Ruang Lingkup Penelitian Jenis dan Sumber Data Metode dan Teknik Pengumpulan Data

Irson Leonard Silitonga : Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kelebihan Dana Perbankan Pada Bank Umum Di Sumatera Utara, 2009.

BAB III METODE PENELITIAN

Metode penelitian adalah langkah dan prosedur yang akan dilakukan dalam pengumpulan data atau informasi empiris guna menyelesaikan atau memecahkan permasalahan dan menguji hipotesi penelitian.

3.1. Ruang Lingkup Penelitian

Ruang linkup penelitian ini adalah memfokuskan pada tiga variable utama yaitu Tingkat Suku Bunga Kredit, Giro Wajib Minimum GWM, dan Tingkat Tabungan Masyarakat terhadap kelebihan dana perbankan pada bank umum di Sumatera Utara.

3.2. Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah time series yang bersifat kuantitatif yaitu berupa data yang berbentuk angka. Sumber data adalah data sekunder yang diperoleh dari beberapa sumber informasi yang berkaitan dengan penelitian ini, yaitu Bank Indonesia BI Medan, dan dari berbagai sumber lainnya yang mendukung, dengan kurun waktu 20 triwulan yaitu pada tahun 2002 triwulan IV sampai dengan tahun 2007 triwulan III.

3.3. Metode dan Teknik Pengumpulan Data

Dalam penulisan skripsi ini, penulis menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan penelitian langsung ke badan-badan ataupun instansi yang terkait Irson Leonard Silitonga : Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kelebihan Dana Perbankan Pada Bank Umum Di Sumatera Utara, 2009. riset serta penelitian kepustakaan library research, yaitu penelitian yang dilakukan dengan mengumpulkan data-data melalui bahan-bahan kepustakaan berupa tulisan- tulisan ilmiah, jurnal, laporan-laporan penelitian, artikel dan data-data elektronik yang bersifat online internet, yang berhubungan dengan topik yang diteliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan melakukan pencatatan langsung berupa data time series dari tahun 2002 triwulan IV sampai dengan tahun 2007 triwulan III, dimana data tersebut telah dirubah dalam bentuk data kuartal yang didapatkan melalui proses interpolasi sehingga jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 20 buah, dengan rumus sebagai berikut : Y t1 = ¼ {Y t - 12 5 , 4 Y t – Y t-1 } Y t2 = ¼ {Y t - 12 5 , 1 Y t – Y t-1 } Y t3 = ¼ {Y t + 12 5 , 1 Y t – Y t-1 } Y t4 = ¼ {Y t + 12 5 , 4 Y t – Y t-1 } Y t = Periodetahun t Y t-1 = Periodetahun t-1 Y t1 = Triwulan pertama tahun t Y t2 = Triwulan kedua tahun t Y t3 = Triwulan ketiga tahun t Y t4 = Triwulan keempat tahun t Irson Leonard Silitonga : Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kelebihan Dana Perbankan Pada Bank Umum Di Sumatera Utara, 2009.

3.4. Pengolahan Data