Perkembangan Musik Dangdut pada Tahun 2000-an Pengelola Pusat Pengelola Cabang

mengadakan konser live di gedung Shibuya, Tokyo, Jepang dan mendapat sambutan yang luar biasa. Radio yang khusus menyiarkan musik dangdut muncul. Di Jakarta misalnya, Radio Agustina di jalur AM, dan Radio Sakti Budi Bakti di jalur FM. Pada akhir 1996, pangdam Jaya Mayjen Hendropriono meresmikan FM Muara.

2.3.1 Perkembangan Musik Dangdut pada Tahun 2000-an

Musik dangdut terus mengalami perkembangan sampai tahun 2000an. Pada awal tahun 2000an, muncul penyanyi baru yaitu Inul Daratista yang mengambil perhatian banyak dikalangan masyarakat. Hal ini dikarenakan goyangannya yang melebihi goyangan dari penyanyi lain. Gerakan berputar-putar dari atas kebawah merupakan gerakan yang khas yang dimiliki oleh penyanyi ini. Hal ini mengundang reaksi positif dan negative dari kalangan masyarakat. Pada perkembangan tahun 2000-an sampai sekarang, musik dangdut tidak dipandang sebagai musik kampungan. Hal tersebut karena musik dangdut sudah ditampilkan di stasiun-stasiun televisi dan kafe-kafe terkenal dan sudah melahirkan penyanyi-penyanyi dangdut terkenal. Musik dangdut juga dipakai pada acara-acara kampanye.

2.3.2 Dangdut Live

Dangdut live adalah dangdut yang ditampilkan secara langsung tanpa menggunakan media seperti televisi dan radio sebagai perantara. Berikut, penulis akan mendeskripsikan pertunjukan dangdut secara live yang ada di Sumatera Universitas Sumatera Utara Utara khususnya kota Medan dan pertunjukan musik live yang diadakan oleh Radio Bonita Jaya Suara Medan.

2.3.2.1 Dangdut Live Sumatera Utara dan Medan

Dangut live yang ada di Sumatera utara yang dimaksudkan penulis pada tulisan ini lebih melihat kepada pertunjukan dangdut yang sifatnya menghibur yang diadakan pada resepsi pernikahan. Musik dangdut biasanya ditampilkan pada acara pernikahan masyarakat yang beragama muslim dan beretnis Melayu, Minang, dan Jawa. Pertunjukan dangdut pada upacara perkawinan ini bersifat menghibur tamu atau undangan yang datang ke pesta hajatan perkawinan tersebut. Pada pertunjukan musik dangdut tersebut, ada penyanyi yang dipanggil dengan sebutan biduan. Biasanya biduan ini berjumlah antara satu sampai 3 orang dan berjenis kelamin perempuan atau bencong waria. Untuk musik pengiring biduan, tidak lagi menggunakan alat musik yang biasa digunakan dalam pertunjukan musik dangdut sebenarnya yaitu dengan menggunakan sulim dan gendang namun hanya menggunakan sebuah keyboard atau dalam bahasa sehari-hari disebut dengan solo keyboard. Hal ini dilakukan untuk menghemat biaya dan untuk mempermudah mobilitas pergerakan dari satu tempat ke tempat lain dari suatu group musik dangdut. Selain itu, biasanya keyboard yang digunakan sudah mempergunakan program musik yang menyimpan suara alat musik lain seperti suara gendang dan sulim yang biasa digunakan dalam pertunjukan musik dangdut tersebut. Selain itu, keyboard yang biasa digunakan sudah diprogram dengan mempergunakan Midi, Memory Card, Universitas Sumatera Utara Flashdisk, dan Kaset sehingga si pengiring atau si pemain keyboard lebih mudah untuk mengiringi lagu yang dinyanyikan. Waktu pertunjukan musik dangdut di pesta perkawinan biasanya bervariatif dimulai pada siang hari antara pukul 11.00 – 21.00. Namun demikian, pertunjukan musik dangdut ini dapat juga dilakukan sampai larut malam atau subuh tergantung permintaan si empunya pesta atau hajatan. Biasanya, semakin larut pertunjukan tersebut diadakan, maka bayaran yang diterima oleh grup musik dangdut tersebut akan lebih mahal. Di acara perkawinan tersebut, tamu mereques lagu kesukaan mereka. Lagu tersebut bisa dinyanyikan oleh orang yang merequest lagu atau dinyanyikan oleh biduan. Tamu yang menyanyi atau merequest lagu dangdut biasanya adalah orang tua yang memiliki kisaran umur antara 35-60 tahun. Lagu dangdut yang dinyanyikan mulai dari dangdut yang memiliki tempo lambat yang yang banyak dinyanyikan oleh Rhoma Irama dan lagu-lagu dangdut lama sampai lagu dangdut yang bertempo cepat. Namun demikian, pada pertunjukan musik dangdut ini, sering juga penyanyi biduan dan tamu menyanyikan lagu-lagu di luar dangdut misalnya lagu Melayu, lagu India, tembang kenangan dan lagu-lagu daerah yang sedang hits atau ngetrand pada saat ini. Secara penampilan, penyanyi biasanya berpakaian rapi dengan asesoris yang tidak mencolok dan goyang yang biasa. Namun, untuk di beberapa daerah di Kota Medan, biasanya di daerah pinggiran, misalnya daerah Tembung, Brayan, dan lainya, penyanyi tampil dengan sangat mencolok, baik dari segi cara Universitas Sumatera Utara berpakaian dan goyangan di panggung yang biasanya mengarah kepada goyang erotis. Kadang, penyanyi ini menggunakan ular sebagai daya tarik pertunjukan tambahan untuk mendukung pertunjukan musik dangdut tersebut. Lagu-lagu yang dibawakan adalah lagu-lagu dangdut remix dengan tempo yang cepat dan musik yang menghentak. Pertunjukan biasanya dilakukan sampai malam atau subuh.

