Sikap Terhadap Perilaku Permisif Tindakan permisif

Tabel 10 Sebaran Responden Berdasarkan Pengetahuan Tentang Perilaku Permisif Total Parameter Kriteria N Pengetahuan Permisif Sangat Tidak Tahu 3 1.2 Tidak Tahu 16 6.4 Ragu-ragu 86 34.4 Tahu 115 46.0 Sangat Tahu 30 12.0 Jumlah 250 100 Rataan 63.07 Keterangan: 0-20: Sangat Tidak Tahu, 21-40: Tidak Tahu, 41-60: Ragu-ragu, 61-80: Tahu 81-100: Sangat Tahu

2. Sikap Terhadap Perilaku Permisif

Di dalam tabel 11 di bawah ini penulis ingin mengetahui bagaimana sikap mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terhadap perilaku permisif seperti mengkonsumsi minuman keras, penyalahgunaan narkoba, pornografi, dan seks bebas. Sikap terhadap perilaku permisif ini dapat diukur dengan apakah mereka menyetujui atau tidak terhadap tindakan seseorang yang suka mengkonsumsi minuman keras, narkoba, hal-hal yang bersifat pornografi, dan tindakan seks bebas. Dan dilihat pula dengan apakah mereka menyetujui jika orang yang mengkonsumsi narkoba, minuman keras pornografi dan melakukan hubungan seks bebas itu dihukum dan dianggap berdosa. Tabel 11 di bawah ini dapat menjelaskan sikap mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah terhadap perilaku permisif. Tabel 11 Sebaran Responden Berdasarkan Sikap Ketidaksetujuan Terhadap Perilaku permisif Total Parameter Kriteria N Sangat Tidak Setuju Tidak Setuju 4 1.6 Kurang Setuju 41 16.4 Setuju 94 37,6 Sikap Terhadap Perilaku permisif Sangat Setuju 111 44,4 Jumlah 250 100 Rataan 77.03 Keterangan : 0-20: Sangat Tidak Setuju, 21-40: Tidak Setuju, 41-60: Kurang Setuju, 61-80: Setuju, 81-100: Sangat Setuju Tabel 11 menggambarkan bahwa sikap mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terhadap perilaku permisif sangat setuju 44,4, setuju 37,6, kurang setuju 16,4, dan tidak setuju 1,6 . Ini berarti secara keseluruhan mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tidak setuju dengan perilaku permisif, dengan rataan 77,03. Pernyataan ini diperkuat dengan jawaban responden mengenai bagaimana sikap mereka jika ada teman mereka yang mengkonsumsi narkoba 53,6 responden menjawab sangat tidak setuju dan mengenai pertanyaan bagaimana sikap mereka apabila seseorang yang mengkonsumsi narkoba itu berdosa 44,8 responden menjawab sangat setuju.

3. Tindakan permisif

Tindakan atau perbuatan permisif dapat diukur dengan intensitas mereka dalam mengkonsumsi minuman keras, mengkonsumsi narkoba, menikmati hal-hal yang bersifat pornografi baik melalui majalah porno, buku-buku porno, televisi, internet dan intensitas mereka dalam berpacaran serta melakukan tindakan- tindakan yang mendekati zina seperti berpegangan tangan, berciuman, meraba ataupun diraba dengan lawan jenis. Tabel 12 dibawah ini akan menjelaskan tentang tindakan permisif mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Tabel 12 Sebaran Responden Berasarkan Tindakan Permisif Total Parameter Kriteria N Perilaku Permisif Sangat Rendah 162 64,8 Rendah 60 24,0 Sedang 20 8.0 Tinggi 4 1,6 Sangat Tinggi 4 1,6 Jumlah 250 100 Rataan 78.84 Keterangan: 0-20: Sangat Rendah, 21-40: Rendah, 41-60: Sedang, 61-80: Tinggi, 81-100: Sangat Tinggi Tabel 12 di atas menggambarkan intensitas perilaku permisif mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 64,8 sangat rendah, 24 rendah, 8 sedang, 1,6 tinggi dan1,6 sangat tinggi. Artinya secara keseluruhan intensitas mahasiswa UIN dalam berperilaku permisif tinggi dengan rataan 78,84. Ini diperkuat dengan pertanyaan apakah responden pernah mengkonsumsi minuman keras 12,8 responden menjawab jarang sekali, menonton video porno 15,2 responden menjawab kadang-kadang, dan menjamah atau dijamah lawan jenis 17,2 responden menjawab jarang sekali.

4. Perilaku Pemisif Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta