Solusi tepat untuk sukses berbudidaya

53 Jurnal Pendidikan Penabur - No.25Tahun ke-14Desember 2015 Pemanfaatan Media Pembelajaran di Sekolah Dasar

a. Kegiatan Awal Kegiatan ini dimulai dengan apersepsi, yaitu

siswa mendengarkan penjelasan guru tentang tujuan pembelajaran. Selanjutnya, siswa diajak melihat surat kabar dan mencermati iklan yang memuat fakta dan opini. Kemudian, guru memotivasi siswa dengan tanya jawab tentang berbagai isi teks iklan yang memuat fakta dan opini. Guru dapat memberikan sebuah contoh teks iklan dari guntingan surat kabar seperti di bawah ini :

b. Kegiatan Inti

1. Eksplorasi Dalam kegiatan eksplorasi, guru memfasi- litasi siswa dapat membedakan antara fakta dan opini. Siswa mencari informasi yang berkaitan dengan materi pembelajaran. Guru menggunakan beragam pendekatan pembelajaran, media pembelajaran, dan sumber belajar lain. Siswa menjalin interaksi antara siswa dengan guru, lingkungan, dan sumber belajar lainnya. Siswa terlibat secara aktif dalam setiap kegiatan pembelajaran. 2 Elaborasi Dalam kegiatan elaborasi, guru memfasilitasi siswa melalui pemberian tugas, diskusi, dan lain-lain untuk memunculkan gagasan baru baik secara lisan maupun tertulis. Secara kelompok siswa mendiskusikan fakta dan opini yang ada dalam teks iklan. Siswa diajak membahas dan mengelompokkan mana yang berupa fakta dan opini. Siswa menyim- pulkan dan membedakan fakta dan opini dalam teks iklan. Guru memfasilitasi siswa membuat laporan eksplorasi secara lisan atau tertulis, individual atau kelompok. Guru memfasilitasi siswa untuk menyajikan hasil kerja individual dan kelompok. 3 Konfirmasi Dalam kegiatan konfirmasi, guru memberikan umpan balik positif dan penguatan dalam bentuk lisan, tulisan, isyarat, maupun hadiah atas keberhasilan siswa. Guru memberikan konfirmasi terhadap hasil eksplorasi dan elaborasi siswa melalui berbagai sumber. Siswa melakukan refleksi untuk memperoleh pengalaman belajar yang telah dilakukan. Guru memfasilitasi siswa memperoleh pengalaman yang bermakna dalam mencapai kompetensi dasar, dengan cara: a berfungsi sebagai narasumber dan fasilitator dalam menjawab pertanyaan siswa yang menghadapi kesulitan, b membantu menyelesaikan masalah, c memberi acuan agar siswa dapat mela- kukan pengecekan hasil eksplorasi, d memberi informasi untuk bereksplorasi lebih jauh, dan e memberikan motivasi kepada siswa yang kurang atau belum berpartisipasi aktif. Sumber : Pontianak Post, Senin 19 Januari 2015 Gambar 2: Contoh Iklan dari Surat Khabar