Pengertian Penelusuran Minat Pengertian Minat dan Penelusuran Minat 1. Pengertian Minat

Pedoman Penelusuran Minat Peserta Didik SMP 23 dasar umum, bakat, minat dan kecenderungan pilihan masing-masing peserta didik. Dalam konteks ini, bimbingan dan konseling membantu peserta didik untuk memahami diri, menerima diri, mengarahkan diri, mengambil keputusan, dan merealisasikan keputusannya secara bertanggung jawab. Bimbingan dan konseling membantu peserta didik mencapai perkembangan optimal dan kemandirian dalam kehidupannya serta menyelesaikan permasalahan yang sedang dihadapi. Di samping itu, bimbingan dan konseling membantu peserta didik dalam memilih, meraih dan mempertahankan karier untuk mewujudkan kehidupan yang produktif dan sejahtera lahir dan batin, serta untuk menjadi warga masyarakat yang peduli terhadap lingkungan kehidupan dan kemaslahatan umum melalui pendidikan.

C. Kaidah Penelusuran Minat

Kaidah dasar yang dinyatakan secara eksplisit dalam Kurikulum 2013 yang berkaitan langsung dengan layanan bimbingan dan konseling adalah kaidah peminatan atau dalam konteks SMP layanan penelusuran minat. Layanan penelusuran minat peserta didik dalam Kurikulum 2013 Pedoman Penelusuran Minat Peserta Didik SMP 24 merupakan bagian dari upaya advokasi dan fasilitasi bimbingan dan konseling, agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan negara sehingga mencapai perkembangan optimal arahan Pasal 1 angka 1 UU Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Perkembangan optimal dalam arahan di atas, dimaksudkan bukan sebatas tercapainya prestasi sesuai dengan kapasitas intelektual dan minat yang dimiliki, melainkan sebagai sebuah kondisi perkembangan yang memungkinkan peserta didik mampu mengambil pilihan dan keputusan secara sehat dan bertanggung jawab serta memiliki daya adaptasi tinggi terhadap dinamika kehidupan yang dihadapinya. Dengan demikian, penelusuran minat adalah sebuah proses yang akan melibatkan serangkaian pengambilan pilihan dan keputusan oleh peserta didik yang didasarkan atas pemahaman potensi diri dan peluang yang ada di lingkungannya. Dilihat dari konteks ini maka bimbingan dan ko nseling adalah ”wilayah layanan yang bertujuan memandirikan individu yang normal dan sehat dalam