsung, yang terdiri dari karaktristik responden dan Data responden atas kuesioner yang telah dibagikan terlebih dahulu selama penelitian berlangsung. Dalam penyajian data ini Data yang diperoleh dari responden akan disajikan dalam bentuk tabel tunggal, yang berisi nomor urut, kategori Data, jumlah responden yang menjawab dan Persentase . Data yang disajikan dan dianalisis adalah karakteristik umum responden dan partisipasi masyarakat yang dilihat melalui perilaku politiknya, meliputi keikutsertaan di dalam pemberian suara, kampanye, dan partai politik. Setelah disajikan data-data yang diperoleh dari hasil penelitian, maka akan dipaparkan analisis dari hasil-hasil penelitian dan penelitian ini hanya menggambarkan alasan masyarakat yang menggunakan hak pilihnya pada putaran II pemilihan walikota dan wakil walikota Medan tahun 2010.

A. Identitas Responden

Berikut ini akan disajikan data yang berkaitan dengan identitas responden berdasarkan jenis kelamin, umur, etnissuku, pendapatan perbulan, pekerjaan utama, dan pendidikan terakhir. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.1 Data Responden Berdasarkan Umur No Umur Jumlah Persentase 1 17-25 Tahun 14 14,9 2 26-35 Tahun 18 19,14 3 36-45 Tahun 42 44,7 4 46-55 Tahun 13 13,82 5 55 Tahun keatas 7 7,44 Jumlah 94 100 Sumber : Data hasil penelitian November 2012 Dengan menggunakan rumus Tharo Yamane, yang telah dipaparkan pada bab sebelumnya, diperoleh data dari jumlah 1.557 perempuan Islam maka yang akan jadi responden dalam penelitian ini berjumlah 94 orang. Dilihat dari karakter usia responden pada tabel 3.1 menunjukan bahwa responden telah memenuhi syarat untuk mengikuti pemilu yaitu minimal berusia 17 tahun. Adapun responden yang paling muda ialah yang berusia 17 tahun yang memiliki hak untuk menggunakan hak pilihnya, sedangkan responden yang paling tua ialah yang berusia 50 tahun keatas, serta responden yang berusia 36-45 tahun lebih signifikan jumlahnya dalam hal ini memiliki jumlah paling banyak dari seluruh responden. Melihat komposisi tersebut sudah cukup mewakili pandangan masyarakat tentang yang mempengaruhi masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada putaran I dan putaran II pemilukada kota Medan Tahun 2010. Tabel 3.2 Data Responden Berdasarkan EtnisSuku No EtnisSuku Jumlah Persentase 1 Batak 57 58,77 2 Jawa 17 18,10 3 Melayu 11 11,72 4 Aceh 3 3,20 5 Padang 5 5,31 6 Karo 1 1,01 Jumlah 94 100 Sumber : Data hasil penelitian November 2012 Universitas Sumatera Utara Masyarakat di Kelurahan Perintis memiliki beraneka ragam etnis ataupun suku, seperti, Batak, Jawa, Melayu, Aceh, Padang, Karo, dan Lain-lain. Namun masyarakat yang bersuku Batak merupakan jumlah masyarakat yang paling banyak terdapat di Kelurahan Perintis. Jika dilihat alasan responden yang menggunakan hak pilihnya berdasarkan suku, maka masyarakat suku Jawa dan Batak pada umumnya dipengaruhi oleh kehidupan kepercayaan yaitu masih menganut sistem tradisional bahwa suku-suku tertentu seperti suku Batak yang dianggap layak memimpin Kota Medan karena mayoritas responden di kelurahan perintis bersuku batak dan hal itu dianggap mempengaruhi pilihan perempuan islam terhadap pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota. Hal yang paling menarik adalah pernyataan salah satu responden yang bersuku Batak yang menyatakan bahwa percaya terhadap calon Walikota dan Wakil Walikota nomor enam yaitu Rahudman Harahap, disebabkan karena Rahudman Harahap yang bersuku Batak Mandailing jika menang, akan mampu mengontrol birokrasi pemerintahan yang pada umumnya adalah masyarakat pribumi, dan ada anggapan bahwa kebijakan yang akan dikeluarkan cukup mendapat dukungan baik dari masyarakat maupun dari birokrasi pemerintahan, sehingga akan menyebabkan kinerja pemerintahan yang akan maksimal. Tabel 3.3 Data Responden Berdasarkan Pendapatan Setiap Bulan No Pendapatan Perbulan Jumlah Persentase 1 Rp. 500.000,- 28 29,78 2 Rp. 500.000 - Rp. 1.000.000,- 44 46,81 3 Rp. 1.000.000 - Rp. 3.000.000,- 18 19,15 4 Rp. 3.000.000,- 4 4,26 Jumlah 94 100 Sumber : Data hasil penelitian November 2012 Universitas Sumatera Utara Secara umum, masyarakat di Kelurahan Perintis berada pada level menengah ke bawah. Hal ini dapat dilihat dari data yang diambil dari 94 responden. Dari 94 responden ini dapat kita lihat bahwa 44 orang responden memiliki penghasilan Rp. 500.000 - 1 juta, dan hanya 4 orang yang berpenghasilan diatas 3 juta sedangkan yang berada pada level bawah sebanyak 29.78 yang terdiri dari responden dengan penghasilan dibawah Rp.500.000 sebanyak 28 orang, dan dari data diatas dapat dilihat hampir 30 dari responden memiliki penghasilan dibawah UMR atau bahkan tidak mempunyai penghasilan sama sekali. Dari data di atas menunjukkan bahwa penghasilan tersebut hanya dapat memenuhi kebutuhan hidup yang sederhana yaitu hanya memenuhi kebutuhan sehari-hari saja. Tabel 3.4 Data Responden Berdasarkan Pekerjaan No Pekerjaan Jumlah Persentase 1 Pegawai Negeri Sipil 26 27,66 2 Karyawan Swasta 16 17,02 3 Buruhkuli 13 13,82 4 Ibu Rumah Tangga 18 19,14 5 Pedagang 4 4,25 6 Mahasiswa 17 18,08 Jumlah 94 100 Sumber : Data hasil penelitian November 2012 Secara umum, kehidupan masyarakat di Kelurahan Perintis berada pada level menengah. Dari data di atas dapat kita lihat bahwa pekerjaan yang dominan dari responden tersebut adalah sebagai pegawai negeri sipil, dimana responden banyak yang bekerja sebagai pegawai negeri yang dekat dengan lingkungannya. Artinya bahwa pekerjaan ini cenderung juga dapat membuat pemilih dapat menentukan secara lebih bijak pilihannya. Selebihnya responden yang lain adalah ibu rumah tangga, karyawan swasta, mahasiswa, buruhkuli, dan pedagang. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.5 Data Responden Berdasarkan Pendidikan Terakhir No Pendidikan Jumlah Persentase 1 Sarjana S1, S2, S3 32 34,04 2 Diploma D1, D2, D3 17 18,08 3 SMUSederajat 22 23,41 4 SMPSederajat 18 19,15 5 SD 5 5,32 Jumlah 94 100 Sumber : Data hasil penelitian November 2012 Pendidikan merupakan faktor yang sangat penting untuk meningkatkan sumber daya manusia baik pendidikan formal maupu informal. Secara umum, masyarakat di Kelurahan Perintis berpendidikan SMUSederajat. Sedangkan proporsi responden yang memiliki pendidikan SMPSederajat dan SDSederajat cukup kecil. Hal ini menunjukkan bahwa tingkat pendidikan responden yang terdapat ada juga yang memiliki pendidikan terakhir Sarjana dan Diploma yang jumlahnya relatif sedang. Dari data ini dapat dilihat bahwa masyarakat sudah memiliki kesadaran untuk berpartisipasi dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2010 yang lalu, dan sudah diangagap memiliki kesadaran tentang pentingnya partisipasi politik.

