Rich procedural Lifespan contextualism Values Awarenessmanagement Validitas Alat Ukur Reliabilitas Alat Ukur Hasil Uji Coba Alat Ukur

Tabel 1. Distribusi Aitem pada Skala Sebelum Uji Coba No. Kriteria Nomor aitem Jumlah Favorabel Unfavorabel 1. Rich factual knowledge 1, 11, 21, 31, 41, 49, 55, 60, 63, 65 6, 16, 26, 36, 45, 52, 57, 61, 64, 66, 67 21

2. Rich procedural

knowledge 2, 12, 22, 32, 42, 50, 56 7, 17, 27, 37, 46, 53, 58 14

3. Lifespan contextualism

3, 13, 23, 33 8, 18, 28, 38 8

4. Values

relativismtolerance 4, 14, 24, 34, 43 9, 19, 29, 39, 47 10

5. Awarenessmanagement

of uncertainty 5, 15, 25, 35, 44, 51 10, 20, 30, 40, 48, 54, 59, 62 14 Jumlah 32 35 67 E. VALIDITAS DAN RELIABILITAS ALAT UKUR PENELITIAN

1. Validitas Alat Ukur

Validitas adalah sejauh mana sebuah tes mampu mengukur atribut yang seharusnya diukur. Ada beberapa tipe validitas, yaitu validitas isi content validity, validitas konstrak construct validity, dan validitas berdasarkan kriteria criterion-related validity Azwar, 2009. Skala kebijaksanaan ini mengandalkan pada validitas isi, yang merupakan validitas yang diestimasi lewat pengujian terhadap isi tes dengan analisis rasional atau lewat professional judgment. Validitas isi berusaha menjawab pertanyaan tentang sejauh mana aitem-aitem tes telah mewakili komponen-komponen dalam keseluruhan kawasan isi objek yang hendak diukur aspek representasi dan Universitas Sumatera Utara sejauh mana aitem-aitem tes mencerminkan ciri perilaku yang hendak diukur aspek relevansi Azwar, 2009.

2. Reliabilitas Alat Ukur

Reliabilitas adalah sejauh mana hasil suatu pengukuran dapat dipercaya. Pengujian reliabilitas dapat dilakukan menggunakan beberapa metode, seperti pendekatan tes-ulang, pendekatan bentuk, dan pendekatan konsistensi internal Azwar, 2009. Prosedur pengujian reliabilitas skala kebijaksanaan ini akan menggunakan metode konsistensi internal aitem yang cukup dilakukan sekali saja sehingga sangat praktis dan efisien. Reliabilitas skala ini diperoleh dengan menggunakan koefisien alpha α yang dijalankan dalam program SPSS 17.0 dan memperoleh nilai sebesar 0.800.

3. Hasil Uji Coba Alat Ukur

Uji coba alat ukur dalam penelitian bertujuan untuk mengetahui apakah kalimat dalam aitem mudah dan dapat dipahami oleh partisipan penelitian sebagaimana yang diinginkan peneliti Azwar, 2009. Alat ukur ini terdiri dari 67 aitem dan diujicobakan pada 63 orang lansia yang berada di sekitar peneliti. Hasil uji coba alat ukur penelitian diolah melalui tiga kali perhitungan agar memperoleh reliabilitas yang memenuhi standar ukur dan daya diskriminasi aitem adalah sebesar 0,200 karena skala ini berbentuk dikotomi tidak murni. Pada perhitungan pertama, reliabilitas alat ukur yang diujicobakan adalah senilai 0,647 dan terdapat 31 aitem yang nilai daya diskriminasi aitemnya berada di bawah Universitas Sumatera Utara 0,200. Berhubung ada satu kriteria yang terbuang, maka proses seleksi aitem dilakukan dengan bantuan professional judgment untuk menjaga validitas isinya. Melalui proses tersebut, aitem-aitem yang berasal dari kriteria yang terbuang boleh diikutkan dengan syarat peneliti harus merevisi kalimatnya dan diperoleh aitem sebanyak 35 aitem. Peneliti melakukan perhitungan reliabilitas skala dengan 35 aitem ini dan didapatkan hasil sebesar 0,801 dengan ada 1 aitem yang nilai diskriminasinya berada di bawah 0,200. Perhitungan reliabilitas ketiga dilakukan dengan membuang aitem tersebut dan memperoleh nilai reliabilitas sebesar 0,800 dengan jumlah 34 aitem. Skala beserta aitem-aitem yang gugur dapat dilihat pada tabel 2. Tabel 2. Distribusi Aitem pada Skala Sesudah Uji Coba No. Kriteria Nomor aitem Jumlah Favorabel Unfavorabel 1. Rich factual knowledge 1, 11 , 21, 31 , 41, 49 , 55, 60 , 63 , 65 6 , 16 , 26 , 36, 45, 52, 57 , 61, 64 , 66, 67 9

2. Rich procedural