Pengembangan Usaha KERANGKA TEORI

maksud yang mendefinisikan cara untuk mencapai tujuan, dan memperhatikan dengan sungguh–sungguh alokasi sumber daya perusahaan yang penting untuk jangka panjang dan mencocokkan sumber daya dan kapabilitas dengan lingkungan eksternal. Kedua, strategi merupakan perspektif dimana isu kritis atau faktor keberhasilan dapat dibicarakan, serta keputusan strategis bertujuan untuk membuat dampak yang besar serta jangka panjang kepada perilaku dan keberhasilan organisasi. Ketiga, strategi pada dasarnya adalah mengenai penetapan tujuan tujuan strategis dan mengalokasikan atau menyesuaikan sumber daya dengan peluang strategi berbasis sumber daya sehingga dapat mencapai kesesuaian strategis antara tujuan strategis dan basis sumber dayanya.

2.2 Pengembangan Usaha

Saat ini persaingan dalam usaha, apapun bentuknya usaha tersebut semakin ketat, terutama halnya untuk mendapatkan konsumen. Maka dari itu, solusi permasalahan yang dapat diambil oleh pelaku usaha adalah mengembangkan usaha tersebut. Pengembangan usaha berarti usaha yang akan dibangun merupakan bagian dari entitas usaha yang telah ada sebelumnya Ahmad Subagyo, 2008: 29. Selain itu pengembangan usaha juga membutuhkan pandangan-pandangan kedepan untuk pengembangan usaha tersebut untuk nantinya ingin dibuat seperti apa usaha tersebut. Menurut Suryana 2004: 3, pengembangan usaha dapat dilakukan beberapa hal, yaitu sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 1. Perluasan skala usaha Pengembangan perusahaan dengan perluasan skala usaha bisa dilakukan dengan skala produksi kapasitas produksi, tenaga kerja, teknologi, lokasi usaha, dan sistem distribusi serta jaringan usaha. Pengembangan skala usaha juga bisa dilakukan dengan menambah jenis – jenis barang atau jasa yang akan dihasilkannya atau diusahakannya. Pengembangan usaha bisa dilakukan hanya apabila akan menurunkan biaya jangka panjang, sehingga akan menaikkan skala ekonomi yang tinggi. Selain itu, pengembangan skala usaha dapat dilaksanakan dengan menambah lokasi usaha di tempat lain, di kota lain, dan di negara lain. Restoran Sop Saudara akan lebih berkembang apabila membuka lokasi usaha ditempat lainnya. 2. Perluasan cakupan usaha Pengembangan usaha dengan menambah cakupan usaha bisa dilakukan dengan mengembangkan jenis usaha baru dan wilayah usaha baru, serta jenis produk barang dan jasa baru yang bervariasi jenisnya. Pengembangan cakupan usaha baru juga sering dinamakan diversifikasi usaha. 3. Perluasan dengan kerjasama, penggabungan dan ekspansi Perluasan usaha dengan kerjasama, penggabungan dan ekspansi dapat dilakukan melalui merger, holding company atau kartel. Universitas Sumatera Utara Dalam hal ini penulis menggunakan cara pengembangan usaha yang dapat dilakukan dengan perluasan skala usaha. Perluasan skala usaha pada Restoran Sop Saudara bisa dimulai dari contohnya membuat gerobak – gerobak kecil untuk menjual es pisang ijo keliling. Selain menambah lokasi, menu – menu juga sebaiknya dibuat lebih bervariasi agar konsumen yang datang tidak bosan dengan menu yang hanya itu saja. Restoran Sop Saudara dapat melakukan pengembangan usaha dengan cara perluasan skala usaha agar usaha yang dimiliki semakin berkembang

2.3 Manajemen Strategis