dapati dan dalam metode ini setiap siswa diberi masing-masing nomor dan dibuat suatu kelompok juga. Kemudian dengan secara acak guru dapat
memanggil siswa dengan nomor mereka masing-masing.
Tujuan dalam pembelajaran metode Numbered Heads Together
NHT sangat menekankan untuk meningkatkan penguasaan akademik siswa. Dimana dengan tujuan-tujuan tersebut siswa diharapkan mampu mencapai
tujuan yang diingiinkan dan dengan metode ini siswa diharapkan memiliki keterampilan sosial didalam dirinya. Metode
Numbered Heads Together NHT ini memiliki langkah-langkah tertentu dalam menggunakannya.
b. Langkah-langkah Penggunaan Metode Numbered Heads Together NHT
Metode Pembelajaran Kepala Kernomor Numbered Heads Together
mempunyai langkah-langkah sebagai berikut: 1.
Siswa dibagi kelompok. Setiap siswa dalam setiap kelompok mendapat nomor.
2. Penugasan diberikan kepada siswa berdasarkan nomornya.
Misalnya, siswa nomor 1 bertugas membaca soal dengan benar dan mengumpulkan data yang mungkin berhubungan dengan
penyelesaian soal. Siswa nomor 3 mencatat dan melaporkan hasil kerja kelompok.
3. Jika diperlukan untuk tugas-tugas yang lebih sulit, guru juga bisa
mengadakan kerja sama antar kelompok. Siswa bisa disuruh keluar dari kelompoknya dan bergabung bersama beberpa siswa yang
bernomor sama dari kelompok lain. Dalam kesempatan ini, siswa- siswa dengan tugas yang sama saling membantu atau
mencocokkan hasil kerja mereka.
19
19
Syaiful, Guru, h. 405.
Adapun langkah-langkah dalam metode Numbered Heads Together
NHT dalam buku Anita Lie ialah: 1. Siswa dibagi dalam kelompok, setiap siswa dalam setiap kelompok
mendapat nomor.
2. Guru memberikan tugas dan masing-masing kelompok
mengerjakannya.
3. Kelompok memutuskan jawaban yang dianggap paling benar dan
memastikan setiap anggota kelompok mengetahui jawabannya.
4. Guru memanggil salah satu nomor, siswa dengan nomor yang dipanggil melaporkan hasil kerja sama mereka.
20
Dengan adanya langkah-langkah penggunaan metode Numbered
Heads Together NHT di atas guru dengan mudah menerapkan pembelajaran kepada siswa, dimana siswa dapat memahami penjelasan-
penjelasan guru sebelum mempergunakan metode Numbered Heads
Together NHT tersebut. Metode
Numbered Heads Together NHT merupakan cara belajar kooperatif atau beberapa kelompok dimana siswa dikelompokkan menjadi
beberapa kelompok, setiap siswa dalam setiap kelompok mendapat nomor, dan guru memberi tugas kepada setiap siswa berdasarkan nomor.
Metode Numbered Heads Together NHT ini sangat efektif dalam
proses belajar mengajar, penggunaan metode ini dapat digunakan untuk semua mata pelajran, dan juga dapat digunakan untuk semua tingkatan usia
anak didik. Khususnya dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam guru juga dapat menggunakan metode
Numbered Heads Together NHT.
20
Anita Lie, Cooperative Learning Jakarta:PT. Grasindo, 2002, h. 60
c. Kelebihan dan Kekurangan Metode Numbered Heads Together NHT