Sejarah Singkat PT. INDOSAT, Tbk NORTHERN SUMATRA REGION OFFICE Visi, Misi, dan Motto PT. INDOSAT

menyatu dalam organisasi. Indosat menyatakan diri sebagai penyelenggara terlengkap di Indonesia. PT Indosat mempunyai dua anak perusahaan konsolidasi yaitu Indosat Mega Media IM2 dan Lintasarta. Kedua anak perusahaan itu beroperasi bersama Indosat membentuk inti kelompok usaha Indosat sebagai implementasi strategi bisnis Indosat.

3.1.2. Sejarah Singkat PT. INDOSAT, Tbk NORTHERN SUMATRA REGION OFFICE

Peletakan batu pertama Sentral Gerbang Internasional di Sumatra dilakukan pada bulan Februari tahun 1982 dan ini merupakan awal Sumatera memiliki sentral yang melayani Telekomunikasi Internasional untuk umum bagi seluruh masyarakat di Sumatera termasuk kepulauan sekitarnya. Pembangunan gedung Sentral Gerbang Internasional ini juga bersamaan dengan pembangunan Stasiun Komunikasi Kabel Laut di Pantai Cermin yang berjarak kurang lebih 40 km dari kota Medan. PT Indosat, Tbk Northern Sumatra Region Office diresmikan pada tanggal 2 Maret 1985 oleh Presiden RI secara jauh dari Gedung Bina Graha dengan Perdana Mentri Malaysia dengan nama PT Indosat Divisi Medan. Tahun 1992 PT Indosat mulai mengembangkan layanannya ke Kepulauan Riau khususnya Pulau Batam. Oleh karena besarnya area operasional dan rencana pengembangan area pelayanan Divisi Medan, PT Indosat divisi Medan diubah menjadi PT Indosat Divisi Wilayah Barat Indonesia. Tahun 2005 PT Indosat, Tbk Divisi wilayah Barat Indonesia berubah nama menjadi PT Indosat, Tbk Sumatra Region Office, Universitas Sumatera Utara dan pada tanggal 21 Juni 2006, namanya berubah lagi menjadi PT Indosat, Tbk Northern Sumatra Region.

3.1.3. Visi, Misi, dan Motto PT. INDOSAT

Seiring dengan kemajuan zaman yang disertai dengan kemajuan teknologi terutama di bidang telekomunikasi, maka PT. Indosat memantapkan visi bisnisnya untuk menyongsong perubahan-perubahan yang semakin cepat. Visi harus bisa dikomunikasikan, dijabarkan kepada seluruh warga INDOSAT karyawan dan warga usaha agar bisa diarahkan sesuai dengan visi perusahaan. Visi PT. Indosat adalah: “Menjadi penyelenggara jaringan dan jasa telekomunikasi terpadu berfokus selulerwireless terkemuka di Indonesia”. “To become the leading cellularwireless focused fully integrated telecommunication network and services provider in Indonesia “. Misi PT. Indosat adalah: 1. Menyediakan dan mengembangkan produk, layanan dan solusi yang inovatif dan berkualitas untuk memberikan manfaat yang terbaik bagi pelanggan. “To provide and develop innovative and quality products, services, and solutions which offer the best value to our customers”. 2. Meningkatkan shareholder value secara terus menerus. “To continuously grow shareholder value”. Universitas Sumatera Utara 3. Mewujudkan kualitas hidup stakeholder yang lebih baik. “To provide better quality of life to our stakeholder”. Nilai-nilai PT. Indosat adalah: INSAN GEMILANG 1. INtegritas : Menjunjung tinggi kejujuran, loyalitas, tanggung jawab dan dedikasi. “Integrity : Conduct ourselves with the highest ethical standard, loyality, responsibility, and dedication to company”. 2. KerjaSAma : Saling percaya dan saling membantu dan memberikan seluruh keahlian untuk menghasilkan kinerja terbaik bagi perusahaan. “Team Work : Building trust and supportive environment, harnes the skill and knowledge to achieve highest performance for the company”. 3. KeuNGgulan : Komitmen memberikan yang terbaik. “Commitment excellence : Have a commitment to excellence for best result”. Universitas Sumatera Utara 4. KEMItraan : Mitra yang professional, produktif dan saling menguntungkan. “Partnership : Being good, productive and beneficial partner”. 5. Fokus pada peLANGgan : Mencapai hasil melebihi harapan pelangganpemakai untuk mewujudkan kepuasan pelangganpemakai. “Customer Focus : Comitted to meet and exceed userscustomers expectations”. Untuk menambah semangat kerja seluruh warga usahanya, PT. Indosat mempunyai motto yang dipegang teguh oleh seluruh warga usahanya. Motto PT. Indosat adalah: Kretharta Karya Samuha Success Through Team Work Yang maknanya : Keberhasilan dapat dicapai dengan kerjasama diantara seluruh pihak yang terkait, yaitu dari tingkat direksi, divisi, bagian serta para pemegang saham. Universitas Sumatera Utara Dengan adanya perubahan, saat ini PT. Indosat memiliki motto baru yang menggambarkan semangat PT. Indosat untuk membuat masa depan yang lebih baik. Motto tersebut adalah : The Future is Here Masa depan ada disini Motto ini menggambarkan semangat Indosat untuk membuat masa depan dunia teknologi yang lebih maju. Selain motto, PT. Indosat mempunyai tekad pelayanan, yaitu : We Care More Kami lebih peduli Tekad ini merupakan kelanjutan dari sasaran-sasaran yang ingin dicapai oleh PT.Indosat.

3.1.4. LOGO PT. INDOSAT