Bagian Awal Skripsi Bagian Pokok Skripsi Bagian Akhir Skripsi

12

1.5 Garis Besar Sistematika Skripsi

Untuk memberi gambaran yang menyeluruh dalam skripsi ini, maka disusun sistematika skripsi. Skripsi ini terdiri atas tiga bagian, yaitu bagian awal, bagian pokok dan bagian akhir. Berikut adalah penjelasan mengenai garis besar sistematika skripsi tersebut:

1.5.1 Bagian Awal Skripsi

Bagian ini terdiri atas sampul, lembar berlogo, lembar judul, lembar pengesahan, lembar pernyataan keaslian tulisan, lembar motto dan persembahan, kata pengantar, lembar abstrak, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar dan daftar lampiran.

1.5.2 Bagian Pokok Skripsi

Bagian ini terdiri dari lima bab yang meliputi : Bab I Pendahuluan Bab ini berisi gambaran secara global seluruh isi skripsi. Pada bab ini dikemukakan tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat dan sistematika skripsi. Bab II Tinjauan Pustaka Pada bab ini disajikan tinjauan pustaka yang melandasi penelitian, terdiri dari: 1 penelitian terdahulu; 2 persepsi, yang meliputi: pengertian persepsi, faktor-faktor yang mempengaruhi persepsi, serta proses terjadinya persepsi; 3 kecemasan, yang meliputi: pengertian kecemasan, jenis-jenis kecemasan, gejala- gejala kecemasan, faktor penyebab kecemasan, proses terjadinya kecemasan, serta upaya mengatasi kecemasan; 3 ujian nasional, yang meliputi: pengertian ujian 13 nasional dan tujuan ujian nasional; 4 hubungan antara persepsi siswa tentang peran konselor sekolah dengan tingkat penurunan kecemasan dalam menghadapi ujian nasional; 5 hipotesis. Bab 3 Metodologi Penelitian Pada bab ini dijelaskan metode penelitian, antara lain meliputi: 1 jenis penelitian; 2 variabel penelitian; 3 populasi, sampel dan teknik sampling; 4 metode dan alat pengumpul data; 5 validitas dan reliabilitas instrument; dan 6 teknik analisis data. Bab 4 Hasil Penelitian dan Pembahasan Bab ini berisi hasil dari penelitian yang dilakukan, terdiri dari hasil penelitian dan pembahasan masalah penelitian. Bab 5 Penutup Bab ini terdiri dari kesimpulan dari seluruh penelitian secara garis besar, dan saran guna pengembangan lebih lanjut.

1.5.3 Bagian Akhir Skripsi

Pada bagian ini terdapat daftar pustaka yang berkaitan dengan penelitian dan lampiran yang memuat kelengkapan-kelengkapan dan perhitungan analisis data penelitian. 14

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini akan menguraikan tinjauan pustaka yang melandasi penelitian, yang meliputi: 1 penelitian terdahulu; 2 persepsi; 3 kecemasan; 4 ujian nasional; 5 hubungan antara persepsi siswa tentang peran konselor dengan tingkat penuruanan kecemasan dalam mengadapi ujian nasional; 6 hipotesis.

2.1 Penelitian Terdahulu

Penelitian terdahulu adalah penelitian yang telah dilakukan sebelum penelitian ini, dengan variabel yang sama. Penelitian tentang kecemasan dalam menghadapi ujian pernah dilakukan Kristianingrum 2009 dalam skripsi yang berjudul “Mengatasi Kecemasan dalam Menghadapi Ujian melalui Layanan Konseling Rational Emotif”. Penelitian tersebut dilakukan pada siswa kelas VIII Imersi SMP N 5 Semarang tahun pelajaran 20082009. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kecemasan siswa dalam menghadapi ujian sebelum dan setelah mendapatkan konseling Rational Emotif. Hasil penelitian Kristianingrum 2009:107-108 dapat diuraikan sebagai berikut: Gambaran kecemasan dalam menghadapi ujian siswa sebelum mendapatkan konseling antara lain merasa takut tidak dapat mengerjakan soal ujian, takut jika nilainya jelek di bawah teman- temannya, khawatir jika ikut remidi, merasa kurang percaya diri dengan kemampuannya, takut jika dijauhi teman-teman dan dimarahi orang tua, pikiran kacau tidak bisa mengerjakan ujian, mudah marah tidak dapat mengendalikan emosi, ketakutan dengan nilai yang diperoleh, lupa dengan materi yang dipelajari, sulit menerima dan mengingat materi pelajaran, dan takut kalah saingan dengan teman yang mendapat nilai