Daftar Pemain Utama serta profilnya

menghindari orang-orang yang ramai datang melamarnya dikampung. Ia belum ingin menikah

F. Ustadz FERRY Pemeran: Akri Patrio

Masih muda, tipikal ustadz-ustadz muda jaman sekarang, jebolan pesantren, istri baru satu. Sejak sekali menjadi komentator di sinetron ’inalillahi’, ia mulai gila syuting. Banci tampil, menurut istilah anak sekarang. Dihormati umat, tapi ia sendiri segan dengan marbotnya, bang Jack. Ia tak berani terus terang menegur bang Jack, ia sering keliru atau melenceng dalam melaksanakan ibadah.

G. HAIFA Pemeran: Anissa Suci

Istri ustadz Ferry kakaknya Aya. Ia kurang suka suaminya tampil di tivi. Selain karena khawatir akan memancing sikap riya, juga was-was akan mengumpulkan banyak penggemar dikalangan wanita.

4. Daftar Pemain Utama serta profilnya

SINETRON PARA PENCARI TUHAN Deddy Mizwar sebagai Bang jack Zaskia A.Mecca sebagai Aya Melky Bajaj sebagai Chelsea Aden Bajaj sebagai Barong Isa Bajaj sebagai Juki Udin Nganga sebagai Hansip Asrul Dahlan sebagai Asrul Agus Kuncoro sebagai Azzam Akri Patrio sebagai Ustadz Ferry Jarwo Kwat sebagai Pak Jalal Atta sebagai Kalila Deddy Mizwar Biodata Deddy Mizwar lahir di Jakarta, 5 Maret 1955; umur 53 tahun adalah seorang aktor senior dan sutradara Indonesia. Ia adalah Ketua Badan Pertimbangan Perfilman Nasional periode 2006-2009 ZASKIA A. MECCA Biodata Kalau era lima tahun lalu jilbab bagi artis menjadi sesuatu yang tabu, bahkan memalukan, tapi kini tidak demikian. Seiring semakin meresapnya nilai-nilai ajaran Islam di benak anak-anak muda, jilbab kini tak hanya sebatas kewajiban, tapi sudah merambah menjadi mode. Adalah Zaskia Adya Mecca, satu-satunya artis muda berjilbab yang tetap eksis dan konsisten di dunia hiburan tapi tetap mengenakan busana muslim kesayangannya. Karena konsistensi dan eksistensinya ini, Zaskia pun didaulat kaum muda sebagai icon remaja muslim. Saya senang dan itu merupakan suatu kebanggaan tersendiri buat saya. Yang jelas, hal ini juga membuat langkah saya harus lebih hati-hati dan harus selalu menjaga perilaku. Karena orang pasti menuntut lebih dari saya, dibanding artis lain, ujar Zaskia yang ditemui di Kampung Artis, Jakarta Timur, belum lama ini, seperti dikutip info-artis.com.Tak hanya itu, aktifnya Zaskia di dunia hiburan menjadi sebuah pembuktian. Dia ingin membuktikan bahwa wanita berjilbab tetap bisa eksis tanpa harus menanggalkan jilbabnya. Aku mau ngebuktiin, pakai jilbab itu tidak menghentikan aktifitas kita. Semakin hari aku malah semakin merasa baik dalam karir dan kehidupan aku. Aku juga pengen kasih tahu bahwa pakai jilbab pun kita tetap bisa main film dan sinetron, tanpa harus melepasnya. Buktinya sejauh ini job aku mengalir saja dan nggak pernah kehilangan job, imbuhnya. Sementara itu, mengenai tawaran peran Zaskia tetap selektif dalam memilih peran. Sebab, dia merasa peran yang dimainkannya bisa berpengaruh terhadap masyarakat yang menyaksikan. Aku merasa tanggung jawab aku lebih besar. Karena itu, aku harus selektif pilih peran, tandas Zaskia. Go Lebanon Kebanyakan artis yang ingin go internasional, memilih Amerika sebagai tujuan utama. Berbeda dengan Zaskia. Dia berharap bisa go international ke Lebanon. Aku juga pengen go internasional, tapi bukan ke Amerika seperti kebanyakan artis lainnya. Aku malah pengen bisa main di perfilman Arab yaitu Lebanon, ujar Zaskia yang ditemui di Kampung Artis, Jakarta Timur, belum lama ini. Keinginan Zaskia untuk go international, mengikuti film Ayat-Ayat Cinta yang dibintanginya. Film tersebut tak hanya sukses di Tanah Air, tapi juga dapat diterima di Malaysia dan Singapura. Oleh karena itu, Zaskia ingin bisa keluar negeri untuk memajukan karir aktingnya. Dan Lebanon, menjadi target mantan kekasih Sahrul Gunawan itu. Aku merasa perfilman Lebanon tidak kalah menarik dengan negara lainnya di dunia. Tapi kalau untuk aktingnya, aku nggak tahu. Yang pasti artis cowok dan ceweknya ganteng dan cantik. Ya pokoknya, aku mau kalau ada tawaran kenapa nggak. Boleh dong kita melebarkan sayap, ucapnya penuh antusias. Meski keinginannya bermain di film Lebanon cukup besar, Zaskia belum melakukan observasi tentang Lebanon. Dia lebih memilih mengandalkan teman-temannya yang berada di sana. Gue belum observasi, tapi memang gue punya teman di Lebanon yang ngerti tentang perfilman di sana. Jadi, dari mereka gue dapat masukan, pungkasnya. Dibantu Deddy Mizwar, Bajaj Belajar Jadi Aktor Kelompok lawak Bajaj yang personilnya terdiri dari Melky, Aden, Isa mulai populer sejak menjadi salah satu juara kontes API Audisi Pelawak TPI tahun lalu, saat ini merasa bersyukur karena mendapatkan kesempatan belajar menjadi aktor dan tidak hanya sebagai pelawak. Kesempatan itu sendiri muncul setelah mereka direkrut Deddy Mizwar untuk ikut membintangi sinetron Para Pencari Tuhan. Agus Kuncoro Biodata Agus Kuncoro Adi lahir di Jakarta, 11 Agustus 1972; umur 35 tahun adalah aktor Indonesia. Agus mengawali debutnya lewat film Saur Sepuh IV, Titisan Darah Biru 1991.[1] Namanya melejit lewat perannya sebagai Azzam dalam sinetron religi Para Pencari Tuhan. Beberapa sinetron yang pernah dibintanginya antara lain Tutur Tinular 1997 sebagai Raden Wijaya, FTV Sayekti dan Hanafi sebagai Hanafi bersama Widi Mulia sebagai Sayekti,[2] Dunia Tanpa Koma sebagai Andar Manik,[3] Maharani, dan Debu Tertiup Angin. Sedangkan film yang pernah dibintanginya adalah Be Happy di Pinggir Kali bersama Kristina serta Kun Fa Yakuun yang rencana tayang awal 2008. Agus menikah dengan pemain sinetron Anggia Jelita pada 23 Januari 2005 setelah 6 tahun berpacaran. Agus pernah digosipkan selingkuh dengan Novia Ardhana yang saat itu masih dalam ikatan pernikahan dengan Muhamad Bintang. Namun isu ini kemudian ditepis oleh keduanya. Akri Biodata Akri adalah seorang pelawak dan aktor Indonesia. Akri mulai dikenal sejak bergabung kelompok lawak Patrio bersama Eko dan Parto yang tampil rutin di acara Ngelaba di TPI. Sebelumnya, lulusan UHAMKA Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA, Jakarta, Fakultas Sastra dan Seni Bahasa Indonesia ini juga menjadi penyiar di SK radio. Di mana kemudian dipertemukan dengan Eko dan Parto dan mendirikan Patrio pada 1994. Lahir 4 Mei 1969, Akri juga tampil sebagai bintang sinetron dengan karakter komedinya. Termasuk sinetron sukses PARA PENCARI TUHAN arahan sutradara dan aktor Deddy Mizwar. Selain itu, Akri dalam beberapa kesempatan menjadi pemandu acara dialog religi dan bahkan mejadi nara sumber. Disusul juga penampilannya sebagai juri acara adu bakat Pidacil di TPI.

