Rumusan Masalah Pembatasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Universitas Sumatera Utara telah tersedia didalam kampus di Universitas Sumatera Utara. Sehingga peneliti ingin melakukan penelitian tersebut dengan melihat, Komunikasi Pemasaran Produk Big-Cola dan Coca-Cola terhadap Minat Beli Konsumen dengan menggunakan studi komparatif dalam hal ini mahasiswa di Universitas Sumatera Utara.

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian diatas, maka peneliti merumuskan masalah sebagai berikut : “Bagaimanakah Studi Komparatif Komunikasi Pemasaran Produk Big- Cola dan Coca-Cola terhadap Minat Beli Konsumen di area kampus Universitas Sumatera Utara?”

1.3. Pembatasan Masalah

Sesuai dengan latar belakang masalah yang telah diuraikan, untuk menghindari ruang lingkup yang terlalu luas, maka peneliti masalah membatasi yang akan diteliti. Pembatasan masalah ditujukan agar ruang lingkup penelitian dapat lebih jelas, terarah sehingga tidak mengaburkan penelitian. Adapun pembatasan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Penelitian ini menggunakan Studi Komparatif dengan pendekatan Kuantitatif yang meneliti tentang Komunikasi Pemasaran Produk Big-Cola dan Coca-Cola terhadap Minat Beli Konsumen. 2. Objek adalah mahasiswa stambuk 2013 dan 2014 di Universitas Sumatera Utara Medan. 3. Penelitian ini dibatasi pada oleh Komunikasi Pemasaran Produk Big-Cola Coca Cola terhadap minat beli mahasiswa di Universitas Sumatera Utara. 4. Pelaksanaan penelitian ini dilakukan pada bulan Juni 2015 dengan lama penelitian yang akan disesuaikan dengan kebutuhan. Universitas Sumatera Utara

1.4. Tujuan Penelitian

Adapun tujuan Penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui bagaimanakah Komunikasi Pemasaran yang dilakukan produk Big-Cola dan Coca-Cola di Universitas Sumatera Utara. 2. Untuk mengetahui Minat Beli Produk minuman Big-Cola dan Coca- Cola di Universitas Sumatera Utara. 3. Untuk melihat bagaimana Perbedaan kedua produk Big-cola dan Coca-Cola di Universitas Sumatera Utara.

1.5. Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian adalah: 1. Manfaat Teoritis, Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai bahan masukan terhadap ilmu pengetahuan tentang Komunikasi Pemasaran Produk Big-Cola Coca-Cola terhadap minat beli konsumen. Sehingga dapat memberikan sumbangan karya ilmiah terhadap mahasiswa dan dosen komunikasi Departemen Ilmu Komunikasi FISIP USU. 2. Manfaat Akademis, Penelitian ini diharapkan dapat memperluas pengetahuan dan memperkaya bahan penelitian dalam bidang ilmu komunikasi, khususnya bagi mahasiswa Departemen Ilmu Komunikasi FISIP USU. 3. Manfaat Praktis, Penelitian ini diharapkan menjadi bahan masukkan bagi pihak perusahaan The Coca-Cola Company dan PT.AJE Indonesia terkait dengan perbandingan loyalitas pembeli mahasiswa Universitas Sumatera Utara. Universitas Sumatera Utara

BAB II URAIAN TEORITIS