Fungsi HER2 pada sel normal Ekspresi HER2neu Waktu pemeriksaan Penggunaan klinik

dalam keadaan istirahat terdiri dari dua copy gen HER2neu, dimana pada salah satunya pada kromoson 17. Pada keadaan kanker payudara dengan HER2neu positif terjadi amplifikasi gen sehingga menghasilkan copy dalam jumlah yang berlebihan dan akan mengirimkan pesan untuk terjadinya pertumbuhan dan permbelahan sel yang sangat cepat dan agresif. 45,47

3.1.3. Fungsi HER2 pada sel normal

Setiap sel yang terdapat pada tubuh mempunyai kemampuan untuk melangsungkan siklus sel untuk mempertahankan hidup dan fungsinya dipengaruhi oleh berbagai faktor yang berbeda. Gen HER2neu bertanggung jawab untuk membuat protein HER2neu yang bekerja mengatur proses pertumuhan dan pembelahan sel, terutama sel epitelial. 16

3.1.4. Ekspresi HER2neu

EGFR terbagi atas e-erb B1 yang overekspresi pada lebih dari 80 karsinoma sel skuamous paru, 50 pada high-grade astrositoma glioblastomo multiformis, 80 – 100 pada tumor kepala – leher dan sedikit pada kanker lambung serta kandung kemih. 10,43 Amplifikasi e-erb B2 HER2neu dijumpai pada 20 – 30 kanker payudara, kanker ovarium 20 -30, adenokarsinoma paru 28 , karsinoma sel skuamous paru 11, adenokarsinoma lambung 11, karsinoma kolorektal 17, dan kelenjar saliva. 10,31,42,44,45 Reno Keumalazia Kamarlis : Tampilan imunositokimia HER2neu pada biopsi aspirasi jarum halus penderita kanker payudara, 2009 USU Repository © 2008

3.1.5. Waktu pemeriksaan

Berdasarkan American Society of Clinical Oncology direkomendasikan untuk melakukan pemeriksaan status HER2neu pada setiap diagnosa awal pada tumor primer kanker payudara atau pada saat terjadinya rekurensi kanker payudara. Pernyataan ini juga didukung oleh The German Pathology Advisory Board . Anjuran untuk mengetahui status HER2neu positif pada saat awal perkembangan berkaitan dengan status HER2neu tumor primer dan hubungannya dengan mikrometastasis. 60,61

3.1.6. Penggunaan klinik

Secara klinik, kepentingan untuk menentukan status HER2neu pada penderita sehubungan dengan pemberian terapi trastuzumab dan prediksi untuk pemberian kemoterapi doksorubisin. Menurut penelitian Muss, respons kemoterapi yang dilakukan terhadap 1572 pada wanita dengan berdasarkan overekspresi terhadap HER2neu menyimpulkan bahwa pemberian kemoterapi dosis tinggi dengan menggunakan doksorubisin, siklofosfamid dan fluourasil pada penderita dengan HER2neu positif menunjukkan respons yang lebih baik jika dibandingkan dengan penderita dengan HER2neu negatif. Pada tahun 1998 dilakukan studi klinik untuk membuktikan efikasi trastuzumab sebagai penanganan antimonoklinal yang efektif untuk memblokade reseptor HER2neu dengan menyebabkan terjadinya respons substansial dari tumor yang mengalami shrinkage bila dikombinasi dengan kemoterapi. 55 Selain itu Reno Keumalazia Kamarlis : Tampilan imunositokimia HER2neu pada biopsi aspirasi jarum halus penderita kanker payudara, 2009 USU Repository © 2008 overekspresi HER2neu menunjukkan respons yang berbeda secara hormonal atau dengan pemberian regimen kemoterapi antrasiklin. Evaluasi terhadap HER2neu sangat penting untuk menilai respons terhadap target terapi protein ini. 39 Trastuzumab merupakan antibodi monoklonal manusia untuk HER2neu yang berkembang spesifik pada sel target tumor dan tidak mempengaruhi sel normal. Pada uji coba klinik, kombinasi trastuzumab dengan kemoterapi lain memberikan respons yang baik pada penderita kanker payudara dengan overekspresi HER2neu. Sebagai target terapi gen pertama, trastuzumab memberikan efek yang menjanjikan. 38,42,43

4.1. SITOLOGI BIOPSI ASPIRASI JARUM HALUS