Tujuan Manfaat Metode Penelitian Sistematika Penulisan

1.4 Tujuan

Tujuan penulisan tugas akhir ini adalah membuat suatu aplikasi Computer Aided Instruction CAI untuk memvisualisasikan fungsi kurva dalam bentuk dua dimensi dan hasil pemutaran kurva dalam bentuk tiga dimensi yang dibentuk dari pemutaran kurva terhadap sumbu x.

1.5 Manfaat

Manfaat dari penulisan ini yaitu menghasilkan suatu perangkat lunak yang mudah digunakan sehingga membantu siswa untuk memahami penggambaran grafik suatu fungsi dari persamaan matematika dan memudahkan pengajar dalam menjelaskan dan memvisualisasikan grafik fungsi dalam bentuk kurva dua dimensi dan menampilkan hasil pemutaran kurva menjadi sebuah objek tiga dimensi secara cepat dan tepat.

1.6 Metode Penelitian

Langkah-langkah yang dilakukan oleh penulis dalam menyelesaikan penulisan tugas akhir dan pembuatan perangkat lunak ini adalah: 1. Membaca dan mempelajari buku-buku tentang pengajaran berbantuan komputer, kalkulus yang berhubungan dengan fungsi dan pemutaran kurva 2. Merancang antarmuka pemakai user interface 3. Merancang perangkat lunak yang mampu menggambarkan fungsi kurva yang dibentuk dari pemutaran kurva 4. Melakukan proses pengujian dan perbaikan terhadap kesalahan yang timbul.

1.7 Sistematika Penulisan

Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Dalam penulisan tugas akhir ini, Penulis membagi sistematika penulisan ke dalam 5 Bab, lebih jelasnya dapat dilihat di bawah ini. Bab 1 : PENDAHULUAN Bab ini akan menjelaskan mengenai latar belakang pemilihan judul, rumusan masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian, dan sistematika penulisan. Bab 2 : LANDASAN TEORI Bab ini akan membahas teori-teori yang berkaitan dengan perangkat ajar berbantuan komputer, teori dari grafika komputer, teori-teori yang digunakan sebagai teori pendukung dalam perancangan perangkat lunak dalam menvisualisasikan benda hasil pemutaran kurva. Bab 3 : PEMBAHASAN DAN PERANCANGAN SISTEM Bab ini akan menjelaskan bagaimana menganalisa dan merancang perangkat ajar berbantuan komputer serta merancang perangkat lunak visualisasi benda hasil pemutaran kurva yang akan dibuat. Bab 4 : IMPLEMENTASI DAN PENGUJIAN SISTEM Bab ini menjelaskan bagaimana mengimplementasikan aplikasi dirancang dan dilanjutkan dengan menguji aplikasi yang dibangun Bab 5 : KESIMPULAN DAN SARAN Bab terakhir akan memuat kesimpulan isi dari keseluruhan uraian bab- bab sebelumnya dan saran-saran berdasarkan hasil yang diperoleh yang diharapkan dapat bermanfaat dalam pengembangan aplikasi ini selanjutnya. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Computer Aided Instruction CAI