PELAKSANAAN BANTUAN HUKUM ADMINISTRATIF PENUTUP

negaranya. 7 Demikian pula hak untuk didampingi advokat dijamin sistem hukum Indonesia. 8 Bantuan hukum diyakini dapat memberikan kesamaan dan jaminan terhadap seluruh masyarakat dalam menikmati perlindungan dihadapan hukum dan dari sesuatu perbuatan yang tidak adil. Bantuan hukum merupakan penyempurnaan dari jaminanan sosial, dan menjadi sistem yang melengkapi perlindungan terhadap hak asasi manusia. 9 Gagasan atau konsep bantuan hukum dimana-mana umumnya sama, memeberikan pelayanana hukum kepada orang yang tidak mampu membayar pengacara tanpa memandang agama, asal, suku maupun keyakinan politik masing-masing. 10 Merujuk pada pasal 57 UU No. 48 Tahun 2009 Tentang Kekuasaan Kehakiman dan pasal 60 UU No. 50 Tahun 2009 Tentang Peradilan Agama, Posbakum dibentuk di setiap pengadilan untuk membantu pencari keadilan yang tidak mampu. Bantuan hukum itu diberikan secara cuma-cuma. 11 Pada proses pembahasan Rancangan Peraturan Pemerintah RPP tentang syarat dan tata cara pemberian dan penyaluran dana bantuan hukum, kategori penerima bantuan hukum termasuk isu klausal yang sering 7 Lembaga Bantuan Hukum LBH Jakarta, Bantuan Hukum Akses Masyarakat Marjinal Terhadap Keadilan, Jakarta: Sentralisme Production, 2007, h. xi 8 Ibid., h. 93 9 Ibid., h. xi 10 Ibid., h. 6 11 Hermansyah, “Kami ingin Tahun ini Posbakum ada di 100 PA 63”, Artikel diakses pada 6 Maret 2013 dari http:badilag.netseputar-ditjen-badilag-kami-ingin-tahun- ini-posbakum-ada-di-100-pa-63 . menimbulkan perdebatan. Norma hukumnya merujuk pada kualifikasi “Penerima Bantuan Hukum” menurut UU No. 16 Tahun 2011 Tentang Bantuan Hukum. 12 Ketika UU No. 16 Tahun 2011 memutuskan sentralisasi pemberian bantuan hukum, nasib Pos-Pos Bantuan Hukum yang sudah ada di pengadilan menjadi tidak jelas, Peraturan Perundang-Undangan bidang Kekuasaan Kehakiman mengharuskan pembentukan Pos Bantuan Hukum di semua pengadilan untuk semua tingkatan. Mahkamah Agung sebelumnya telah menerbitkan Surat Edaran No. 10 Tahun 2010 Tentang Pedoman Bantuan Hukum. 13 Setelah itu pada tahun 2014, Mahkamah Agung menerbitkan peraturan MA PERMA No. 1 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pemberian Layanan Hukum Bagi Masyarakat Tidak Mampu Di Pengadilan. Secara prodeo cuma-cuma. Dengan terbitnya PERMA No. 1 Tahun 2014 Tentang Pedoman Pemberian Layanan Hukum Bagi Masyarakat Tidak Mampu Di Pengadilan, maka SEMA No. 10 Tahun 2010 Tentang Pedoman Pemberian Bantuan tidak berlaku lagi. 14 Ruang lingkup layanan hukum bagi masyarakat tidak mampu di pengadilan yang diatur di PERMA No. 1 Tahun 2014 terdiri dari layanan 12 Msy, “Pemerintah Diingatkan Tentang Pasal 56 KUHP”, artikel ini diakses pada 30 April 2012 dari http:m.hukumonline.comberitabacalt4f9e125114dd95pemerintah- diingatkan-tentang-pasal-56-kuhap . 13 Ibid. 14 Ash, “MA Terbitkan Perma Bantuan Hukum Prodeo”, artikel ini diakses pada 22 Januari 2014 dari http:m.hukumonline.comberitabacalt52df6d97d3cma-terbitkan- perma-bantuan-hukum-prodeo