Hambatan Pendidikan Hambatan Pengetahuan Hambatan Bahasa Hambatan karakter orang lain yang tertutup.

Komunikasi Kesehatan 2014 29 pula kebudayaannya, gaya hidup dan norma kehidupanya, kebiasaan, serta bahasanya sehingga dapat menyampaikan komunikasi dengan baik. Teknologi komunikasi tidak akan berfungsi tanpa dukungan kebudayaan.

2. Hambatan Perspektif

Adanya hambatan-hambatan dalam berkomunikasi mempengaruhi kita untuk mencari jalan keluar solusi untuk menghindari adanya hambatan dalam berkomunikasi. Salah satu dari hambatan komunikasi adalah hambatan perspektif, yaitu hambatan yang memandang dari berbagai sudut pandang kehidupan manusia itu sendiri yang sedang melakukan komunikasi. Hambatan perspektif terbagi menjadi beberapa macam hambatan yang dapat mempengaruhi gangguan dalam berkomunikasi, yaitu :

a. Hambatan Pendidikan

Dalam kehidupan manusia tentunya mempunyai pendidikan yang berbeda-beda antara yang satu dengan yang lain. Pendidikan yang berbeda-beda ini menjadi hambatan dalam berkomunikasi. Karena pendidikan ini akan mempengaruhi gaya bahasa, cara berbicara, dan pemilihan kata dalam berkomunikasi. Ini menyebabkan orang lain yang mendengarkan informasi yang kita kurang mampu memahami apa informasi yang telah kita berikan. Sehingga terjadi kesalahpahaman dalam menelaah sebuah informasi.

b. Hambatan Pengetahuan

Pengetahuan yang luas dapat membuat seseorang dapat memberikan informasi yang lebih mendalam dan lebih luas. Sehingga orang lain yang menerima informasi yang kita berikan tidak terlalu paham, dan mungkin hanya bisa mendengarkan informasi saja. Hal ini yang dapat menyebabkan adanya hambatan dalam berkomunikasi.

c. Hambatan Bahasa

Bahasa merupakan salah satu alat komunikasi yang sangat penting. Namun, dengan latar belakang yang berbeda-beda setiap pasien akan memiliki bahasa yang berbeda-beda pula. Gaya bahasa yang berbeda-beda yang menjadi seseorang menyampaikan informasi dengan berbeda pula. Hal ini menjadi hambatan dalam berkomunikasi, karena seseorang yang akan menerima informasi terlalu sulit memahami informasi yang telah diberikan. Masalah bahasa tidak boleh di anggap sepele, karena arti dan persepsi pasien terhadap sebuah kata mungkin akan berbeda- beda. “Salah memersepsikan sebuah kata akan mengakibatkan salah Komunikasi Kesehatan 2014 30 dengar, salah ucap, salah tafsir, salah pengertian, sampai pada akhirnya salah komunikasi miscommunication ” Nasir, A,. Dkk.

d. Hambatan karakter orang lain yang tertutup.

Pasien memiliki karakteritik yang sangat beragam, salah satunya adalah pasien yang tertutup dan pendiam. Dalam kondisi ini pada awalnya komunikasi mungkin akan sulit dilakukan, namun tenaga kesehatan harus berupaya untuk menjalin komunikasi dan memahami keadaan pasien dengan sebaik-baiknya. Hal ini dapat dilakukan dengan pendekatan personal dan menumbuhkan sikap saling memercayai.

e. Hambatan Umur