Susunan Kepengurusan Kelompok Wanita TaniKWTPutri Cempo

66 3 Buku daftar anggota 4 Buku rencana kegiatan 5 Buku notulen 6 Buku keuangan 7 Buku simpan pinjam 8 Album foto kegiatan Buku-buku administrasi tersebut digunakan untuk mengontrol dan mencatat seluruh kegiatan yang akan maupun yang telah dilakukan oleh Kelompok Wanita Tani KWT Putri Cempo. Sehingga para pengurus maupun anggota mengetahui program-program yang telah dilaksanakan dan dapat menjadi rujukan untuk program kegiatan selanjutnya yang akan dilaksanakan kedepannya. Upaya Kelompok Wanita Tani KWT Putri Cempo dalam rangka meningkatkan kerukunan dan kegiatan sharing antar sesama anggota dengan melakukan pertemuan rutin pada hari jumat pahing di setiap bulan yang dilaksanakan di masjid Al Hidayah dan secara bergiliran di rumah anggota.Dalam pertemuan ini juga diberikan keterampilan atau pengetahuan sesuai yang dibutuhkan para anggota.

d. Program Kegiatan Kelompok Wanita Tani Putri Cempo

Kelompok wanita tani KWT Putri Cempo merupakan salah satu kelompok wanita tani yang sukses dalam melaksanakan pemberdayaan perempuan.Keberhasilan tersebut dapat dilihat dari pelaksanaan program yang dijalankan oleh Kelompok Wanita Tani KWT Putri Cempo.Beberapa program yang ada di Kelompok Wanita Tani KWT Putri Cempo antara lain: 1 Pengembangan Produk Olahan Jamur 2 Program pelatihan keterampilan 67 3 Kegiatan Arisan dan Simpan Pinjam 4 Kegiatan Sosial mengisi pelatihan Program kegiatan yang dilaksanakan tersebut ditunjang oleh sumber daya lokal yang ada di lingkungan setempat.Saat ini Kelompok Wanita Tani KWT Putri Cempo memiliki produk unggulan berupa macam-macam produk olahan jamur.Hal ini berdasarkan pada potensi sumber daya alam yang ada sangat menunjang untuk melakukan kegiatan usaha yang mengarah kewirausahaan salah satu contohnya yaitu jamur tiram.

e. Sekilas Produk yang dihasilkan Kelompok Wanita TaniKWT Putri Cempo

Hunian tetap Huntap Dongkelsari merupakan salah satu dusun yang memiliki produksi jamur yang melimpah.Hal ini dikarenakan Huntap Dongkelsari memiliki dua kubung jamur bantuan dari rekompak. Satu kubung jamur diisi sekitar 2000 sampai 3000 log jamur setiap kubungnya. Akan tetapi jamur tiram seringnya dijual ke pengepul jamur kemudian dijual ke penjual sayur dan pasar.Selain itu juga jamur yang dihasilkan juga dijadikan produk olahan seperti keripik jamur.Tidak banyak dari anggotaKelompok Wanita Tani KWT yang melakukan upaya pengolahan jamur tiram dikarenakan mereka sibuk dengan pekerjaan mereka. Namun ada beberapa orang anggota yang dapat mengolah jamur sebagai makanan untuk catering maupun cemilan.

B. Data Penelitian

Sebuah penelitian tentunya membutuhkan data untuk membantu mengetahui deskripsi tentang penyelenggaraan program pemberdayaan masyarakat korban erupsi Gunung Merapi yang ada di Huntap Dongkelsari.Sasaran penelitian ini adalah kelompok wanita tani.Kelompok yang saya pilih adalah kelompok wanita tani KWT Putri Cempo. 68

1. Pelaksanaan Program Pemberdayaan

Dalam suatu penyelenggaraan program pemberdayaan masyarakat tentunya membutuhkan perencanaan, pelaksanaan hingga evaluasi penilaian program.Hal ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana perkembangan dari terselenggaranya suatu program pemberdayaan masyarakat.Huntap Dongkelsari memiliki beberapa program pemberdayaan masyarakat.Sesuai dengan pernyataan W “Program pemberdayaan masyarakat yang ada di Huntap Dongkelsari yaitu kelompok ternak sapi dan kambing, kelompok wanita tani ada dua yakni kelompok wanita tani guyub rukun dan putri cempo, serta ukm merapi bangkit yang ada di bekas desa yang mereka huni dulu.” CW 2, 19112015 Hal ini didukung oleh pernyataan SR “Ada banyak mbak programnya disini, ada kelompok ternak, kelompok wanita tani kwt, ada usaha kecil menengah ukm juga.” CW 3, 23112015 Berdasarkan pernyataan tersebut didukung hasil pengamatan dapat diketahui bahwa ada beberapa kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan di Huntap Dongkelsari.Kegiatan tersebut adalah kelompok ternak sapi dan kambing, kelompok wanita tani, dan usaha kecil menengah ukm.

