Batasan Operasional Defenisi Operasional Populasi dan Populasi Sasaran

b. Bagi Pihak Lain Hasil penelitian dapat digunakan oleh investor sebagai informasi untuk menentukan kebijakan investasinya terhadap saham-saham telekomunikasi dan menjadi sumbangan pemikiran atau referensi bagi pihak-pihak yang berkepentingan terutama bagi mahasiswa yang akan melakukan penelitian selanjutnya khususnya mengenai penilaian kewajaran harga saham suatu perusahaan yang terdaftar di BEI.

F. Metodologi Penelitian

1. Batasan Operasional

Batasan operasional dalam penelitian ini adalah analisa perbedaan nilai intrinsik saham dengan harga pasarnya juga perbedaan antara harga pasar dengan nilai buku saham dengan menggunakan data dividen yang dibayarkan PT Telekomunikasi Indonesia,Tbk dan Indosat,Tbk periode 2003-2007 dan data keuangan yang memuat total ekuitas dan kewajiban kedua perusahaan. Model yang dipakai yaitu Dividend Discount Model pertumbuhan supernormal dan book value per shares.

2. Defenisi Operasional

Defenisi operasional dan pengukuran variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah: a. Valuasi harga wajar saham dengan Dividend Discount Model pertumbuhan supernormal Halim, 2006: ∑ =       + − + + + + = n t n c c n t t t k g k g D k g D P 1 1 1 1 1 1 Universitas Sumatera Utara Dimana: = P Harga intrinsik saham dengan model pertumbuhan tidak konstan = D Dividen saat ini tahun pertama = t g Pertumbuhan dividen diatas normal = c g Pertumbuhan dividen normal = k Required rate of return = n Periode pertumbuhan dividen diatas normal = n D Dividen pertumbuhan normal b. Valuasi harga wajar saham dengan book value per shares. Nilai Buku per Lembar Saham = Saham Lembar Jumlah Kewajiban Total Aktiva Total −

3. Populasi dan Populasi Sasaran

Populasi adalah keseluruhan kumpulan elemen yang menjadi pengamatan dalam suatu atau seluruh kumpulan elemen penelitian yang dapat digunakan dalam membuat beberapa kesimpulan. Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor telekomunikasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan populasi sasaran yaitu keseluruhan individu dalam areawilayahkurun waktu yang sesuai dengan tujuan penelitian. Adapun kriteria pertimbangan populasi sasaran yang digunakan adalah: a. Perusahaan sektor telekomunikasi yang listing di Bursa Efek Indonesia b. Perusahaan sektor telekomunikasi yang terdaftar didalam indeks LQ45 pada tahun 2009 Universitas Sumatera Utara c. Perusahaan sektor telekomunikasi yang memiliki laporan keuangan lengkap tiap akhir tahun selama periode 2003-2007 Tabel 1.2 Proses Pemilihan Target Populasi Sumber : www.idx.co.id Februari 2009, diolah

4. Lokasi dan waktu penelitian