Kinerja Guru Deskriptif Variabel Penelitian

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

4.1.1 Deskriptif Variabel Penelitian

Statistik deskriptif memberikan gambaran atau deskripsi suatu data yang dilihat dari nilai rata-rata mean, standar deviasi, varian, maksimum, minimum, sum, range, kurtosis dan skewness kemencengan distribusi Ghozali, 2009:19. Adapun analisis deskriptif dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

4.1.1.1 Kinerja Guru

Data kinerja guru diperoleh melalui metode angket dengan sumber responden kepala sekolah. Hasil analisis deskriptif persentase untuk variabel kinerja terangkum dalam tabel sebagai berikut: Tabel 4.1 Kategori Variabel Kinerja Guru No. Kinerja Skor Interval Kriteria f 1 81.26-100.00 Sangat Tinggi 16 51.61 2 62.51-81.25 Tinggi 15 48.39 3 43.76-62.50 Rendah 4 25.00-43.75 Sangat Rendah Total 31 100 Rata-rata 82.04 Sumber: Data diolah pada lampiran 8 Berdasarkan Tabel 4.1 menunjukkan responden paling banyak memiliki skor dengan kriteria sangat tinggi sebesar 51,61. Hasil analisis deskriptif presentase menunjukkan bahwa rata-rata skor kinerja guru sebesar 82.04 termasuk dalam kriteria kinerja sangat tinggi. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa kinerja guru ekonomi SMA di kota Tegal rata-rata adalah sangat tinggi, 61 artinya guru ekonomi SMA di kota Tegal: 1 menguasai bahan pelajaran; 2 Mengelola program belajar mengajar; 3 Mengelola kelas dengan baik; 4 Menggunaan media pembelajaran yang efektif; 5 Menguasai landasan-landasan pendidikan; 6 Mengelola interaksi belajar mengajar; 7 menilai prestasi siswa; 8 Mengenal fungsi dan program bimbingan dan penyuluhan di sekolah; 9 Mengenal dan penyelenggaraan administrasi sekolah; 10 Memahami prinsip- prinsip dan pemanfaatan hasil penelitian pendidikan guna keperluan pengajaran. Meskipun hasil analisis data menunjukkan bahwa kinerja guru ekonomi SMA di kota Tegal rata-rata telah mencapai 82,04 dalam kategori sangat tinggi, namun upaya-upaya untuk mengoptimalkan kinerja guru masih tetap diperlukan. Berdasarkan hasil analisis deskripsi persentase per indikator kinerja guru adalah sebagai berikut: Tabel 4.2 Deskriptif Tiap Indikator Kinerja Guru Indikator Persentase rata-rata Kriteri a Penguasaan bahan 68,28 Tinggi Pengelolaan program belajar 70,97 Tinggi Pengelolaan kelas 80,11 Tinggi Penggunaan media dan sumber belajar 80,37 Tinggi Penguasaan landasan- landasan pendidikan 85,89 Sangat Tinggi Pengelolaan interaksi belajar mengajar 85,45 Sangat Tinggi Penilaian prestasi siswa 84,41 Sangat Tinggi Pengenalan funsi dan Program BP di sekolah 87,90 Sangat Tinggi Pengenalan dan penyelenggaraan Administrasi sekolah 87,50 Sangat Tinggi Pemahaman prinsip- prinsip dan pemanfaatan 90,32 Sangat Tinggi hasil penelitian pendidikan Sumber: Data diolah pada lampiran 9-16 Berdasarkan Tabel 4.2 dapat diketahui bahwa persentase rata-rata paling tinggi dari indikator kinerja guru adalah pemahaman prinsip-prinsip dan pemanfaatan hasil penelitian pendidikan yaitu sebesar 90,32, berada pada kategori sangat tinggi artinya guru ekonomi SMA di kota Tegal mampu memahami prinsip-prinsip dan memanfaatkan hasil penelitian pendidikan untuk pengajaran. Persentase rata-rata paling rendah dari indikator kinerja guru adalah penguasaan bahan yaitu sebesar 68,28, berada pada kategori tinggi artinya guru ekonomi SMA di kota Tegal dalam penguasaan bahan pembelajaran kurang maksimal.

4.1.1.2 Kompetensi Profesional Guru