a. Perencanaan Program Pemberdayaan

Perencanaan merupakan tahapan awal dalam program pemberdayaan masyarakat, yang menentukan bagaimana program yang akan dilaksanakan. Perencanaan program pemberdayaan masyarakat dilakukan melalui beberapa tahapan, antara lain: 1 Sosialisasi Program Sosialisasi program merupakan tahapan pertama yang dilakukan. Sosialisasi ini dilakukan untuk mengenalkan masyarakat pada program pemberdayaan yang akan dilakukan. Sosialisasi program dilakukan oleh BPPKP Kabupaten Sleman bidang ketahanan pangan, melalui pendampingan dan penyuluhan pertanian terhadap kelompok 69 wanita tani yang akan mengikuti program pemberdayaan masyarakat, sehingga program yang dirancang sesuai dengan kondisi yang ada di huntap dan program dapat bermanfaat bagi mereka serta dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, seperti pernyataan T selaku dukuh Huntap Dongkelsari “Kemarin itu mbak banyak program-program pelatihan dari dinas pertanian dan disperindag itu mbak, yang saya rasa programnya itu dapat mengembangkan potensi dan keterampilan masyarakat sini sehingga mereka dapat ilmu dan pengalaman baru setelah mereka pindah ke huntap ini”. CW 1, 9112015 Sosialisasi program dalam menentukan program apa yang akan dilaksanakan, dilakukan melalui diskusi bersama, seperti yang disampaikan oleh SR ketua kelompok wanita tani “Awalnya kita diundang dikumpulkan gitu mbak soalnya ada dari dinas yang mau datang, setelah itu rembugan untuk membuat kelompok tani, saya didawuhi jadi ketua kwt putri cempo kemudian setiap rapat jumat pahing itu ada perwakilan dari dinas mbak untuk sekedar diskusi dan melakukan pelatihan-pelatihan gitu mbak”. CW 3, 23112015 Berdasarkan pernyataan tersebut dapat diketahui bahwa sosialisasi program sangat penting dalam merencanakan sebuah kegiatan pemberdayaan masyarakat agar program yang akan dilaksanakan efektif dan efisien. 2 Penyiapan Pendamping Pendamping merupakan orang yang bertugas untuk membantu kelompok wanita tani dalam melakukan kegiatan pemberdayaan masyarakat.Fungsi dari pendamping adalah sebagai narasumber maupun fasilitator yang dapat memotivasi kelompok agar dapat lebih semangat dalam mengikuti kegiatan. Seperti yang diungkapkan W “Ini mbak pihak dari rekompak dan dinas pertanian, ketapang, disperindag ini mbak yang biasanya kasih program-program pelatihan, kita cuma tinggal milih program dan jalankan programnya saja”. CW 2, 19112015 Hal ini didukung pernyataan SR

Dokumen yang terkait

HUBUNGAN ANTARA STRES DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA LANSIA DI SHELTER DONGKELSARI DESA WUKIRSARI KECAMATAN CANGKRINGAN KABUPATEN SLEMAN PROVINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

0 4 93

HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL DENGAN TINGKAT DEPRESI PADA LANSIA DI HUNIAN TETAP (HUNTAP) DUSUN PETUNG , CANGKRINGAN YOGYAKARTA

0 2 75

PENDAHULUAN STUDI FAKTOR PENENTU DALAM PEMILIHAN MATERIAL REKONSTRUKSI RUMAH TINGGAL PASCA ERUPSI MERAPI DI DESA UMBULHARJO, KECAMATAN CANGKRINGAN, KABUPATEN SLEMAN.

0 4 11

MITIGASI BENCANA ERUPSI GUNUNG MERAPI DI MASYARAKAT DESA SIDOREJO KECAMATAN KEMALANG KABUPATEN KLATEN Mitigasi Bencana Erupsi Gunung Merapi Di Masyarakat Desa Sidorejo Kecamatan Kemalang Kabupaten Klaten.

0 1 14

PELATIHAN KECAKAPAN VOKASIONAL DALAM MEWUJUDKAN HIDUP MANDIRI : Studi pada Masyarakat Pascabencana Erupsi Merapi di Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta.

0 12 71

Hubungan antara persepsi terhadap dukungan sosial dengan penyesuaian diri pada korban erupsi gunung Merapi yang tinggal di hunian tetap.

0 3 171

PERILAKU SOSIAL MASYARAKAT PASCA ERUPSI MERAPI (STUDI DI HUNIAN TETAP BANJARSARI, DESA GLAGAHARJO, CANGKRINGAN, SLEMAN, YOGYAKARTA).

1 2 124

PEMBERDAYAAN LANSIA MELALUI KEGIATAN KEAGAMAAN DI DUSUN GATAK, WUKIRSARI, KECAMATAN CANGKRINGAN, KABUPATEN SLEMAN.

0 0 295

PELAKSANAAN NILAI DEMOKRASI DI SD NEGERI KIYARAN 2 DESA WUKIRSARI KECAMATAN CANGKRINGAN KABUPATEN SLEMAN.

0 0 76

HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP DUKUNGAN SOSIAL DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA KORBAN ERUPSI GUNUNG MERAPI YANG TINGGAL DI HUNIAN TETAP

0 0 169