5. Daftar Crew

Dokumen yang terkait

Respon mahasiswa jurusan komunikasi dan penyiaran Islam terhadap film The Message the stiry of Islam

3 17 92

Respon mahasiswa jurusan komunikasi dan penyiaran islam universitas islam negeri syariah Hidayatullah Jakarta terhadap program KICK Andy di Metro TV

0 5 129

Konsentrasi Jurnalistik Jurusan KOmunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Imu Dakwah dan Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta 1436 H/2015 M

0 4 94

Respons mahasiswa komunikasi dan penyiaran Islam angkatan 2009 fakultas ilmu dakwah dan ilmu komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terhadap film sang pencerah

1 16 79

Respon mahasiswa komunikasi dan penyiaran islam fakultas ilmu dakwah dan ilmu komunikasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta terhadap program Indonesia mencari bakat di Trans TV

1 9 101

Respon mahasiswa komunikasi dan penyiaran islam uin syarif hidayatullah jakarta terhadap program dakwah hikayat di indosiar

0 20 0

Respon mahasiswa terhadap sensifitas gender pada materi kuliah di jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2 14 98

ASPEK PENDIDIKAN ISLAM DALAM PEMBINAAN MASYARAKAT PADA SINETRON PARA PENCARI TUHAN JILID 6 Aspek Pendidikan Islam Dalam Pembinaan Masyarakat Pada Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 6.

0 1 13

ASPEK PENDIDIKAN ISLAM DALAM PEMBINAAN MASYARAKAT PADA SINETRON PARA PENCARI TUHAN JILID 6 Aspek Pendidikan Islam Dalam Pembinaan Masyarakat Pada Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 6.

0 2 16

SINETRON RELIGI DAN GAYA HIDUP ISLAMI : ANALISIS SEMIOTIK SINETRON PARA PENCARI TUHAN JILID 7 EPISODE 19.

2 15 84