Pembuatan leaflet dan informed consent Pencarian responden

yang akan digunakan dalam penelitian. Izin dari kepala bagian Rumah Tangga diberikan pada tanggal 3 September 2014. Permohonan kerjasama untuk pengambilan dan analisis darah, diajukan ke bagian Laboratorium Patologi Klinik Rumah Sakit Bethesda Yogyakarta. Permohonan kerjasama selanjutnya ditujukan kepada calon responden berupa informed consent, sebagai bukti dari kesepakatan antara peneliti dengan calon responden mengenai kesediaan calon responden untuk dapat mengikuti penelitian ini.

3. Pembuatan leaflet dan informed consent

Pembuatan leaflet bertujuan untuk membantu calon responden dalam memahami gambaran mengenai penelitian ini. Leaflet di dalam penelitian ini berjudul “Korelasi Antropometri dan Pengukuran Laju Filtrasi Glomerulus” yang disusun dengan ukuran A4. Kontenisi dari leaflet ini antara lain berisi tujuan penelitian; manfaat penelitian yang diterima responden; pengukuran antropometri yang meliputi pengukuran lingkar pinggang, rasio lingkar panggul-panggul, body fat percentage, dan body mass index; penjelasan singkat mengenai pengukuran laju filtrasi glomerulus; serta pemeriksaan laboratorium yang meliputi, kadar LDL, HDL, kolesterol total, HbA1c, dan serum kreatinin. Informed consent digunakan sebagai bukti kesediaan calon responden untuk mengikuti penelitian ini. Pembuatan informed consent ini sesuai dengan standar yang dikeluarkan oleh Komisi Etik Penelitian Kedokteran dan Kesehatan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Seluruh calon responden penelitian yang bersedia terlibat dalam penelitian ini kemudian mengisi data pada informed consent berupa nama lengkap, usia, tanggal lahir, alamat, serta nomor telepon atau handphone yang dapat dihubungi setelah itu calon responden menandatangani informed consent sebagai bukti kesediaan dan kerjasama.

4. Pencarian responden

Pencarian responden dilakukan setelah mendapat izin penelitian dari Wakil Rektor I Universitas Sanata Dharma. Izin tersebut diteruskan kepada Kepala Bagian Personalia Universitas Sanata Dharma Yogyakarta untuk meminta informasi mengenai data staf yang dibutuhkan peneliti berupa jumlah dan informasi lengkap nama lengkap, TTL, Jenis kelamin, pekerjaanbagian staf administratif dan edukatif wanita di Kampus I, II, dan III Universitas Sanata Dharma Yogyakarta. Data yang telah diperoleh kemudian disortir menurut usia yaitu antara usia 40-50 tahun kriteria inklusi untuk menentukan jumlah populasisampel yang akan digunakan sebagai responden penelitian. Setelah memperoleh jumlah sampel yang diperlukan proses selanjutnya adalah pencarian responden. Peneliti mencoba untuk mencari seluruh staf tetapi tidak semua dapat ditemui dengan beberapa alasan antara lain sedang cuti serta sedang melanjutkan studi. Pada calon responden yang dapat ditemui, calon responden diberi penjelasan mengenai maksud dan tujuan penelitian, manfaat yang diperoleh dari penelitian, gambaran penelitian yang akan dilakukan, penjelasan mengenai kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditetapkan peneliti, serta menanyakan kesediaan calon responden untuk terlibat dalam penelitian ini . Calon responden yang bersedia untuk berpartisipasi dalam penelitian ini dan telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi akan diberikan informed consent, yang selanjutnya diisi dan ditandatangani oleh responden sebagai bukti kesediaannya untuk mengikuti penelitian ini. Responden kemudian diberi informasi mengenai tempat dan waktu pelaksanaan penelitian. Responden akan dihubungi melalui SMS atau telepon sehari sebelum pelaksanaan penelitian untuk mengingatkan responden bahwa akan diadakan pengambilan darah dan pengukuran antropometri pada jam dan tempat yang telah ditentukan sebelumnya. Sebagian calon responden tidak dapat terlibat dalam penelitian karena beberapa alasan, meliputi : sedang hamil, sudah menopause, menggunakan kontrasepsi selain IUD, menderita penyakit degeneratif seperti diabetes mellitus, takut terhadap jarum suntik, serta berhalangan hadir saat pengambilan darah.

5. Validitas dan reliabilitas instrumen penelitian