Identifikasi Nitrit dalam Kornet Daging Sapi dan Daging Sapi Asap Kurva Serapan Nitrit Waktu Kerja

30

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Identifikasi Nitrit dalam Kornet Daging Sapi dan Daging Sapi Asap

Dari hasil uji kualitatif yang telah dilakukan dengan menggunakan pereaksi asam sulfanilat dan NED menunjukkan bahwa semua sampel kornet daging sapi dan daging sapi asap menggunakan nitrit sebagai pengawet. Identifikasi nitrit dalam kornet daging sapi dan daging sapi asap dapat dilihat pada Tabel 4.1. Tabel 4.1 Identifikasi nitrit dalam kornet daging sapi dan daging sapi asap No . Sampel Nitrit Pereaksi Asam Sulfanilat dan NED 1. Kornet Daging Sapi Pronas ® Ungu merah Cip ® Ungu merah kuat Ajib ® Ungu merah Baliko ® Ungu merah lemah 2. Daging Sapi Asap Kimbo ® Ungu merah lemah Bernardi ® Ungu merah Farmhouse ® Ungu merah lemah Dari tabel 4.1 dapat dilihat bahwa semakin cerah intensitas warna yang dihasilkan pada uji kualitatif yang dilakukan maka semakin tinggi kadar nitrit dan nitrat yang diperoleh. Gambar hasil identifikasi nitrit dalam kornet daging sapi dan daging sapi asap dapat dilihat pada Lampiran 4 halaman 49.

4.2 Kurva Serapan Nitrit

Penentuan kurva serapan maksimum dilakukan pada panjang gelombang 400 − 800 nm. Pengukuran serapan nitrit dilakukan pada konsentrasi 0,8 μgml. Kurva serapan nitrit pada konsentrasi 0,8 μgml dapat dilihat pada Gambar 4.1. Universitas Sumatera Utara 31 Gambar 4.1 Kurva serapan nitrit pada konsentrasi 0,8 μgml Berdasarkan gambar 4.1, serapan nitrit adalah pada panjang gelombang 536 nm. Panjang gelombang tersebut mendekati panjang gelombang nitrit pada serapan maksimum menurut Hess 2000, yaitu 540 nm. Kurva serapan selanjutnya digunakan untuk penentuan waktu kerja dan penentuan kadar nitrit dalam sampel.

4.3 Waktu Kerja

Penentuan waktu kerja nitrit dilakukan untuk mengetahui waktu dimana senyawa tersebut memiliki nilai serapan paling stabil saat diukur dengan spektrofotometri sinar tampak. Penentuan waktu kerja nitrit dilakukan pada konsentrasi 0,8 µgml diukur setiap menit selama 30 menit. Kurva waktu kerja nitrit dapat dilihat pada Gambar 4.2. Universitas Sumatera Utara 32 Gambar 4.2 Kurva waktu kerja nitrit Berdasarkan gambar 4.2, diperoleh waktu yang paling stabil adalah menit ke-12 sampai menit ke-22 dengan konsentrasi 0,8 μgmL dimana pada menit tersebut absorbansi tidak berubah. Penentuan waktu kerja selanjutnya digunakan untuk penentuan kadar nitrit dan nitrat dalam sampel. Tabel waktu kerja dapat dilihat pada Lampiran 8 halaman 54. 4.4 Linieritas Kurva Kalibrasi 4.4.1 Kurva Kalibrasi