RUMUSAN MASALAH TUJUAN PENELITIAN MANFAAT PENELITIAN SISTEMATIKA PENULISAN

yang pernah bekerja di bidang pekerjaan yang tidak melayani manusia nonhuman services.

B. RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang penelitian yang telah dipaparkan, permasalahan yang hendak dijawab adalah: 1. Apakah terdapat perbedaan kebijaksanaan wisdom pada lansia ketika ditinjau dari jenis pekerjaannya, yaitu pekerjaan yang melayani manusia human services dan pekerjaan yang tidak melayani manusia nonhuman services? 2. Lansia dari kelompok jenis pekerjaan manakah yang lebih bijaksana?

C. TUJUAN PENELITIAN

Tujuan dilakukannya penelitian tersebut adalah untuk melihat perbedaan kebijaksanaan wisdom pada lansia ditinjau dari jenis pekerjaannya, yaitu lansia yang pernah bekerja di bidang pekerjaan yang melayani manusia human services dan lansia yang pernah bekerja di bidang pekerjaan yang tidak melayani manusia nonhuman services. Universitas Sumatera Utara

D. MANFAAT PENELITIAN

1. Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan teori dalam dunia ilmu pengetahuan, terutama ilmu pengetahuan Psikologi Perkembangan tentang kebijaksanaan pada lansia. 2. Manfaat Praktis Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi manfaat praktis kepada: a. Lansia Lansia lebih menghargai dirinya sendiri sebagai pribadi yang berpengalaman dan bijaksana. b. Masyarakat dan Pemerintah Masyarakat mengetahui bahwa banyak faktor yang berkontribusi terhadap kebijaksanaan selain dari faktor usia. Masyarakat juga mampu mengembangkan kesan yang lebih positif tentang lansia. Pemerintah dapat memperoleh ide program untuk meningkatkan pelayanan yang lebih baik bagi lansia. Universitas Sumatera Utara

E. SISTEMATIKA PENULISAN

Adapun sistematika penulisan penelitian ini adalah: BAB I: PENDAHULUAN Bab ini berisi latar belakang masalah penelitian, perumusan masalah penelitian, tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan sistematika penulisan. BAB II: LANDASAN TEORI Bab ini berisi uraian teori yang melandasi variabel penelitian. Teori yang diuraikan adalah teori kebijaksanaan, jenis pekerjaan, dan lansia. Dalam bab ini juga disajikan kerangka berpikir penelitian dan hipotesa penelitian. BAB III: METODOLOGI PENELITIAN Bab ini menjelaskan metode yang digunakan dalam penelitian, yang terdiri dari identifikasi variabel penelitian, definisi operasional variabel penelitian, populasi dan metode pengambilan sampel, alat pengumpulan data, validitas dan reliabilitas penelitian, prosedur pelaksanaan penelitian, dan metode analisis data. BAB IV: ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN Bab ini menguraikan analisis data berupa gambaran umum subjek dan hasil penelitian, serta pembahasan. BAB V: KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini menjelaskan kesimpulan dan saran dari hasil penelitian yang telah dilakukan. Universitas Sumatera Utara

BAB II LANDASAN TEORI