2.3.2.2 Dangdut Live yang Diadakan oleh Radio Bonita Jaya Suara Medan

Selain menyiarkan dan mempromosikan musik dangdut dalam program siarnya, radio ini juga mempromosikan musik dangdut diluar jadwal siar. Hal tersebut dilakukan dengan mengadakan pertujukan musik dangdut secara live. Untuk mempromosikan musik secara live, radio melakukan kegiatan berupa festival musik dangdut. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka ulang tahun radio dan ulang tahun fans club. Biasanya, kegiatan ini dilakukan di radio Bonita Jaya Suara Medan dan dapat juga dilakukan diluar lokasi radio. Dalam beberapa kegiatan yang dilihat oleh penulis di lapangan, penulis akan mendeskripsikan beberapa kegiatan yang dilakukan radio, di antaranya ulang tahun radio Suara Medan yang ke tujuh 7 yang diadakan di lapangan Zipur Helvetia pada tanggal 19 Desember 2010 yang dibuat ke dalam beberapa sesi. Sesi pertama dimulai dengan kegiatan jalan santai yang start dari radio Bonita Jaya Suara Medan dan finish di lapangan Zipur Helvetia Medan. Setelah jalan santai, dilakukan kegiatan lomba joget yang pesertanya berasal dari dalam dan luar Medan. Kegiatan selanjutnya, peserta menyanyikan lagu dangdut kesukaan mereka. Di sini, semua peserta diberikan kesempatan untuk Universitas Sumatera Utara menyanyikan lagu dangdut kesukaan mereka. Lagu dangdut dinyanyikan secara solo, duet atau pun secara bersama-sama dengan beberapa orang sesama fans. Musik pengiring yang digunkan adalah sebuah keyboard. Lagu-lagu dangdut yang dinyanyikan yaitu lagu-lagu dangdut dengan musik dangdut yang kental dan khas suara serulingnya atau yang lebih dikenal dengan sebutan dangdut konvensional dan lagu-lagu dangdut remiks atau yang dikenal dengan sebutan dangdut kreatif. Acara terakhir yaitu membagikan hadiah kepada peserta. Acara dipandu oleh beberapa pembawa acara yang tidak lain adalah penyiar radio Bonita Jaya Suara Medan. Sama ketika membawakan acara di radio ketika on-air, dalam setiap kegiatan off-air ini juga, penyiar menggunakan bahasa yang kocak, mudah dipahami, dan bersifat menarik perhatian peserta. Selain untuk ulang tahun radio dan fans club, dangdut live ini diselenggarakan dengan kerjasama radio dengan pihak lain misalnya dengan pihak TPI. Nama acara yaitu KDI Star Dut. Dalam hal ini, pihak TPI menunjuk radio sebagai penyelenggara audisi di kota Medan. Kegiatan dilaksanakan di Radio Bonita Jaya Suara Medan. Peserta yang hadir berasal dari dalam dan luar daerah Medan. Kegiatan ini diikuti lebih kurang 200-300 peserta audisi. Lagu dangdut yang akan dinyanyikan terdiri dari lagu wajib dan lagu pilihan yang sudah ditentukan oleh pihak radio. Peserta menyanyikan lagu dangdut di depan juri. Penjurian dilakukan di dalam radio. Sedangkan di luar radio, ada juga kegiatan lain yaitu menyanyikan lagu-lagu dangdut oleh para peserta yang bersifat menghibur peserta lain sambil menunggu waktu untuk di audisi. Setiap peserta diberi kesempatan untuk menyanyikan lagu-lagu kesukaan Universitas Sumatera Utara mereka. Sama seperti kegiatan-kegiatan off-air lainya, kegiatan dipandu oleh pembawa acara yang juga merupakan penyiar radio Bonita Jaya Suara Medan.

