Kerangka konseptual penelitian KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESA PENELITIAN

BAB 3 KERANGKA KONSEPTUAL DAN HIPOTESA PENELITIAN

3.1 Kerangka konseptual penelitian

 Diagram kerangka konseptual efek saponin dan flavonoid dalam penurunan sel-sel radang ฀ Traumainjuri Jaringan Periapikal PGD 2 PGE 2 PGE 2a 5-HETE Penurunan sel-sel radang Penyembuhan inflamasi - Jaringan fibrous - Pembuluh darah baru - Hiperemi - Kongesti vaskular - Edema lig.periodontal - Ekstravasasi PMN Leukotrien E4 Kemotaksis neutrofil 5-HPETE ? Aktivasi Leukosit, sel mast, makrofag Vasodilatasi Prostasiklin PGI2 Tromboksan A2 TXA2 Prostaglandin H 2 PGH 2 Prostaglandin G 2 PGG 2 Siklooksigenase Asam arakidonat 5-lipoksigenase Perubahan membran fosfolipid Perubahan sistem neurovaskular Fosfolipase A 2 Terganggunya pembuluh darah Leukotrien A4 Leukotrien C4 Leukotrien D4 Leukotrien B4 Vasodilatasi, permeabilitas vascular,edema, hiperalgesia,demam, nyeri aktivator osteoclast, resorbsi tulang, bradikinin Kontraksi otot polos, bronkokonstriksi. ? ? ? Saponin, flavonoid menghambat Saponin, flavonoid menghambat Universitas Sumatera Utara  Diagram kerangka konseptual efek saponin dalam penyembuhan jaringan pembentukan jaringan fibrous dan pembuluh darah baru . TGF- α TGF- β PDGF FGF-2 Rekrutmen dan stimulasi fibroblas Platelet, Makrofag, limfosit T, sel endotel, fibroblas Faktor pertumbuhan Platelet,makrofag,sel endotel Makrofag, limfosit T, sel endotel, fibroblas Migrasi sel endotel ? Buah lerak Saponin Stimulasi VEGF Sintesis TGF- β Produksi kolagen dan fibronectin Menstimulasi proliferasi Pembuluh darah Pemulihan jaringan Degradasi membran basalis Fibrogenesis Merangsang kemotaksis fibroblas Universitas Sumatera Utara Trauma atau injuri pada jaringan periapikal dapat menyebabkan perubahan vaskular, perubahan neurogenik dan perubahan membran fosfolipid. Leukosit, sel mast dan platelet menjadi teraktivasi, dan menghasilkan berbagi mediator yang nantinya akan mempengaruhi perubahan seluler dan vaskular. Salah satu mediator yang dihasilkan oleh leukosit adalah metabolit asam arakidonat. 24 Prostaglandin dihasilkan melalui aktivasi jalur siklooksigenase metabolisme asam arakidonat. Prostaglandin yang paling berperan dalam suatu proses inflamasi adalah prostaglandin E 2 PGE 2 , prostaglandin D 2 PGD 2 , dan PGI 2 prostasiklin. PGE 2 dan PGI 2 menyebabkan peningkatan vasodilatasi dan permeabilitas vaskular, selain itu juga aktivator yang poten bagi osteoclast. PGE 2 juga terlibat dalam hyperalgesia dan demam. Sedangkan aktivasi jalur lipooksigenase metabolisme asam arakidonat, menghasilkan leukotrien. Leukotrien B 4 LTB 4 potensial untuk kemotaktik leukosit polimorfonuklear PMN dan menyebabkan adhesi PMN ke dinding endotel. Leukotrien lainnya seperti LTC 4 , LTD 4 dan LTE 4 adalah faktor kemotaksis untuk eosinofil dan makrofag, meningkatkan permeabilitas vaskular, dan menstimulasi pelepasan lisozim dari PMN dan makrofag. 14 LTB 4 dan LTC 4 ditemukan pada lesi periradikuler dengan konsentrasi tinggi pada kasus-kasus simptomatik 25 Saponin dan flavonoid yang terkandung di dalam buah lerak bekerja dengan cara menghambat enzim siklooksigenase dan lipooksigenase pada kaskade inflamasi, 12,13 sehingga produksi prostaglandin dan leukotrien dapat berkurang. Penekanan prostaglandin sebagai mediator inflamasi dapat menyebabkan berkurangnya rasa nyeri dan pembengkakan, dan mengurangi terjadinya vasodilatasi pembuluh darah dan aliran darah lokal, sehingga migrasi sel radang pada area radang Universitas Sumatera Utara akan menurun. Menurunnya jumlah leukotrien B 4 LTB4, akan mengurangi kemotaktsis PMN dan adhesi PMN ke dinding endotel, sehingga jumlah sel PMN pada area radang akan menurun. Penurunan jumlah sel radang menandakan bahwa penyembuhan masuk ke tahap berikutnya, sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan inflamasi. Selain itu, penurunan sel radang akan mengurangi jumlah mediator yang dihasilkan. Tahap terpenting dalam proses penyembuhan inflamasi adalah pembentukan jaringan granulasi. Secara histologis jaringan granulasi ditandai dengan proliferasi pembuluh darah baru neovaskularisasi dan fibroblas. 15 Platelet, makrofag, limfosit T, sel endotel, dan fibroblas adalah sumber growth factor yang berperan dalam pemulihan jaringan. Tumor necrosis factor- α TGF‐α, tumor necrosis factor-β TGF- β, platelet-derived growth factor PDGF dan fibroblast growth factor-2 FGF-2 berperan dalam rekrutmen dan stimulasi fibroblas. 24 Saponin yang terkandung didalam buah lerak dapat meningkatkan sintesis TGF‐ β sehingga dapat merangsang kemotaksis fibroblas serta produksi kolagen dan fibronektin oleh sel. Beberapa faktor yang menginduksi neovaskularisasi antara lain basic epithelial grwth factor bFGF dan vascular endothelial growth factor VEGF. Saponin dapat menstimulasi vascular endothelial growth factor VEGF yang dapat menginduksi sel endotel untuk mendegradasi membran basalis, meningkatkan migrasi sel endotel, dan terjadi pembentukan pembuluh darah baru. 15,16 Universitas Sumatera Utara

3.2 Hipotesis penelitian