Hal-hal yang Menarik Perhatian

19 Dari uraian di atas, dalam penelitian tentang perhatian orang tua ini peneliti menggunakan indikator bahwa orang tua yang menaruh perhatian kepada anaknya tercermin dalam perilaku sebagai berikut: a. Pemenuhan kebutuhan dasar anak, yang meliputi kebutuhan fisiologis, kebutuhan keselamatan dan keamanan, kebutuhan pemilikan dan sosial, kebutuhan harga diri, dan kebutuhan aktualisasi diri. b. Pemberian bimbingan-bimbingan kepada anak, seperti membantu anak memahami posisi dan peranannya, menanamkan nilai-nilai, membantu anak memasuki kegiatan bermasyarakat.

B. Kepribadian Siswa

Kepribadian berhubungan dengan pembawaan seseorang dalam kehidupan kesehariannya. Oleh karena itu, kepribadian dari seseorang dapat terlihat dari bagaimana ia menimbulkan kesan bagi orang-orang lainnya. Tinjauan mengenai kepribadian siswa di sini meliputi beberapa aspek, yaitu:

1. Pengertian Kepribadian Siswa

Kepribadian dari seorang anak tercermin dari tingkah lakunya sehari- hari, tingkah laku dari seorang anak masih cenderung alami dan tidak dibuat- buat. Menurut Hendriati Agustiani 2006: 128, menjelaskan bahwa kepribadian adalah karakteristik atau cara bertingkah laku yang menentukan penyesuaian dirinya yang khas terhadap lingkungannya. Berbeda dengan Allport dalam Abu Ahmadi Munawar Sholeh, 2005: 201 menjelaskan kepribadian adalah organisasi dinamis dalam diri individu yang terdiri dari 20 sistem-sistem psikofisik yang menentukan cara penyesuaian diri yang unik khusus dari individu tersebut terhadap lingkungannya, selain itu ia juga menjelaskan bahwa penyesuaian diri yang dialami oleh masing-masing individu di dalam lingkungannya mempunyai sifat yang unik khas serta khusus, yang artinya mempunyai ciri-ciri tersendiri dan tidak ada yang menyamainya, bahkan yang terjadi pada anak kembar sekalipun. Atkinson dalam Sugihartono, 2007: 46 menjelaskan kepribadian sebagai pola perilaku dan cara berpikir yang khas, yang menentukan penyesuaian diri seseorang terhadap lingkungan. Agus Sujanto, dkk. 2004: 12 mengemukakan pengertian yang hampir sama tentang kepribadian yaitu suatu totalitas psikhopisis yang kompleks dari individu, sehingga nampak di dalam tingkah lakunya yang unik. Dengan beberapa keterangan di atas maka dapat diartikan bahwa kepribadian siswa merupakan tingkah laku serta cara berfikir yang khas dari seorang anak yang dipelajari dan diperoleh dari lingkungan, guna menyesuaikan diri terhadap lingkungan

2. Hal-hal yang Mempengaruhi Kepribadian Siswa

Manusia sebagai makhluk sosial tidak dapat hidup sendiri, sehingga dalam proses interaksinya selalu melibatkan orang lain, sehingga kepribadian yang terbentuk tidak murni dari dirinya sendiri, melainkan ada faktor-faktor yang mempengaruhi.