Tujuan dan Manfaat Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Metodologi Penelitian

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk: 1. Mengetahui pelaksanaan manajemen kearsipan di SMP DUA MEI Ciputat. 2. Mengetahui SDM yang bekerja sebagai arsiparis di SMP DUA MEI Ciputat. 3. Mendapatkan data dan kesimpulan tentang pelaksanaan manajemen kearsipan dalam ketatausahaan di SMP DUA MEI Ciputat Adapun manfaat penelitian ini adalah: 1. Secara teoritis, hasil penelitian ini diharapkan bisa mengembangkan kajian ilmu pendidikan mengenai pelaksanaan manajemen kearsipan di sekolah. 2. Secara praktis, hasil penelitian ini bisa dijadikan sebagai bahan masukankontribusi yang berarti bagi lembaga pendidikan khususnya peagawai tata usaha dalam melaksanakan manajeman kearsipan di sekolah. 41

B. Waktu dan Tempat Penelitian

Sekolah yang dijadikan tempat penelitian adalah SMP DUA MEI yang terletak di Jl. H. Abdul Gani No.135 Ciputat, Jakarta Selatan. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Oktober 2009 sampai selesai.

C. Metodologi Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang menggambarkan objek penelitian secara verbal melalui data yang telah terkumpul dengan penyebaran angket kepada responden. Pengumpulan data dilakukan dengan cara penelitian lapangan, yaitu peneliti terjun langsung ke lokasi penelitian untuk mendapatkan data yang diperlukan. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini adalah: 1. Teknik Angket. Teknik ini diberlakukan bertujuan untuk memperoleh data dari dua orang pegawai tata usaha dan empat belas orang guru SMP tentang pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen kearsipan di SMP DUA MEI. Angket yang digunakan dalam penelitian ini berbentuk angket tertutup menggunakan Skala Likert, dengan alternatif jawaban: Selalu SL = 4, Sering SR = 3, Kadang-Kadang KD = 2 dan Tidak Pernah TP = 1. 2. Teknik Wawancara. Teknik ini digunakan untuk mewawancarai kepala sekolah. Wawancara ini bertujuan untuk menanyakan perihal pengelolaan manajemen kearsipan di SMP DUA MEI. 3. Teknik Dokumentasi Teknik ini bertujuan untuk mendapatkan beberapa data yang dibutuhkan untuk penyusunan skripsi ini.

D. Sumber Data