B. Pemilihan Kepala Daerah

Dokumen yang terkait

Perilaku Pemilih pada Pemilukada Medan 2010 Putaran II Studi Kasus: Jemaat HKBP Resort Cinta Damai di Kec Medan Helvetia)

3 60 79

Analisis Wacana Kritis Berita Kampanye Pasangan Rahudman Harahap-Dzulmi Eldin dan Sofyan Tan-Nelly Armayanti pada Pemilu Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Medan 2010 di Harian Analisa dan Harian Sumut Pos

2 59 159

Partisipasi Politik Pemilih Pada Tingkat Pendidikan Formal Rendah Terhadap Pemilukada Kota Medan 2010 (Studi Kasus : Pemilihan Putaran Kedua di Lingkungan IV Kelurahan Titi Papan Kecamatan Medan Deli)

0 30 70

Katalog Perpustakaan USU Tahun 2010 : Etnomusikologi

0 30 426

Katalog Perpustakaan USU Tahun 2010 : Sejarah

0 26 311

Katalog Perpustakaan USU Tahun 2010 : Sastra Indonesia

0 34 402

BAB II DESKRIPSI LOKASI PENELITIAN - Perilaku Perempuan Islam Pemilih Pada Pemilukada Putaran II Kota Medan 2010 (Studi Kasus: Kemenangan Rahudman Harahap dan Dzulmi Eldin di Kelurahan Perintis, Kecamatan Medan Timur)

0 0 25

BAB I PENDAHULUAN - Perilaku Perempuan Islam Pemilih Pada Pemilukada Putaran II Kota Medan 2010 (Studi Kasus: Kemenangan Rahudman Harahap dan Dzulmi Eldin di Kelurahan Perintis, Kecamatan Medan Timur)

0 0 40

PERILAKU PEREMPUAN ISLAM PEMILIH PADA PEMILUKADA PUTARAN II KOTA MEDAN 2010 (studi kasus : Kemenangan Rahudman Harahap dan Dzulmi Eldin di Kelurahan Perintis, Kecamatan Medan Timur)

0 0 11

Perilaku Pemilih pada Pemilukada Medan 2010 Putaran II Studi Kasus: Jemaat HKBP Resort Cinta Damai di Kec Medan Helvetia)

0 0 8