Uji Instrumen Data METODOLOGI PENELITIAN

b. Studi kepustakaan Dalam penelitian ini, studi kepustakaan dilakukan untuk memperoleh informasi dari berbagai sumber, seperti buku-buku, jurnal, dan internet, media massa ataupun media elektronik. c. Observasi Observasi adalah cara menghimpun bahan – bahan keterangan data yang dilakukan dengan melakukan pengamatan dan pencatatan secara sistematis terhadap gejala-gejala yang sedang dijadikan sarana penelitian. 44

E. Uji Instrumen Data

Dalam penelitian ini metode yang digunakan daam pengumpulan data menggunakan metode kuesioner. Agar data – data yang diterima penulis tidak terjadi penyimpangan atau kesalahan dilakukan tahap pengujian kuesioner. Alat pengujian kuesioner adalah uji kesalahan validitas dan uji kehandalan realibilitas . 1 Uji validitas Uji validitas digunakan untuk menunjukan suatu tingkat kemampuan dan merupakan suatu alat ukur agar dapat mengungkapkan sesuatu yang menjadi tujuan pengukuran. Makin tinggi validitas suatu alat ukur maka makin tepat alat ukur tersebut mancapai sasaran yang diinginkan. 44 Anas Sudjiono, Pengantar Evaluasi Pendidikan, Jakarta : PT Raja Grapindo Persada, 2003 , Cet.IV, hal. 82. Tabel 1. Hasil Uji Validitas Variabel Corrected Item- Total Correlatioan Alpha if Item Deleted Keterangan Praktek Agama 0,5436 0,7496 Valid Pengetahuan Agama 0,4890 0,7644 Valid Keyakinan Agama 0,4764 0,8160 Valid Pengetahuan Permisif 0, 1423 0,7600 Valid Sikap Terhadap Perilaku Permisif 0,4206 0,7683 Valid Perilaku Permisif 0,5186 0,7522 Valid Tabel 1 menginformasikan bahwa semua instrumen dinyatakan valid karena nilai corrected item total correlation bertanda positif. 2 Uji Realibilitas Apabila suatu alat pengukuran dikatakan valid, maka tahap selanjutnya adalah mengukur realibilitas. Uji realibilitas menunjukan kosistensi dari alat ukur dalam mengukur gejala yang sama. Intrepretasi dan nilai Alpha Cronbach, adalah sebagai berikut : a. 0,00 – 0,20 tidak reliabel b. 0,21 – 0,40 kurang reliabel c. 0,41 - 0,60 cukup reliabel d. 0,61 – 0,80 reliabel e. 0,81 – 1,00 sangat reliabel Tabel 2 menggambarkan bahwa data pada penelitian ini reliabel karena memiliki nilai cronbach’s alpha di atas 0,60 Tabel 2 Hasil Uji Realibilitas Dimensi – Dimensi Cronbach’s Alpha N of Item Keterangan Praktek Agama 0,8134 13 Reliabel Pengetahuan Agama 0,8580 7 Reliabel Keyakinan Agama 0,9492 10 Reliabel Pengetahuan Permisif 0,8921 13 Reliabel Sikap Terhadap Perilaku Permisif 0,7995 10 Reliabel TindakanPerilaku Permisif 0,9318 13 Reliabel 3 Uji Normalitas Data Uji normalitas data bertujuan untuk mengetahui distribusi data dalam variabel yang digunakan dalam penelitian. Data yang baik dan layak digunakan dalam penelitian adalah yang memiliki distribusi normal. Normalitas data dapat dilihat dengan beberapa cara diantaranya yaitu dengan melihat kurva normal P-Plot. 45 Kurva Uji Normalitas VAR00004 120 100 80 60 40 20 V A R 8 100 90 80 70 60 50 40 30 20 45 Agung Bhuono Nugroho,” Strategi Jitu Memilih Metode Statistik Penelitian SPSS”, Yogyakarta : Andi,2005.hal. 19 Berdasarkan kurva diatas dapat dikatakan bahwa instrumrn –instrumen dalam penelitian ini normal dan layak digunakan karena datanya menyebar dan tidak membentuk suatu pola tertentu.

F. Teknik Analisis Data