Teknik Pengumpulan Data METODOLOGI PENELITIAN

37

B. Subjek Penelitian

Subjek dalam peneltian ini adalah siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen Kecamatan Jaten Kabupaten Karanganyar tahun pelajaran 20102011. Dengan jumlah siswa sebanyak 24, yang terdiri 8 siswa perempuan dan 16 siswa laki - laki.

C. Sumber Data

Sumber data atau informasi yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah: 1. Sumber data primer yaitu sumber data yang diperoleh atau dikumpulkan oleh peneliti secara langsung dari sumber datanya. Sumber data primer disebut juga sebagai data asli atau data baru. Sumber data primer dalam penelitian ini antara lain siswa dan guru. Dari siswa diperoleh data nilai kemampuan siswa dalam berhitung perkalian siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen, Jaten, Karanganyar, hasil dokumentasi dan observasi dalam kegiatan pembelajaran penggunaan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share . Dari guru diperoleh hasil wawancara sebelum dan sesudah dilaksanakan penerapan penggunaan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share. 2. Sumber data sekunder adalah sumber data yang diperoleh atau dikumpulkan peneliti dari berbagai sumber yang telah ada. Sumber data sekunder dapat diperoleh dari berbagai sumber seperti: daftar nilai siswa mengenai kemampuan berhitung perkalian siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen sebelum dilaksanakan tindakan, RPP pembelajaran Matematika mengenai kemampuan berhitung perkalian, dan Silabus Matematika Kelas II .

D. Teknik Pengumpulan Data

Sejalan dengan data yang akan dikumpulkan serta sumber data yang ada selanjutnya dikemukakan teknik pengumpulan data. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data tersebut antara lain : 1. Wawancara Wawacara dilakukan sesuai dengan pedoman wawancara terhadap guru yang bertujuan menggali informasi guna memperoleh data tentang kemampuan 38 berhitung perkalian sebelum dan sesudah penerapan penggunaan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share pada siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen tahun pelajaran 20102011. Wawancara digunakan untuk menggali data mengenai kemampuan berhitung siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen Jaten Karanganyar sebelum dan sesudah menerapkan penggunaan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share . Pedoman wawancara terlampir lihat lampiran 4 2. Observasi Pengamatan Menurut Suharsimi Arikunto 2006:156, observasi adalah suatu kegiatan pemusatan perhatian terhadap sesuatu objek dengan menggunakan seluruh alat inder. Observasi adalah alat pengumpulan data yang dilakukan peniliti dengan cara mengamati dan mencatat secara sistematik gejala-gejala yang diselidiki. Obsevasi dipusatkan pada proses dan hasil tindakan pembelajaran beserta peristiwa peristiwa yang melingkupinya. Dalam penelitian ini observasi difokuskan aktivitias siswa dan kemamapuan guru dalam pembelajaraan menggunakan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share. Observasi difokuskan pada aktivitas siswa dalam kegiatan pembelajaran untuk mengetahui kemampuan siswa dalam kemampuan berhitung siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen Jaten Karanganyar lampiran 5. Observasi kepada kemampuan guru mengajar dalam menerapkan penggunaan media kelereng dalam model pembelajaran kooperatif Think Pair Share . lampiran 8,9,12,13 3.Tes Tes adalah serentetan pertanyaan atau latihan serta alat lain yang digunakan untuk mengukur kemampuan, pengetahuan intelegensi, kemampuan atau bakat yang dimiliki individu atau kelompok Suharsimi Arikunto, 2006: 150. Pemberian tes dimaksudkan untuk mengukur seberapa jauh kemampuan yang diperoleh siswa setelah kegiatan pembelajaran tindakan. Tes materi perkalian diberikan pada awal penelitian untuk mengidentifikasi kekurangan atau kelemahan siswa dalam pembelajaran perkalian. Tes dalam penelitian ini juga 39 digunakan untuk mengetahui perkembangan atau keberhasilan pelaksanaan tindakan mengenai kemampuan berhitung perkalian siswa kelas II SD Negeri 01 Dagen. Tes dalam penelitian ini berupa unjuk kerja siswa dalam kegiatan diskusi kelompok dan tes tertulis dalam setiap pertemuannya . Format tes terdapat pada lampiran 2 dan 3. 4. Dokumentasi Dokumen merupakan sumber data yang memiliki posisi penting dalam penelitian kualitatif. Dokumen merupakan bahan tertulis ataupun film yang digunakan sebagai sumber data, dokumen sejak lama digunakan sebagai sumber data karena dalam banyak hal dokumen sebagai sumber data dapat dimanfaatkan untuk menguji, menafsirkan, bahkan untuk meramalkan Slamet dan Suwarto 2007: 53. Dalam penelitian ini metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh dokumentasi kurikulum, rencana pelaksanaan pembelajaran yang dibuat oleh guru, daftar nilai, instrument, arsip penilaian guru, bukti fisik kegiatan, serta nama responden penelitian pada siswa kelas II SD Negeri 01, Dagen, Jaten, Karanganyar. Proses pembelajaran yang dilaksanakan dikomentasikan menggunakan kamera video.

E. Validitas Data

Dokumen yang terkait

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PERISTIWA PROKLAMASI INDONESIA DALAM PELAJARAN IPS PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 01 PERENG KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2009 2010

0 2 80

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG BILANGAN BULAT PADA SISWA KELAS IV SDN I KARANGDUREN KLATEN TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 12 132

PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SD NEGERI DAGEN 01 JATEN Pengaruh strategi pembelajaran mind mapping terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SD negeri Dagen 01 Jaten Karanganyar Tahun pelajaran 2014

0 2 8

PENGARUH STRATEGI PEMBELAJARAN MIND MAPPING TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SD NEGERI DAGEN 01 JATEN Pengaruh strategi pembelajaran mind mapping terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SD negeri Dagen 01 Jaten Karanganyar Tahun pelajaran 2014

0 2 16

PENDAHULUAN Pengaruh strategi pembelajaran mind mapping terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SD negeri Dagen 01 Jaten Karanganyar Tahun pelajaran 2014/2015.

0 3 5

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS CERITA PENDEK DENGAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS II SD NEGERI 01 JATEN KARANGANYAR TAHUN PELAJARAN 2010 2011

0 1 137

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERHITUNG MATEMATIKA POKOK BAHASAN PERKALIAN MELALUI METODE JARIMATIKA PADA SISWA KELAS II SDN 02 JATEN KARANGANYAR TAHUN AJARAN 2010 2011

1 8 207

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MENULIS DESKRIPSI DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI 01 SURUHKALANG KARANGANYAR TAHUN AJARAN 2010 2011

0 3 106

UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG MELALUI MEDIA BENTUK BINTANG PADA ANAK KELOMPOK B Upaya Meningkatkan Kemampuan Berhitung Melalui Media Bentuk Bintang Pada Anak Kelompok B TK Pertiwi 02 Dagen Kecamatan Jaten Kabupaten Karanganyar Tahun Pelajaran

0 1 12

Penggunaan teknik jarimatika untuk meningkatkan kemampuan berhitung perkalian pada siswa kelas ii sdn Manisharjo 01 bendosari sukoharjo tahun ajaran 2009 2010 Penulis: Esti Rejeki (X7108669) Dosen Pembimbing: 1. Prof. Dr. Retno Winarni, M.Pd 2. Drs. Sukar

0 1 15