Pemasaran Menurut Perspektif Syariah

b. Amanah Jujur Amanah artinya dipercaya.Sebagaimana Rasulullah SAW dikenal sebagai seorang professional yang jujur dengan sebutan Al-amin dapat dipercaya.Kejujuran bukan saja merupakan tuntutan dalam berbisnis, tetapi juga mengandung nilai ibadah. Sifat kejujuran harus dimiliki oleh setiap perusahaan dan personil. Dari sisi perusahaan, hendaklah menyampaikan visi dan misi secara terbuka pada pihak intern dan ekstern perusahaan, keujuran atau keterbukaan dalam menyampaikan kebenaran penting bagi kelangsungan hubungan usaha, serta kepada pihak intern perusahaan berani bersikap jujur, saling memberikan koreksi, terbuka akan saran dan kritik. Dari sisi personil, pelaku bisnis atau karyawan yang jujur memiliki harga diri, kehormatan, dan kemulyaan dimata konsumen, rekan bisnis, atasan bahkan dimata Allah SWT. c. Nasihah Nasehat Produk atau jasa yang dikeluarkan perusahaan harus mengandung unsur peringatan berupa nasihat sehingga hati setiap konsumen yang memanfaatkannya tersentuh terhadap tujuan hakiki kemanfaatan produk atau jasa yang digunakan.

4. Peranan Perencanaan Pemasaran

Dalam perencanaan pemasaran terdapat langkah-langkah yang meliputi: 20 20 Suryana, Kewirausahaan Pedoman Praktis: Kiat dan Proses Menuju Sukses Jakarta: Salemba Empat, 2009, hal. 136-137 1. Menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan Yakni penelitian atau riset pasar yang diarahkan pada kebutuhan konsumen, yang dimaksudkan untuk menentukan segmen pasar dan karateristik konsumen yang dituju. 2. Memilih pasar sasaran khusus Ada tiga jenis pasar sasaran khusus, yaitu; Pasar individual, Pasar khusus, dan Segmentasi pasar.Dari tiga alternative pasar sasaran tersebut, bagi perusahaan kecil lebih tepat bila memilih pasar khusus dan individual, sedangkan untuk perusahaan menengah dan besar lebih baik memilih segmen pasar. 3. Menempatkan strategi pemasaran dalam persaingan Penerapan strategi pemasaran sangat bergantung pada keadaan lingkungan persaingan pasar yang ada dari hari ke hari.Ada enam strategi untuk memenuhi permintaan dari lingkungan yang bersaing; Berorientasi pada pelanggan, Kualitas, Kenyamanan, Inovasi, Kecepatan, Pelayanan dan Kepuasan pelanggan. 4. Memilih strategi pemasaran Perencanaan pemasaran bertujuan memberikan pendekatan yang sistematik dan teratur bagi usaha: a. Menyeimbangkan dan menyelaraskan kegiatan pemasaran yang dapat menjamin tercapainya tujuan dan sasaran. b. Menggunakan cara-cara berusaha di bidang pemasaran secara intensif dan optimal.