Definisi Minat KAJIAN TEORI

5

BAB II KAJIAN TEORI

A. Definisi Minat

Hilgard dalam Slameto, 1988: 58 menjelaskan minat sebagai kecenderungan yang tetap untuk memperhatikan dan mengenang beberapa kegiatan. Pernyataan yang sama dikemukakan pula oleh Winkel 1984: 30, minat merupakan kecenderungan yang menetap dalam subyek untuk merasa tertarik pada bidanghal tertentu dan merasa senang berkecimpung dalam bidang itu. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia KBBI minat adalah kesukaan kecenderungan hati yang tinggi kepada sesuatu, keinginan. Muhibbin Syah 2008: 136 juga menyatakan minat interest berarti kecenderungan dan kegairahan yang tinggi atau keinginan yang besar terhadap sesuatu. Kesukaan yang tinggi terhadap sesuatu hal itulah yang menimbulkan munculnya kemauan seseorang untuk melakukan ataupun terlibat dalam kegiatan yang berhubungan dengan minatnya itu. Hal ini didukung oleh pernyataan Joko Sudarsono 2003: 8 minat merupakan bentuk sikap ketertarikan atau sepenuhnya terlibat dengan suatu kegiatan karena menyadari pentingnya atau bernilainya kegiatan tersebut. Fuad Hasan 1989: 59 juga mengemukakan minat sebagai hal yang menunjuk pada adanya intensitas dari seseorang terhadap suatu hal, peristiwa, orang atau benda. Dari beberapa pengertian-pengertian minat di atas, dapat disimpulkan bahwa minat merupakan suatu kesukaan yang tinggi terhadap sesuatu, sehingga seseorang cenderung untuk tetap memperhatikan apa yang menjadi minatnya dan merasa penting sehingga senang berkecimpung dan berkegiatan dalam bidang itu. Berdasarkan definisi-definisi tersebut maka siswa yang memiliki minat pada pelajaran IPA dapat dilihat dari: 1. Siswa lebih memilih serius dan mengutamakan mendapatkan nilai yang baik pada mata pelajaran IPA dibandingkan pada mata pelajaran yang lainnya seperti bahasa, IPS, matematika, dan lain sebagainya. 6 2. Siswa lebih menyukai kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan IPA misalnya melakukan percobaan-percobaan IPA daripada kegiatan lainnya seperti menonton kartun dan bermain kartu. 3. Siswa lebih mendahulukan mengerjakan tugas-tugas IPA dibandingkan tugas mata pelajaran lainnya. 4. Siswa lebih memilih membaca buku-buku tentang IPA misalnya ensiklopedia tentang hewan, tumbuhan, penemuan-penemuan di bidang IPA daripada buku lainnya seperti komik, majalah.

B. Ciri- ciri Siswa yang Memiliki Minat Belajar yang Tinggi