Jenis dan Sumber Data Teknik Pengumpulan Data Uji Validitas dan Reliabilitas

Peneliti mengambil 100 orang sebagai responden dari setiap bagian di PTP Nusantara II Persero Tanjung Morawa yang terdiri dari karyawan manajerial dan karyawan operasional dan penyebaran kuesioner dilakukan pada responden yang telah bekerja lebih dari 2 tahun di PTP Nusantara II Tanjung Morawa.

6. Jenis dan Sumber Data

Dalam penelitian yang dilakukan, digunakan 2 dua jenis data untuk memecahkan masalah, yaitu: a. Data Primer Data primer adalah data utama yang diperlukan untuk mengetahui pengaruh penempatan karyawan terhadap motivasi kerja pada PTP Nusantara II Persero Tanjung Morawa. Data ini diperoleh dengan memberikan daftar pertanyaan kuesioner dan wawancara kepada responden. b. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh melalui studi dokumentasi dengan mengutip dari berbagai tulisan melalui buku, jurnal, majalah dan situs internet untuk mendukung penelitian.

7. Teknik Pengumpulan Data

a. Wawancara Wawancara dilakukan dengan pihak perusahaan bagian Sumberdaya Manusia yang berwenang memberikan informasi mengenai masalah yang diteliti, seperti sejarah perusahaan, struktur organisasi, dan lain – lain. b. Daftar Pertanyaan kuesioner Suatu daftar yang berisi pertanyaan atau pernyataan untuk diisi responden. Dengan mengajukan daftar pertanyaan atau pernyataan kepada para karyawan Universitas Sumatera Utara yang terpilih menjadi responden pada PTP Nusantara II Persero Tanjung Morawa. c. Studi Dokumentasi Studi dokumentasi dilakukan dengan memperoleh data melalui buku – buku, dokumen, internet dan literatur yang berhubungan dengan masalah yang diteliti.

8. Uji Validitas dan Reliabilitas

a. Uji validitas dan reliabelitas kuesioner dilakukan untuk menguji apakah pertanyaan kuesioner layak digunakan sebagai instrumen penelitian. Valid berarti instrumen tersebut dapat digunakan untuk mengukur apa yang seharusnya diukur. Validitas berhubungan dengan ketepatan alat ukur melakukan tugasnya mencapai sasaran. Pengukuran dikatakan valid jika mengukur tujuannya dengan nyata dan benar. Kriteria dalam menentukan validitas suatu kuesioner adalah sebagai berikut: Jika r hitung r tabel , maka pernyataan dinyatakan valid. Jika r hitung r tabel , maka pernyataan dinyatakan tidak valid b. Reliabilitas menunjukkan akurasi dan konsistensi dari pengukuran. Dikatakan konsisten jika beberapa pengukuran terhadap subyek yang sama diperoleh hasil yang tidak berbeda Sugiyono, 2006:109. Reliabel artinya data yang diperoleh melalui kuesioner hasilnya konsisten bila digunakan peneliti lain. Kriteria dalam menentukan realibilitas suatu kuesioner adalah sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Jika r hitung r tabel , maka kuesioner dinyatakan reliabel. Jika r hitung r tabel , maka kuesioner dinyatakan tidak reliabel. Uji validitas dan reliabilitas kuesioner penelitian ini menggunakan bantuan software SPSS 15.00 for windows. Uji validitas dan realibilitas dilakukan Di PTP Nusantara pesero IV dengan jumlah responden sebanyak 30 orang.

9. Metode Analisis Data