2.3.2.3 Dangdut di Radio Bonita Jaya Suara Medan

Dangdut di radio Bonita jaya Suara Medan adalah dangdut yang disiarkan melalui udara dengan cara on-air dengan menggunakan penyiar. Lagu dangdut yang disiarkan adalah lagu dangdut yang menurut pengklasifikasian radio sudah disinggung diatas adalah lagu dangdut konvensional dan lagu dangdut kreatif.

2.4 Lokasi Penelitian

Adapun lokasi penelitian yang dipilih penulis dalam mengumpulkan data dalam penulisan ini adalah di radio Bonita Jaya Suara Medan yang beralamat di Jalan Setia Budi No. 102, Kelurahan Tanjung Sari Kecamatan Medan Selayang Medan. Namun, untuk mendukung data-data yang dibutuhkan, penulis juga penulis juga mengumpulkan data dan informasi yang dibutuhkan dari orang-orang yang mengetahui tentang radio Bonita Jaya Suara Medan, baik itu orang yang berada di sekitar radio dan pendengar radio.

2.5 Jadwal Acara Sepekan

Dari kerja penelitian yang penulis lakukan, jadwal acara sepekan Radio Bonita Jaya ini adalah seperti pada tabulasi berikut. Jadwal tersebut digunakan Universitas Sumatera Utara dari kurun waktu ke waktu sejak berdiri sampai sekarang ini, dengan disertai sedikit perubahan-perubahan menurut waktunya. Tabel 1: Jadwal acara radio Bonita Jaya Suara Medan Jam Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu 06.00 Opening 06.01 SIROH Siraman Rohani 06.30 DAKOTA Dangdut Kota 09.00 NON STOP MUSIK BOLLYWOOD 10.00 PILDANGDUT Pilah Pilih Lagu Dangdut 12.00 DD Rehat DD Rehat Seni dan Hiburan [SKSM- M45] Promosi dan Referensi Relay Jumat Dr. Pintar 10 Top Dut 13.00 KAKDUT Karaoke Dangdut 15.00 PADANG BULAN Pilah Pilih Lagu Dangdut Terbaru Koleksi Suara Medan 17.00 DD Rehat 17.30 Liputan 6 SCTV 18.00 Pesona Minang Pesona Jawa Pesona Melayu Pesona Karo SIROH Live Pesona Tapanuli DD Rehat 19.00 Pesona Aceh Astrologi DD 20.00 Dangdut Nostalgia Pantun Maimoon BOMBAI Bollywood Music by Interactive Pantun Maimoon Mak Comblang Goyang Medan Malam Menggoda eM-eM 22.00 WATERLEDING Waktu Terlena Dengerin Dangdut 01.00 Closing

2.6 Format Siaran

Format adalah penyajian program atau musik yang memiliki ciri-ciri tertentu oleh stasiun radio. Menurut Fringle Star-Mc. Cavit dalam Nelia Sihombing mengatakan bahwa seluruh format stasiun radio dapat dikelompokkan manjadi tiga kelompok besar yaitu: format musik hiburan, format informasi dan format khusus speciality. Format musik adalah format yang paling banyak digunakan radio dan lebih banyak digemari karena sifatnya yang menghibur. Dari pengamatan penulis, Radio Bonita Jaya Suara Medan digolongkan kedalam format musik hiburan dengan menampilkan musik dangdut sebagai Universitas Sumatera Utara program utama siaran musik dengan target pendengar masyarakat kelas menengah kebawah dari semua jenis usia.

