Renungkanlah Dialog Islami Menyuburkan Kebersamaan dengan Toleransi dan Menghargai Perbedaan

Buku Siswa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 205

A. Renungkanlah

Setiap bulan ªul¥ijjah umat Islam di dunia ini banyak yang melaksanakan rukun Islam yang kelima yaitu menunaikan ibadah haji ke Baitullāh. Menunaikan ibadah haji adalah sesuatu yang amat dirindukan bagi setiap muslim baik yang belum pernah maupun yang sudah berkali-kali melakukannya. Mereka berniat dengan sengaja mengunjungi Ka’bah untuk mengerjakan ibadah yang meliputi wukuf, thawaf, sa’i, tahalul dan ibadah-ibadah lainnya dengan mengharap rida dari Allah Swt. Menunaikan ibadah haji dilaksanakan dengan khusyu’ dan ikhlas. Menunaikan ibadah haji memiliki makna bahwa kegiatan yang dilakukan oleh para jamaah haji merupakan napak tilas dari sejarah masa lalu yang pernah dilakukan keluarga Nabi Ibrahim a.s. sebagai simbol perjalanan hidup manusia sampai di alam akhirat. Semua ritual ibadah haji yang dilakukan membutuhkan kearifan bagi jamaah haji untuk mendalami hikmah di balik kegiatan yang dilakukannya agar ada perubahan tingkah laku setelah kembali ke daerah asalnya masing-masing dengan harapan mendapat predikat haji mabrur. Kita ketahui bahwa ibadah haji merupakan salah satu ibadah yang diwajibkan bagi umat Islam yang mampu. Allah Swt. menjadikan ibadah ini sebagai salah satu dari lima rukun Islam. Rasulullah saw. menjelaskan kepada umatnya bagaimana tata cara pelaksanaan ibadah haji ini. Pada bab ini kita akan mempelajari tata cara pelaksanaan ibadah haji dan umrah, ketentuan haji dan umrah serta bagaimana cara mempraktikkannya dalam bentuk kegiatan manasik di sekolah. un kanlah A. Renungkanlah ungkanla Renungkanlah a a a g

A e

R g a ka u . Re kanlah nun R A Gambar 10.4. Ibadah haji dimulai dengan niat dan memakai pakaian ihram. Sumber: blog.audiohaji.co.id Di unduh dari : Bukupaket.com 206 Kelas IX SMPMTs

B. Dialog Islami

Rosyid : “Assalamu’ailaikum, hai Farhan, sebentar lagi kita memasuki bulan haji.” Farhan : “Wa’alaikumsalam, O ya... Al¥amdulill±h. Nggak terasa ya, tahu-tahu sudah mau bulan haji.” Rosyid : “Han, saya masih bingung nih...tentang umat Islam wajib melaksanakan haji jika mampu.” Farhan : “Oh ya, mampu di sini bukan berarti kaya harta benda saja tetapi meliputi tiga hal yaitu: mampu fisiknya, mampu hartanya dan mampu tranportasinya.” Rosyid : “yang dimaksud mampu fisiknya apa?” Farhan : “Semua anggota badan dalam kondisi sehat dan siap, misal tidak sedang sakit atau sudah berusia lanjut yang memungkinkan dapat menyulitkan dalam pelaksanaan ibadah haji.” Rosyid : “Oh begitu ya. Kalau mampu hartanya bagaimana?” Farhan : “Mampu hartanya di sini adalah memiliki dana yang cukup untuk perjalanan haji dan biaya keperluan keluarga yang ditinggal di rumah.“ B alog Islam Dialog Islam B. Dialog Islami Dial a a o B D D g B og lo Isla ia B. Is D D B i log Islam Dialog Islami Di 1 2 3 4 Di unduh dari : Bukupaket.com Buku Siswa Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti 207 Rosyid : “Satu lagi Han, mampu tranportasinya maksud apa itu.” Farhan : “Oh ya hampir lupa saya, tersedianya alat tranportasi bagi yang jauh dari kota Mekkah. Kalau dari Indonesia sekarang menggunakan pesawat terbang.” Rosyid : “Terima kasih ya, sekarang saya sudah paham. Wah, kita belum salat dhuha nih..., ayo kita ke musala dulu.” Farhan : “Iya deh, kita salat dhuha dulu baru kita ke kantin.”

C. Mutiara Khazanah Islam