Perumusan Masalah Tujuan dan Manfaat Penelitian Kerangka Pemikiran

menghasilkan rekomendasi guna peningkatan kualitas partisipasi politik perempuan di Kabupaten Pakpak Bharat pada masa yang akan datang.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian pada latar belakang masalah diatas, maka penulis merumuskan masalah sebagai berikut : 1. Bagaimana pandangan PKS Pakpak Bharat terhadap partisipasi politik perempuan khususnya dalam jabatan politik di Kabupaten Pakpak Bharat pada tahun 2006-2009 ? 2. Upaya apa yang dilakukan PKS Pakpak Bharat untuk meningkatkan partisipai politik perempuan pada tahun 2006-2009 ?

1.3. Tujuan dan Manfaat Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah yang diajukan, maka peneliltian ini bertujuan sebagai berikut : 1. Untuk mengetahui pandangan PKS Pakpak Bharat terhadap partisipasi politik perempuan khususnya dalam jabatan politik di Kabupaten Pakpak Bharat pada tahun 2006-2009. 2. Untuk mengetahui upaya apa yang dilakukan PKS Pakpak Bharat untuk meningkatkan partisipasi politik perempuan di Kabupaten Pakpak Bharat pada tahun 2006-2009. Adapun Manfaat Penelitian adalah: Ampe Sahrianita Boangmanalu : Pandangan PKS Pakpak Bharat Terhadap Partisipasi Politik Perempuan, 2009 1. Bagi penulis, penelitian ini merupakan usaha untuk meningkatkan kemampuan berfikir melalui penulisan karya ilmiah dan untuk menerapkan teori-teori yang penulis peroleh selama perkuliahan di Magister Studi Pembangunan Sekolah Pasca Sarjana Universitas Sumatera Utara. 2. Bagi pemerintah atau bagi pengambil kebijakan dalam merumuskan dan merancang strategi untuk memberdayakan dan mencerdaskan perempuan dalam bidang politik. 3. Bagi masyarakat sebagai informasi dalam memperjuangkan hak-hak perempuan dan dalam melakukan pendidikan politik bagi perempuan. 4. Bagi Program Studi Pembangunan Sekolah Pasca Sarjana Universitas Sumatera Utara, diharapkan dapat menambah ragam penelitian yang ada dan tambahan literature untuk penelitian-penelitian dimasa yang akan datang.

1.4. Kerangka Pemikiran

Peneliti mencoba melihat bagaimana pandangan PKS Pakpak Bharat terhadap partisipasi politik perrempuan khususnya perempuan yang duduk dalam jabatan politik. Peneliti juga memperdalam penelitian dengan melihat hambatan perempuan Pakpak Bharat untuk masuk dalam dunia politik dan menganalisis upaya yang dilakukan PKS Pakpak Bharat guna menningkatkan patisipasi politik. Ampe Sahrianita Boangmanalu : Pandangan PKS Pakpak Bharat Terhadap Partisipasi Politik Perempuan, 2009 PANDANGAN PKS PAKPAK BHARAT TERHADAP PARTISIPASI POLITIK PEREMPUAN JABATAN POLITIK KHUSUSNYA LEGESLATIF HAMBATAN PEREMPUAN PAKPAK BHARAT MASUK KEDUNIA POLITIK UPAYA MENINGKATKAN PARTISIPASI POLITIK PEREMPUAN Gambar 1. Kerangka Pemikiran Pandangan PKS Pakpak Bharat Terhadap Partisipasi Politik Perempuan Ampe Sahrianita Boangmanalu : Pandangan PKS Pakpak Bharat Terhadap Partisipasi Politik Perempuan, 2009

BAB II TINJAUAN PUSTAKA