2.7 Lisensi Lagu-lagu Dangdut Radio Bonita Jaya Suara Medan

Berikut, penulis akan mencantumkan sebagaian lagu dangdut dan lagu deaerah yang dimiliki oleh Radio Bonita Jaya Suara Medan: Tabel 11 No. Judul Lagu Nama Penyanyi 1. Aduhai Rhoma Irama 2. Air Tuba Mansyur S. 3. Angin Malam Imam S. Arifin 4. Bagai Kiamat Sehari Mansyur S. 5. Ani RhomaIrama 6. Begadang Rhoma Irama 7. Bola Ona Sutra 8. Biduan Rita Sugiarto 9. Boneka India Titiek Sandora 10. Bunga Surga Rhoma Irama 11. Buta Rhoma Irama 12. Cane Rhoma Irama 13. Benang Biru Megy Z. 14. Colek-Colek Camelia Malik 15. Ditelan Malam Elvy Sukaesih Universitas Sumatera Utara 16. Dokter Cinta Evie Tamala 17. Gadis Dan Janda Mansyur S. 18. Judi Rhoma Irama 19. Kerinduan Rhoma Irama 20. Kopi Dandut Fahmi 21. Lima Menit Lagi Ina Syntia 22. Madu Dan Racun Ari Wibowo 23. Malam Minggu Noerhalimah DM 24. Mati Lampu Rita Sugiarto 25. Rindu Elvy Sukaesih 26. Sepiring Berdua Ida Laela 27. Termiskin Didunia Hamdan HTT 28. Ada Kamu Rahman KDI 29. Hari Annisa Bahar 30. Air Mata Bawang Caca Handika 31. Aduh Sayang Evie Tamala 32. Aku Hanya Punya Cinta Iis Dahlia 33. Api Dalam Sekam Mirnawati 34. Bagai Disambar Petir Ikke Nurjanah 35. Benang-Benang Cinta Evie Tamala 36. Berdarah Lagi Kristina 37. Bila Evy Sukaesih Universitas Sumatera Utara 38. Cinta Berbatas Kaca Saiful Jamil 39. Dewi Malam Cici Paramida 40. Dusta Rita Sugiarto 41. Galau Cici Paramida 42. Gundah Ikke Nurjanah 43. Hati Yang Luka Fenty Nur 44. Hitam Bukan Putih Mega Mustika 45. Jangan Pergi Nana Mardiana 46. Jeritan Hati Mirnawati 47. Kacang Lupa Kulitnya Ine Shyntia 48. Kecewa Erie Suzan 49. Kerinduan Nais Larasati 50 Kiamat Rhoma Irama 51. Abang Kumis Rita Sugiarto 52. Ada Apa Denganya Dewi Safira 53. Aku Bukan Donat Lilis Karlina 54. Aku Rindu Padamu Evie Tamala 55. Andaikan Camelia Malik 56. Anggur Merah Muchsin Alatas 57. Angin Malam Imam S. Arifin 58. Apa Maunya Cici Paramida 59. Astaga Ari Wibowo Universitas Sumatera Utara 60. Atas Nama Cinta Itje Trisnawati 61. Awan Hitam Iis Dahlia 63. Azza Rhoma Irama 64. Balada Dangdut Sekar Langit 65. Badai Asmara Ona Sutra Iis Dahlia 66. Bayangan Elvy Sukaesih 67. Bang Somad Dorce Gamalama 68. Bujangan Jamal Mirdad 69. Bisik-Bisik Tetangga Elvy Sukaesih 70. Asyik Goyang Dangdut Annisa Bahar 71. Ada Apa Dengan Cinta Inul Daratista 72. Cucak Rowo Didi Kempot 73. Cinta Segitiga Ridho Rhoma 74. Diam-Diam Ahmad Dhani Dewi Persik 75. Goyang Domret Ikka Bella 76. Mati Lampu Rita Sugiarto 77. Kocok-Kocok Inul Daratista 78. Wakuncar Tarantula 79. 