Struktur Organisasi Prartai X

f. Meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan serta tenaga medis yang memadai dan merata. g. Meningkatkan kesehatan serta gizi ibu dan anak. 5. Mengembangkan tatanan masyarakat yang agamis dengan kearifan budaya daerah. a. Mengembangkan kehidupan beragama yang berlandaskan ahlakul karimah. b. Menjamin toleransi dan keberagaman kehidupan beragama. c. Membantu mengembangkan sarana dan prasarana ibadah. d. Membina lembaga-lembaga sosial dan keagamaan. e. Melestarikan nilai-nilai tradisi, budaya, karya cipta, gotong royong dan kearifan lokal melalui tiga pilar filosofis masyarakat Cianjur, yaitu maos, mamaos dan maenpo.

4.2 Struktur Organisasi Prartai X

Fungsionaris Partai X masa bakti 2009-2015 terdiri dari 86 orang. Strukturnya terbagi menjadi satu orang ketua umum, 15 orang wakil ketua, 1 orang sekretaris umum, 14 orang wakil sekretaris, 1 orang bendahara umum, 4 orang wakil bendahara, 3 orang bagian organisasi, 4 orang bagian kaderisasi dan keanggotaan, 4 orang bagian pemenangan pemilu, 4 orang bagian pengabdian masyarakat, 4 orang bagian hukum dan HAM, 3 orang bagian tani dan nelayan, 4 orang bagian tenaga kerja, koperasi dan UMKM, 3 orang bagian pemuda, olahraga dan seni, 3 orang bagian pendidikan dan latihan, 4 orang bagian perempuan, 3 orang bagian agama, 3 orang bagian informasi dan komunikasi, 4 orang bagian penelitian dan pengembangan, dan 5 orang bagian hubungan antar lembaga. Struktur organisasi Partai X akan ditujukkan pada Gambar 2. Anggota Partai X berjumlah lebih dari 500 anggota, belum termasuk simpatisan dan sayap oranisasi partai. DPD Partai X selalu mengadakan rapat mingguan, dan bulanan pengurus harian. Ketika musim Pemilu atau Pemilukada akan digelar, DPD membuat tim sukses internal Partai X untuk pemenangan, seperti yang sudah dilakukan pada Pemilukada Cianjur tahun 2006, Pemilu Gubernur Jabar Pilgub tahun 2009, Pemilu Presiden Pilpres 2009 dan Pemilukada Cianjur 2011. DPD mengadakan musyawarah daerah musda selama 2-3 hari di tempat tertentu untuk mendiskusikan langkah-langkah pemenangan Pemilukada, Pilgub dan Pilpres yang hasilnya dilaporkan kepada Dewan Pimpinan Provinsi dan Dewan Pimpinan Pusat DPP Partai X. Ketua Umum Wakil Ketua Sekretaris Bendahara Wakil Sekretaris Wakil Bendahara Seksi Bagian Hukum dan HAM Organisasi Tani dan Nelayan Keagamaan Kaderisasi dan Keangggotaan Tenaga Kerja, Koperasi dan UMKM Informasi dan Komunikasi Pemenangan Pemilu Pemuda, Olahraga dan Seni Penelitian dan Pengembangan Pengabdian Masyarakat Pendidikan dan Latihan Hubungan Antar Lembaga Perempuan Gambar 2. Struktur Organisasi DPD Partai X Kabupaten Cianjur Sumber: Modifikasi SK Dewan Pimpinan Provinsi Jawa Barat tentang penetapan fungsionaris DPD Partai X Kabupaten Cianjur periode 2009-2015.

4.3 Profil Calon Bupati AB