Pencarian responden Validasi, reabilitas, dan kalibrasi instrumen penelitian

dari leaflet yaitu tujuan penelitian, manfaat penelitian bagi responden, pengukuran body fat percentage, serta pemeriksaan laboratorium yaitu HbA1c.

4. Pencarian responden

Waktu pencarian responden dilakukan setelah mendapatkan persetujuan ethical clearance dan mendapatkan izin dari Kecamatan Cangkringan untuk memperoleh informasi mengenai penduduk yang masuk kriteria inklusi. Pencarian responden dilakukan dengan memberikan penawaran kepada penduduk di Desa Kepuharjo, Kecamatan Cangkringan, Sleman, Yogyakarta. Penawaran dilakukan dengan cara mendatangi rumah penduduk yang masuk dalam kriteria inklusi satu- persatu untuk diberikan informasi mengenai penelitian yang akan dilaksanakan. Calon responden yang bersedia untuk berpartisipasi dalam penelitian kemudian diberi informasi mengenai tempat dan waktu pelaksanaan penelitian dan diingatkan untuk berpuasa selama 10-12 jam. Responden yang datang pada saat diadakan pengukuran antropometri dan pengambilan darah akan diberikan informed consent, yang selanjutnya diisi dan ditandatangani oleh responden sebagai bukti kesediaannya untuk mengikuti penelitian ini.

5. Validasi, reabilitas, dan kalibrasi instrumen penelitian

Alat yang akan diketahui validitas dan reabilitasnya dalam penelitian ini adalah skinfold caliper dengan merek phi zhi hou du fi®. Kalibrasi dilakukan dengan cara melakukan perhitungan koefisien variasi setelah dilakukan pengukuran sebanyak 5 kali. Suatu alat kesehatan yang memiliki nilai koefisien distribusi 5 dikatakan alat tersebut merupakan alat yang baik untuk digunakan dalam penelitian Departemen Kesehatan RI, 2011. Validitas berarti bahwa instrument sebagai alat ukur benar-benar mengukur apa yang diukur, sedangkan reliabilitas berarti instrument sebagai alat ukur dapat memperoleh hasil ukur yang konsisten Notoatmodjo, 2012. Validasi alat skinfold caliper yang digunakan pada penelitian ini dengan cara menggantungkan pemberat pada alat hingga jarum pengukuran menunjukkan angka nol. Reliabilitas alat skinfold caliper dilakukan dengan cara melakukan pengukuran pada bagian abdominal, suprailiac, dan triceps skinfold thickness sebanyak masing-masing 5 kali. Nilai CV yang di dapatkan dari alat skinfold caliper merk pi zhi hou du ji® pada bagian abdominal adalah 1,23, bagian suprailiac adalah 1,00 dan bagian triceps adalah 1,55. Hasil nilai CV ini menunjukkan alat yang digunakan merupakan alat yang baik. Hasil CV juga dapat menunjukkan bahwa instrument yang digunakan memiliki hasil pengukuran yang cukup tetap. Alat yang digunakan untuk menentukan nilai HbA1c yaitu Cobas C 501 penentuan validitas dan reabilitas dilakukan oleh Laboratorium Pramita Yogyakarta.

6. Pengukuran parameter antropometri dan pengambilan darah