Teori dari Maslow Teori Belajar dalam Aliran Humanisme

Kegiatan Pembelajaran 1 32 4. Jelaskan perbedaan keempat aliran teori belajar, yaitu behaviorisme, kognitivisme, konstruktivisme dan humanisme 5. Menurut Anda apakah dalam praktek pembelajaran memungkinkan menggabungkan minimal dua teori belajar dari keempat aliran tersebut?

F. Umpan Balik dan Tindak Lanjut

Cocokkan jawaban Anda pada soal latihan dengan kunci jawaban yang terdapat pada akhir modul pada kegiatan belajar 1. Jika jawaban anda sudah benar minimal 4 soal dari 5 soal yang ada, maka anda telah mencapai tingkat penguasaan 80 atau lebih. Anda dapat melanjutkan ke kegiatan belajar 2. Jika jawaban Anda yang benar kurang dari 4 soal dari 5 soal, Anda harus mengulangi materi kegiatan belajar 1, terutama pada bagian yang belum dikuasai. 33 Kegiatan Pembelajaran 2. Prinsip-Prinsip Pembelajaran

A. Tujuan

Setelah mempelajari materi ini Guru dapat: 1. Menjelaskan prinsip-prinsip pembelajaran dengan tepat 2. Menjelaskan implikasi prinsip-prinsip pembelajaran bagi siswa Sekolah Dasar dengan tepat 3. Menjelaskan implikasi prinsip-prinsip pembelajaran bagi guru dengan tepat

B. Indikator Pencapaian Kompetensi

1. Menjelaskan prinsip-prinsip pembelajaran 2. Menjelaskan implikasi prinsip-prinsip pembelajaran bagi siswa Sekolah Dasar 3. Menjelaskan implikasi prinsip-prinsip pembelajaran bagi guru Sekolah Dasar

C. Uraian Materi

1. Prinsip-prinsip Pembelajaran

Menurut Bruce Weil 1980 dalam Rusman 2015 ada tiga prinsip penting dalam proses pembelajaran, yaitu: 1 proses pembelajaran adalah membentuk kreasi lingkungan yang dapat membentuk dan mengubah struktur kognitif siswa, 2 berhubungan dengan tipe-tipe pengetahuan yang harus dipelajari. Pengetahuan tersebut adalah pengetahuan fisis, sosial dan logika, 3 dalam proses pembelajaran harus melibatkan peran lingkungan sosial. Atas dasar tiga prinsip tersebut, maka proses pembelajaran harus diarahkan agar siswa mampu mengatasi setiap tantangan dan rintangan dalam kehidupan yang cepat berubah, melalui sejumlah kompetensi yang harus dimiliki. Berikut adalah prinsip-prinsip pembelajaran yang relatif berlaku umum, yaitu: a. Prinsip Perhatian dan Motivasi Dalam sebuah proses pembelajaran, perhatian sangatlah berperan penting sebagai awalan dalam memicu kegiatan belajar. Perhatian terhadap pelajaran akan timbul pada siswa apabila bahan pelajaran dirasakan sesuatu yang dibutuhkan oleh siswa