Sementara  itu,  panjang  kondisi  jalan  di  Kota  Bogor  ada  perubahan  yang  berarti, data yang diperoleh dari BPS untuk panjang jalan yang telah ada adalah  576.665
Km pada tahun 2005 dan pada tahun 2008 panjang jalan bertambah yakni menjadi
749.213 Km.  Kondisi  jalan di  Kota Bogor dapat dilihat pada  Tabel 1. Walaupun kondisi  jalan  mengalami  pertambahan  pertumbuhan,  kemacetan  tak  dapat
terhindarkan,  hal  ini  dikarenakan  jumlah  pertumbuhan  kendaraan  lebih  tinggi daripada pertumbuhan jalan di Kota Bogor.
Ada  tiga  titik  utama  kemacetan  di  Kecamatan  Bogor  Barat,  yakni  di pertigaan  Bubulak-Laladon,  Gunung  Batu  dan  Loji.  Kemacetan  biasanya  terjadi
pada jam-jam sibuk sekitar pukul 07.00-12.00 WIB. Kemacetan yang terjadi biasa disebabkan  oleh  banyaknya  angkot  yang  berhenti  sembarangan,  jalan  rusak,
banyaknya  kendaraan  yang  melintas  serta  persimpangan  yang  menghubungkan titik-titik jalan di Kecamatan Bogor Barat.
5.1.1  Keadaan Umum Kecamatan Bogor Barat
Kecamatan  Bogor  Barat  adalah  merupakan  salah  satu  kecamatan  di wilayah  Kota  Bogor  yang  berdasarkan  Peraturan  Daerah  Kota  Bogor  Nomor  13
Tahun  2004  tentang  Organisasi  Perangkat  Daerah  mempunyai  tugas  pokok melaksanakan sebagian kewenangan  pemerintah  yang dilimpahkan oleh  walikota
kepada  camat.  Sementara  itu  kecamatan  juga  berfungsi  sebagai  suatu  unit  kerja yang  melaksanakan  fasilitasi  tugas-tugas  dinas  dan  badankantor  yang
dilaksanakan  di  wilayah  kecamatan,  pelaksanaan  pelayanan  kepada  masyarakat, pengelolaan  keuangankepegawaianadministrasi  umum,  dan  penyelenggaraan
tugas pembantuan.
Dalam  menjalankan  tugas  kedinasan  sehari-hari,  saat  ini  kecamatan berpedoman  kepada  Peraturan  Walikota  Bogor  Nomor  38  Tahun  2005  tentang
Tugas  Pokok,  Fungsi,  Tata  Kerja  dan  Uraian  Tugas  Jabatan  Struktural  di lingkungan  Kecamatan.  Disamping  itu  ada  3  tiga  buah  kewenangan  yang
diserahkan oleh Walikota kepada Camat berdasarkan Peraturan Walikota Nomor 3 Tahun  2005  yakni  Pelayanan  Umum  Bidang  Kependudukan,  Izin  Mendirikan
Bangunan,  dan  Izin  Gangguan,  yang  pelaksanaan  teknisnya  ditetapkan  dengan ketentuan tertentu.
Kecamatan Bogor Barat merupakan salah satu Kecamatan di wilayah Kota Bogor, memiliki luas wilayah 3.174,00 Ha. Adapun batas-batasnya adalah sebagai
berikut: - Sebelah Utara  :   Berbatasan dengan Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor;
- Sebelah Timur  :  Berbatasan dengan Kecamatan Bogor Tengah dan Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor;
- Sebelah Selatan :  Berbatasan dengan  Kecamatan Bogor Selatan dan Kecamatan Ciomas Kabupaten Bogor;
- Sebelah Barat  :  Berbatasan dengan Kecamatan Dramaga Kabupaten Bogor. Kecamatan Bogor Barat terbagi dalam 16 wilayah Administrasi Kelurahan
dengan masing-masing luas wilayah Kelurahan sebagai berikut :
Tabel 6. Luas Wilayah per Kelurahan se Kecamatan Bogor Barat
No KELURAHAN
Luas Ha 1
Menteng 209
2 Sindang barang
370 3
Bubulak 157
4 Margajaya
255 5
Balumbang jaya 145
6 Situ Gede
273 7
Semplak 90
8 Cilendek Barat
174 9
Cilendek Timur 105
10 Curug Mekar
104 11
Curug 195
12 Pasir Jaya
290 13
Pasir Kuda 225
14 Pasir Mulya
100 15
Gunung Batu 220
16 Loji
253 JUMLAH
3,165.00 Sumber : Laporan Kecamatan Bogor Barat tahun 2008
Kondisi fisik Kecamatan Bogor Barat secara tofografi mempunyai kemiringan 0- 2  dan  3-15  yang  merupakan  lahan  yang  baik  untuk  mendukung  kegiatan
perkotaan  seperti  pemukiman,  perkantoran,  perdagangan,  industri,  pariwisata, pertanian dan lain-lain.
Secara hidrogeologinya, beberapa sungai melalui Kecamatan Bogor Barat antara  lain  sungai  Cidepit,  Cisadane,  Cisindang  Barang,  Ciapus  yang  semuanya
mempunyai aliran anak sungai. Sungai yang terdapat di daerah Kecamatan Bogor Barat  sangat  membantu  terhadap  drainase  di  wilayah  Kecamatan  Bogor  Barat.
Berdasarkan data yang diperoleh, Kecamatan Bogor Barat juga mempunyai curah hujan yang cukup tinggi seperti daerah Bogor lainnya yaitu antara 3.500 sd 4.500
mmtahun  dimana  Kelurahan-kelurahan  yang  berada  di  wilayah  bagian  utara mempunyai spesifikasi rata-rata curah hujan antara 3.500 sd 4.000 mmtahun dan
4.000  sd  4.500  mmtahun.  Intensitas  curah  hujan  minimum  terjadi  pada  bulan
april  sd  Oktober  antara  128  sd  345  mmtahun.  Sedangkan  kondisi  suhu  seperti halnya  wilayah  Bogor  lainnya  yaitu  berkisar  antara  26
o
C  sd  34
o
C  dengan kelembaban  udara  menjadikan  Kecamatan  Bogor  Barat  sangat  cocok  untuk
dijadikan kawasan pemukiman.
5.1.2  Kondisi Demografi