Perabot dan Perlengkapan Perpustakaan

17 Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa di dalam penyelenggaraan perpustakaan khususnya perpustakaan umum luas gedung sangat mempengaruhi dalam penentuan ruangan apa saja yang dapat diterapkan dan dibutuhkan oleh suatu perpustakaan.

2.4.4 Perabot dan Perlengkapan Perpustakaan

Perabot perpustakaan adalah barang-barang yang berfungsi sebagai wadah atau wahana penunjang fungsi perpustakaan seperti meja, kursi, rak buku, papan peragaan dan lain lain sebagainya. Sedangkan perlengkapan perpustakaan adalah barang-barang yang merupakan perlengkapan dan satu komponen atau kegiatan perpustakaan misalnya mesin tik,komputer,layar proyektor, dan sebagainnya. Perabot dan perlengkapan perpustakaan merupakan komponen penting sebagai penunjang kelancaran kegiatan suatu perpustakaan. Menurut Depdiknas RI 2001: 136 pengadaan perabot dan perlengkapan perpustakaan perlu diperhatikan agar : 1. Inventaris perabot dan perlengkapan yang ada dan masih dapat dimanfaatkan. 2. Kapasitas ruang tersedia. 3. Spesifikasi perabot dan perlengkapan yang dibutuhkan. 4. Keperluan bantuan evaluasi contoh perabotan dan penawaran. Ruangan perpustakaan juga menentukan perabot dan perlengkapan yang dibutuhkan sesuai dengan kebutuhan pelayanankegiatan yang akan dilaksanakan pada setiap ruang pokok yang ada di perpustakaan. Menurut buku Pedoman Universitas Sumatera Utara 18 Perlengkapan Perpustakaan Umum 1992: 5, perabot dan perlengkapan yang diperlukan setiap ruangan pada perpustakaan umum yaitu : 1. Perabot dan perlengkapan ruang koleksi a. Rak Buku, terdiri dari :Rak buku satu muka, Rak buku dua muka, Rak buku anak-anak, dan Rak buku serbaguna untuk ruang kerja. b. Rak majalah. c. Tangga injakan. d. Gantungan surat kabar. e. Rak atlas. f. Rak kamus. g. Rak brosur. h. Rak piringan hitam. i. Lemari alat piringan hitamkaset. j. Lemari untuk menyimpan slide dan gambar OHP Over Head Proyektor. k. Rak untuk menyimpan roll film. l. Kotak kartu mikro. m. Rak untuk menyimpan pita video dan kaset. n. Rak kaset video. o. Rak display atau peraga. p. Alat pemadam api. q. Telepon. r. Ac atau kipas angin. s. Rak refrensi. 2. Perabot dan perlengkapan ruang baca a. Meja baca, terdiri dari : meja serbaguna, dan meja rendah. b. Kursi baca, terdiri dari: kursi duduk rendah, kursi baca anak-anak, dan kursi dan meja anak-anak. c. Sice untuk membaca santai lobi. d. Karel atau meja belajar perorangan. e. Karpet lantai untuk anak-anak. f. Kursi baca santai untuk anak-anak. g. Poster dinding untuk penghias lainnya. h. Telepon. i. Ac atau kipas angin. 3. Perabot dan perlengkapan ruang pelayanan a. Meja sirkulasi. b. Loker atau rak penitipan. c. Lemari katalog. d. Lemari kartu kardeks. e. Papan pengumuman. Universitas Sumatera Utara 19 f. Rak buku baru. g. Tanda-tanda petunjuk. h. Kotak saran. i. Kereta buku. j. Mesin foto kopi. k. Mikro film reader printer. l. Video cassete atau televisi. m. Meja proyektor. n. Telepon. o. Ac atau kipas angin. p. Komputer. 4. Perabot dan perlengkapan ruang kerja teknis administrasi a. Meja atau kursi kerja. b. Lemari arsip. c. Rak atau lemari. d. Alat pembersih lantai. e. Kursi tamu. f. Meja pengolahan . g. Alat penjilidan. h. Telepon. i. Ac atau kipas angin. j. Mesin penghitung atau kalkulator. k. Book charger. l. Komputer. 5. Perabot dan perlengkapan ruang khusus a. Meja dan kursi. b. Alat penghisap debu. c. Papan tulis. d. Ac atau kipas angin. e. TV atau video kaset. f. Kaset atau perekam,tape recorder. g. Microphone. h. Earphone atau intercom. i. Apaque proyektor. j. Layar. k. Proyektor slide atau film strip. Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan bahwa perlengkapan dan perabot adalah sesuatu yang berhubungan erat dengan ruangan, oleh karena itu, pengadaan perlengkapan dan perabot harus disesuaikan dengan kebutuhan dan fungsi Universitas Sumatera Utara 20 ruangan tersebut hal ini bertujuan agar kegiatan dan fungsi perpustakaan berjalan dengan efisien, dan lancar.

2.5. Tata Ruang Perpustakaan Umum