7 Hari 7 Malam Putri Cahyani 80. Abang Roni Dian Widya 81. Aduh Abang Ana Laila 82. Belah Duren Julia Perez Universitas Sumatera Utara 83. Cinta Satu Malam Neng Wulan 84. Dokter Cinta Sri Ratu 85. Emang Gue Pikirin Ria Puspita 86. Kucing Garing Erni Sari 87. Api Asmara Endang W 88. Bang Toyib Ade Irma 89. Termiskin Di Dunia Hamdan HTT 90. Bertepuk Sebelah Tangan Latif M 91. Ada Kamu Rahman KDI 92. Cinta Imitasi Dewi Purniwati 93. Cinta Rahasia Syahrul Karan 94. Cinta Palsu Nada Soraya 95. Kandas Evie Tamala Imron S 96 Kasih Ku Terhalang Manis Manja 97. Kubawa Evie Sukaesih 98. Ruang Hitam Imam S. Arifin 99. Air Tuba GB Mansyur 100. Andaikan Camelia Malik Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan Lagu Karo: Universitas Sumatera Utara No Judul Lagu Penyanyi 1. Abang Sayang Netty Vera Bangun 2. Abis-Abisen Ervina br. Bangun 3. Alu Terpaksa Netty Vera Bangun 4. Ame Kadap Datuk Muda Barus 5. Amplop Biru Luter Tarigan 6. Anakku Usman Ginting 7. Bunga Harto Tarigan 8. Bunga Macan Kera Iwan 9. Bunga Plastik Netty Vera Bangun 10. Bunga Rampe Reno Surbakti 11. Bunga Si Enggo Melus Sri 12. Cangkol Cap Buaya Sabarto Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan Lagu Jawa No. Judul Lagu Penyanyi 1. Ban Sirep Roy Hanafi 2. Bojo Loro Ranti Anjani 3. Cah Ayu Gatot Kaca 4. Cucak Rowo Didi Kempot Universitas Sumatera Utara 5. Elo-Elo Endang Paramita 6. Februari Anva 7. Gethuk Waldjinah 8. Gosip Vinena Group 9. Goyang Semarang Waldjinah 10. Iso Ngliwer Didi Kempot Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan Lagu minang 1. Malam Penantian - 2. Atuk-Atuk Cameh - 3. Rindu Jadi Dendam - 4. Penasaran Dalam Kalam - 5. Alang Babega Zalmon 6. Ameh Jadi Suaso Devi Prima 7. Anak Sipasan Wisye Pranadewi 8. Angan Baisak Tangih Zalmon 9. Anggan Hati Bapisah Zalmon 10. Bagurai Roni Chaniago 11. Denai Ditinggalkan Ganti R 12. Denai Bisiakkan Melati Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan Lagu Melayu Universitas Sumatera Utara No. Judul Lagu Penyanyi 1. Abang Becak Fadil 2. Bahtera Kasih Laila Hasyim 3. Badarsila Siti Nurhalizah 4. Balqis Siti Nurhalizah 5. Angin Koncang Safii PJT 6. Bulan Purnama Razali 7. Berpisah Nur Ainun 8. Beling Seroja Irawati 9. Bunga Melur Siti Nurhalizah 10. Bunga Tanjung Iwan 11. Cik Minah Sayang Laila H 12. Dendang Melayu Rani D Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan Bollywood India No. Judul Lagu 1. Kaho Na Pyar Hai 2. Kuch Kuch Ho Ta Hai 3. Dil To Pagal Hai 4. Chaiya Chaiya 5. Aap Mujhe Ache 6. Ja ba Dil Milee Universitas Sumatera Utara 7. Koi Mil Gaya 8. Yadeein 9. Mujse Dosti karooge 10. Bole Cudian 11. Kabhi Khushi Kabhi Gam Sumber: Radio Bonita Jaya Suara Medan

