Perbandingan keefektifan model Problem Based Learning dan ekspositori Perbandingan keefektifan model Problem Based Learning dan ekspositori

114

5. Perbandingan keefektifan model Problem Based Learning dan ekspositori

ditinjau dari kemampuan berpikir kritis siswa Berdasarkan uji statistik one sample t-test pada data posttest siswa, model Problem Based Learning efektif ditinjau dari kemampuan berpikir kritis tetapi model ekspositori tidak efektif ditinjau dari kemampuan berpikir kritis. Dengan demikian tanpa melakukan uji hipotesis dapat disimpulkan bahwa model Problem Based Learning lebih efektif ditinjau dari kemampuan berpikir kritis dibandingkan dengan model ekspositori. Hal ini terjadi karena dalam model Problem Based Learning pembelajaran menempatkan siswa sebagai subjek yang terfokus pada guru, sedangkan dalam pembelajaran model Problem Based Learning menempatkan sebagai objek yang mana siswa berdiskusi satu sama lain dengan pembelajaran yang bersifat multi arah untuk memecahkan masalah yang melatih siswa untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis. Hal ini sejalan dengan hasil penelitian Cahyaningsih dan Ghufron 2016 yang menyataka bahwa model Problem Based Learning lebih berpengaruh daripada pembelajaran konvensional terhadap kreativitas dan berpikir kritis siswa.

6. Perbandingan keefektifan model Problem Based Learning dan ekspositori

ditinjau dari kemampuan komunikasi matematis siswa Berdasarkan uji statistik one sample t-test pada masing-masing data posttest siswa kelas eksperimen dan kontrol, model Problem Based Learning efektif ditinjau dari kemampuan komunikasi matematis tetapi model ekspositori tidak efektif ditinjau dari kemampuan komunikasi matematis. Dengan demikian tanpa melakukan uji hipotesis dapat disimpulkan bahwa model Problem Based Learning lebih efektif ditinjau dari kemampuan komunikasi matematis dibandingkan dengan model ekspositori. Hal ini terjadi karena dalam model Problem Based Learning 115 pembelajaran terdapat fase dimana siswa diminta untuk berdiskusi kelompok dan menyajikan hasil diskusinya di depan kelas baik secara lisan dan tertulis dari permasalahan nyata yang terdapat dalam LKS. Siswa belajar bagaimana cara untuk menyelesaikan permaslahan melalui tahapan-tahapan pencarian informasi dari sumber lain atau meminta bimbingan dari guru, dan menyelesaikan setiap perintah yang ada untuk dapat membuat kesimpulan dan menemukan solusi permasalahan. Model ekspositori terdapat fase untuk menyajikan hasil pekerjaan di depan kelas tetapi hanya sebatas penyelesaian soal latihan bukan mengomunikasikan gagasan suatu permasalahan. Hal ini kurang memfasilitasi siswa untuk mengembangkan kemampuan komunikasi matematisnya. Sejalan dengan hasil penelitian ini, Tiar 2016 yang melakukan penelitian pada siswa kelas VII SMP sekecamatan Mergangsan Yogyakarta menyatakan bahwa model Problem Based Learning berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan komunikasi matematika daripada pembelajaran dengan model ekspositori.

C. Keterbatasan Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengaruh model pembelajaran learning cycle 5e terhadap kemampuan berpikir kritis matematis siswa: penelitian quasi eksperimen di salah satu SMP di Tangerang.

6 24 248

Penerapan model pembelajaran problem solving untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa: penelitian tindakan kelas di Kelas IV-1 SD Dharma Karya UT

1 4 173

ANALISIS KEMAMPUAN KONEKSI MATEMATIS SISWA SMP KELAS VIII PADA MATERI KUBUS DAN BALOK

15 96 105

Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa SMP melalui Model Problem-Based Learning dan Project-Based Learning.

0 4 39

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DAN MODEL DISCOVERY LEARNING SERTA MODEL THINK PAIR SHARE MATERI KUBUS DAN BALOK DITINJAU DARI KATEGORI KECERDASAN EMOSIONAL PADA KEMAMPUAN BERPIKIR MATEMATIS TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK SMP N KELA

0 0 18

EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DITINJAU DARI KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS MATEMATIS DAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA SMP.

1 1 339

Keefektifan Model Pembelajaran Realistik dalam Seting Kooperatif ditinjau dari Sikap, Motivasi, dan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa SMP.

0 0 2

EKSPERIMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DAN MODEL DISCOVERY LEARNING SERTA MODEL THINK PAIR SHARE MATERI KUBUS DAN BALOK DITINJAU DARI KATEGORI KECERDASAN EMOSIONAL PADA KEMAMPUAN BERPIKIR MATEMATIS TINGKAT TINGGI PESERTA DIDIK SMP | Pawi

0 1 10

KEEFEKTIFAN IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING BERBASIS ETNOMATEMATIKA TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH DAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII -

0 0 70

PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII MELALUI PROBLEM BASED LEARNING

0 0 16