Kunyit [2] Prinsip Kerja Alat Ukur Kadar Larutan

5 BAB II DASAR TEORI 2.1 Kunyit [2] Kunyit Curcuma domestica merupakan salah satu bahan rempah-rempah yang mengandung zat kurkumin dan minyak atsiri. Zat kurkumin adalah suatu senyawa anti bakteri yang berkhasiat mengobati berbagai jenis penyakit. Senyawa tersebut dapat berfungsi sebagai anti tumor promoter, anti oksidan, anti mikroba, anti radang, anti virus, dan dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh. Sedangkan minyak atsiri dalam kunyit dapat mencegah keluarnya asam lambung yang berlebihan dan mengurangi gerak prestaltik usus yang terlalu kuat [2]. Berikut ini adalah tabel kisaran kandungan kurkuminoid dari berbagai sampel umur dan asal rimpang: Tabel 2.1 Hasil standarisasi kadar kurkuminoid total dari berbagai bentuk sampel umur dan asal rimpang kunyit [3]. NO Bentuk sampelumurasal Kisaran BB Kadar kurkuminoid Rata-rata BB I Kunyit segar Muda 8 bulan eks Limbangan Tua 11 bulan eks Limbangan 4,323 – 5,463 5,627 – 6,648 5,012 ± 0,374 6,108 ± 0,358 II Kunyit Kering Muda 8 bulan eks Limbangan Tua 11 bulan eks Limbangan 5,423 – 5,811 7,799 – 8,452 5,609 ± 0,110 8,107 ± 0,186 III Ekstrak pekat Eks. Produksi RG 530 A3 SC = 21.32 bb Eks Risbang RG 610 A SC = 23.00 bb 7,584 – 8,484 7,133 – 9,707 7,932 ± 0,248 7,936 ± 0,940 IV Sediaan jadi Alternatif formula-1 Sediaan - 1 Sediaan - 2 0,158 – 0,203 0,081 – 0,106 0,100 – 0,115 0,180 ± 0,017 0,93 ± 0,009 0,108 ± 0,005

2.2 Prinsip Kerja Alat Ukur Kadar Larutan

Prinsip kerja pengukuran sampel ditunjukkan dalam gambar 2.1. Cahaya dengan intensitas Io yang melewati sampel yang mengandung molekul sepanjang b, sebagian cahaya tersebut akan diserap oleh molekul. Hal ini mengakibatkan intensitasnya turun menjadi I. Gambar 2.1 Serapan cahaya oleh sampel Kedua nilai intensitas cahaya tersebut Io dan I diukur dengan fotodetektor. Cahaya dengan intensitas Io, setelah melewati penyerap dengan konsentrasi c, sepanjang b, intensitasnya akan turun menjadi I mengikuti hubungan. [4], [5]. log Io I = є b c 2.1 dengan: є adalah absorptivitas molar Absorptivitas molar merupakan konstanta yang tergantung pada jenis molekul dan panjang gelombang. Persamaan 1 dapat dinyatakan dalam bentuk log Io I = A 2.2 dengan A: absorban maka persamaan 1 menjadi A = є b c 2.3 2.3 Kuvet [6]