Unsur-unsur Pembentukan Nilai Kebangsaan

18 dengan keterkaitan sosiokultural yang disepakati bersama Sugito, 2007: 76.

3. Unsur-unsur Pembentukan Nilai Kebangsaan

Ada beberapa elemen pokok unsur pembentukan nasional adalah jiwa kehendak perasaan, pikiran, semangat untuk membentuk kolektifitas, maka ada 3 unsur yang mendasari Banedict Anderson, 1999: 47 yaitu : 1 Kemauan untuk mengaku bahwa dirinya merupakan bagian dari nation state. 2 Kemauan untuk bertindak demi membela nation state yang diakui sebagai bagiannya 3 Kemauan untuk berkorban demi kelestarian dan kejayaan nation state Salah satu identitas yang melekat pada bangsa Indonesia adalah sebutan sebagai bangsa yang majemuk. Kemajemukan bangsa Indonesia tercermin pada ungkapan Bhineka Tunggal Ika yang terdapat pada simbol nasional burung garuda dengan lima simbol yang mewakili sila-sila dalam Negara pancasila. Kemajemukan ini merupakan perpaduan dari unsur-unsur yang menjadi inti identitas yaitu: sejarah, kebudayaan, suku bangsa, agama, dan bahasa Srijanti dkk, 2007: 44 a Sejarah Menurut catatan sejarah, sebelum menjadi sebuah negara, bangsa Indonesia perna mengalami masa kejayaan yang gemilang. Dua kerajaan nusantara, majapahit, dan sriwijaya yang dikenal sebagai pusat-pusat 19 kerajaan nusantara yang pengaruhnya menembus batas-batas tutorial dimana dua kerajaan ini berdiri. Kebesaran kerajaan nusantara ini telah membekas pada semangat bangsa Indonesia pada abad-abad berikutnya ketika penjajahan asing menancapkan kuku imprerialismenya. Semangat juang bangsa Indonesia dalam mugusir penjajah telah menjadi ciri khas tersendiri bagi bangsa Indonesia yang kemudian menjadi salah satu unsur pembentuk identitas nasional. b Kebudayaan Aspek kebudayaan yang menjadi unsur pembentuk identitas nasional meliputi tiga unsur, yaitu akal budi, peradaban, dan pengatahuan. Akal budi bangsa Indonesia dapat dilihat pada sikap yang ramah dan santun kepada sesama. Adapun unsur identitas peradabannya tercermin dari keberadaan dasar Negara Pancasila sebagai nilai-nilai bersama bangsa Indonesia dalam pembuatan kapal Pinisi di masa lalu merupakan identitas pengatahuan bangsa Indonesia lainnya yang tidak dimiliki oleh bangsa lain di dunia. c Suku Bangsa Kemajemukan suatu suku bangsa merupakan identitas lain bangsa Indonesia. Namun demikian, lebih sekedar kemajemukannya yang bersifat alamiah tersebut, tradisi bangsa Indonesia untuk hidup bersama dalam kemajemukan merupakan unsur lain pembentukan identitasnya yang harus 20 terus dikembangkan dan dibudayakan. Kemajemukan alamiah bangsa Indonesia dapat dilihat pada keberadaan ribuan suku bangsa, dan budaya. d Agama Keanekaragaman agama merupakan identitas lain dari kemajemukan alamiah Indonesia. Keragaman agama dan keyakinan di Indonesia tidak hanya dijamin oleh konstitusi negara, tetapi juga merupakan suatu rahmat Tuhan Yang Maha Esa yang harus tetap dipelihara dan disyukuri bangsa Indonesia. Mensyukuri nikmat kemajemukan dapat dilakukan dengan sikap dan tindakan untuk tidak memaksakan keyakinan dan tradisi satu golongan atas kelompok lainnya. e Bahasa Bahasa Indonesia adalah salah satu indentitas nasional Indonesia yang penting sekalipun Indonesia memiliki ribuan bahasa daerah, kedudukan bahasa Indonesia bahasa yang gunakan bangsa Melayu sebagai bahasa penghubung lingua franca berbagai kelompok etnis yang mendiami kepulauan nusantara memberikan nilai identitas tesendiri bagi bangsa Indonesia. Peristiwa Sumpa Pemudah 1928 menyatakan bahwa bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan Indonesia, telah memberikan nilai tersendiri bagi pembentukan identitas bangsa Indonesia. Lebih dari sekedar bahasa nasional, bahasa Indonesia memiliki nilai tersendiri bagi bangsa Indonesia yang telah memberikan sumbangan besar pada pembentukan persatuan dan nasionalisme Indonesia. 21 Dari unsur-unsur tersebut di atas, dapat dirumuskan pembagiannya menjadi tiga bagian yaitu sebagai berikut: 1 Identitas fundamental, yaitu Pancasila yang merupakan falsafah bangsa negera, dan ideologi negera. 2 Identitas instrumental, yaitu berisi UUD 1945 dan tata perundangan Bahasa Indonesia, Lambang Negera, Bendera Negera, dan Lagu Kebangsaan “Indonesia raya” 3 Identitas alamiah, yaitu meliputi negera kepulauan archipelago dan pluralisme dalam suku, bahasa, budaya, dan agama serta kepercayaan agama. Sebagai warga negera yang baik adalah memiliki kesetian terhadap bangsa dan negera.yang meliputi kesetian terhadap ideologi negera, kesetian terhadap konstitusi, kesetian terhadap peraturan perundang-undangan, dan kesetian terhadap pemerintah. Oleh sebab itu, maka setiap warga negera harus dan wajib untuk memiliki perilaku positif terhadap konstitusi, yang mempunyai makna berperilaku peduli atau memperhatinkan konstitusi UUD, mempelajari isinya, mengkaji maknanya, melaksanakan nilai-nilai yang terkandung didalamnya ,mengamalkan dalam kehidupan, dan berani menegakan jika konstitusi dilanggar. Cita-cita tersebut dapat terwujud seandainya masyarakat Indonesia dapat memahami nilai-nilai dengan sikap yang positif. 22

4. Penanaman Nilai Kebangsaan Pada Sekolah Menengah Pertama