Intervensi gaya hidup pasien

31 2.2. Dislipidemia 2.2.1. Lipid dan Metabolisme Lipoprotein

2.2.1.1. Lipid

Lipid dalam tubuh kita terdiri dari 3 jenis kolesterol, trigliserida TG, dan fosfolipid, molekul lipid ditubuh kebanyakan adalah nonpolar sehingga bersifat hidrofobik, dan tidak larut dalam air. Sehinga membutuhkan transportasi untuk dapat berpindah tempat di dalam darah. Lipid harus dirubah ke dalam bentuk yang lebih larut air dengan berkombinasi menjadi satu dengan protein membentuk lipoprotein HDL, Kilomikron, VLDL, IDL, LDL. 27,28 Lipoprotein pada lapisan luar tersusun atas protein dalam konteks ini disebut apoprotein, fosfolipid, dan kolesterol sedangkan pada bagian dalam tersusun atas trigliserida dan molekul lipid lainnya. 28 Apoproteinapolipoprotein di bedakan berdasarkan huruf A, B, C,D, dan E, dan pada setiap lipoprotein memiliki kandungan apolipoprotein yang berbeda. 6,28 Tabel 2.11. Jenis apolipoprotein yang menyusun lipoprotein diambil dari Principles of Internal Medicine Harrison’s. 14 32

2.2.1.2. Metabolisme Lipoprotein

Dalam tubuh lipoprotein dimetabolisme dalam 3 jalur dua jalur pertama berlaku untuk kolesterol LDL dan Trigliserida yaitu jalur endogen dan eksogen, serta jalur terakhir khusus untuk kolesterol HDL adalah reverse cholesterol transport. 6 A. Jalur Eksogen Jalur ini memediasi semua lipid yang diabsorpsi tubuh melalui makanan yang dimakan sehari-hari ataupun hasil sekresi dari hati yang masuk kedalam lumen usus semua lipid ini disebut lipid eksogen. 6,14 Lipid yang kita makan tidak dapat langsung diserap oleh mukosa usus karena molekulnya terlalu besar, karena itu dengan proses emulsifikasi oleh garam empedu dan kemudian dibentuk misel, setelahnya pankreas akan melepaskan enzim lipase untuk memecah lipid agar dapat diabsorpsi usus. 14 Lipid eksogen terdiri dari 2 bentuk yaitu kolesterol dan trigliserida, kolesterol akan diabsorpsi dalam bentuk kolesterol sedangkan trigliserida akan dipecah menjadi asam lemak. 6 Didalam enterosit kolesterol akan teresterifikasi menjadi kolesterol ester dan asam lemak tadi akan dirubah menjadi trigliserida kembali kemudian dengan dilapisi oleh apoB-48 akan membentuk kilomikron, yang selanjutnya akan dibawa oleh pembuluh limfe untuk disebarkan ke sistemik dan diproses oleh jaringan perifer terlebih dahulu sebelum dibawa ke hati. 14 Di pembuluh darah terdapat enzim lipoprotein lipase LPL yang dapat memecah trigliserida pada kilomikron menjadi asam lemak bebas yang mana dapat di gunakan sebagai sumber energi dan atau disimpan sebagai trigliserida di jaringan subkutan. 6 Kilomikron yang terhidrolisis secara perlahan trigliserida yang dikandungnya semakin sedikit, lama kelamaan kandungan kolesterol akan