Analisis Desain Metode Pengembangan Sistem

4.2.2 Komponen komputasi

Komponen in dikembangkan dengan menggunakan MATLAB. Pada bagian ini terdapat tiga fungsi yang akan dijalankan baik secara komputasi serial dan komputasi paralel. Tiga fungsi tersebut adalah: a. Fungsi reduksi_PCA Pada fungsi ini akan dibaca file matriks pemetaan RegCM3 kemudian dilakukan proses reduksi matriks dengan PCA. Sehingga matriks akan direduksi dengan ukuran nilai c yang telah ditentukan sebelumnya. Hasil matriks reduksi akan disimpan dalam bentuk file yang dapat dibaca oleh komponen web dan yang akan menjadi input bagi fungsi regresi_linear. b. Fungsi regresi_linear Fungsi ini membaca file nilai pengamatan pada titik observasi dan file matriks reduksi hasil proses PCA. Kemudian dilakuan proses regresi linear dimana nilai pengamatan merupakan nilai hasil fungsi dan matriks reduksi PCA merupakan variabel. Sehingga diperoleh nilai konstanta b. Lalu nilai konstanta b tersebut disimpan di dalam bentuk file. c. Fungsi rekonstruksi Fungsi ini akan menghasilkan rekonstruksi data curah hujan berdasarkan nilai konstanta b dan matriks reduksi PCA. Kemudian hasilnya disimpan dalam bentuk file yang dapat dibaca oleh komponen web.

4.3 Analisis Kompleksitas Sistem

Analisis kompleksitas difokuskan pada komponen komputasi yang melakukan proses perhitungan. Pada komponen ini terdapat tiga fungsi yang dijalankan secara serial dan paralel. a. Fungsi reduksi_PCA Pada fungsi reduksi_PCA secara serial, terdapat 2 looping nested for sehingga kompleksitas waktu adalah . Pada komputasi paralel, looping pada banyak observsi dapat dipecah sesuai dengan jumlah prosesor secara paralel maka kompleksitas waktu menjadi . Secara keseluruhan, speedup fungsi reduksi_PCA adalah . b. Fungsi regresi Untuk fungsi regresi secara serial, terdapat 2 looping nested for sehingga kompleksitas waktu adalah , Untuk komputasi paralel, looping pada banyak observsi dapat juga dipecah sesuai dengan jumlah prosesor secara paralel maka kompleksitas waktu menjadi . Secara keseluruhan, speedup fungsi reduksi_PCA paralel adalah . c. Fungsi rekonstruksi Fungsi rekonstruksi secara serial, terdapat looping nested for yang terdapat 2 looping for sehingga kompleksitas waktu adalah . Pada komputasi paralel looping pada banyak observsi dapat dipecah sesuai dengan jumlah prosesor secara paralel maka kompleksitas waktu menjadi . Secara keseluruhan, speedup fungsi rekonstruksi adalah .

4.4 AMD Turion X2 Mobile Technology

Prosesor yang digunakan untuk mengimplementasikan pemrograman paralel pada penelitian ini adalah prosesor AMD Turion X2 Mobile Technology TL-58. Prosesor jenis ini, seperti yang tampak pada Gambar 18, merupakan Prosesor Turion dual-core yang didasarkan pada arsitektur K8 dan memiliki cache level 1 sebesar 128KB, dan dua buah cache level 2 sebesar 512KB, dual-channel DDR2 memory controller dan sebuah hyper-transport link.