2.8 Fans Club Radio Bonita Jaya Suara Medan

Fans club radio bonita Jaya Suara Medan adalah orang-orang atau masyarakat yang memiliki rasa sosial, keseimbangan, dan kebersamaan yang tinggi akan kecintaan terhadap musik dangdut. Fans club radio bonita jaya suara medan ini berdiri pada tanggal 25 april 2004 di Radio Bonita Jaya Suara Medan dan didirikan untuk menjalin kedekatan antara fans dengan radio, dan kedekatan diantara sesama fans club. Fans club radio Bonita Jaya Suara Medan didirikan atas inisiatif pendengar radio yang pada awalnya dicetuskan oleh bapak Armen Effendy, seorang pencinta musik dangdut dan menjadi ketua pertama dalam struktur fans club radio ini. Fans radio terdiri dari anggota aktif dan tidak aktif. Anggota aktif maksudnya, anggota yang selalu ikut didalam kegiatan-kegitan yang diadakan radio dan memiliki kartu tanda anggota. Sedangkan anggota yang tidak aktif adalah anggota yang tidak diberi kartu anggota namun bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan radio. Sampai saat ini, anggota fans club yang aktif, dan selalu ikut dalam kegiatan fans club mencapai lebih kurang 200-300 orang di Universitas Sumatera Utara luar anggota tidak aktif. Agar pendataan anggota lebih jelas, maka setiap anggota diberikan kartu anggota. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan adalah arisan sesama fans club yang biasanya diadakan di radio, kegitatan pengajian oleh fans club yang beragama muslim, mengunjungi sesama fans club yang ditimpa kemalangan. Selain itu, fans club juga aktif dalam setiap kegitan yang diadakan oleh radio Bonita Jaya Suara Medan, baik ketika on-air dan off-air. Untuk kegiatan on-air misalnya memberikan buah pikiran tentang hal yang sedang dibahas, ikut merequest lagu dan lain sebagainya. Untuk kegiatan off-air yaitu ikut dalam even-even yang diadakan radio misalnya festival-festival lagu dangdut, kegiatan gerak jalan dan kegiatan-kegiatan lain yang dilakukan di luar program siar. Agar tidak terjadi kesimpangsiuran dalam keanggotaan fans club, maka diadakan pemilihan ketua, sekretaris, dan bendahara yang nantinya bertugas untuk mengurusi fans club radio ini. Universitas Sumatera Utara

BAB III MANAJEMEN ORGANISASI, PRODUKSI, DAN PEMASARAN

DI RADIO BONITA JAYA SUARA MEDAN

3.1 Struktur Organisasi Radio Bonita Jaya Suara Medan:

Struktur susunan organisasi Radio Bonita Jaya Suara Medan memiliki sistem yang dibangun sejak awal. Sistem yang dimaksudkan oleh penulis pada bagian ini adalah pola kerja yang sudah teratur yang dimiliki oleh Radio Bonita Jaya Suara Medan. Sistem organisasi ini diisi oleh individu-individu yang dapat berubah setiap saat. Sedangkan sistemnya lebih cenderung tetap. Saat penelitian ini dilakukan struktur susunan sistem organisasi Radio Bonita Jaya Suara Medan adalah sebagai berikut. Komisaris Direktur General Manager Komite Produksi Komite Iklan Manajer Pemasaran Manajer Produksi Manajer Keuangan RPC RSM Grecia Supervisior Personalia Umum Universitas Sumatera Utara Penjelasan dari setiap bagian organisasi berupa tugas dan wewenangnya adalah sebagai berikut: 1 Tugas dan Wewenang Komisaris Nama Jabatan : Komisaris Nama : Yongki Manalu Unit Kerja : Top Management Di dalam manajemen radio, komisaris tidak terlalu memiliki tugas dan wewenang secara khusus. Komisaris hanyalah orang yang memiliki dan pemegang saham di radio. Tugas dan wewenang yang dilakukan oleh komisaris adalah melakukan pengawasan secara umum dan khusus, memberikan nasihat atas segala pekerjaan dari setiap sub-sub bagian dari organisasi yang dianggap kurang oleh komisaris. Selanjutnya, hal yang dilakukakan komisaris adalah menerima laporan tahunan dan bulanan dari direktur. 2 Tugas dan Wewenang Direktur Nama Jabatan : Direktur Nama : Haris Nasution Unit Kerja : Top Management Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Memimpin dan bertanggung jawab atas operasional dan kelangsungan seluruh kegiatan perusahaan. Perusahaan yang dimaksud pada tulisan ini adalah Radio Bonita Jaya Suara Medan. Universitas Sumatera Utara

b. Uraian Tugas

1. Melakukan koordinasi dengan semua fungsi-fungsi personil pada organisasi perusahaan untuk dapat mencapai tujuan usaha yang telah ditetapkan. 2. Mengikuti mewakili perusahaan dalam kegiatan organisasi asosiasi. 3. Memberikan penilaian dan motivasi kepada segenap personil pada organisasi perusahaan, agar tetap berusaha meningkatkan kinerja tim. 4. Memimpin rapat, memberikan pengarahan kepada semua personil tentang upaya – upaya yang harus dilakukan dalam pencapaian target usaha. Batas kewenangan 1. Menandatangani melegalisir penerimaan dan pengeluaran dana perusahaan 2. Mengeluarkan keputusan-keputusan dalam rangka upaya pencapaian target usaha yang telah ditetapkan. Pertanggung jawaban Membuat dan menyampaikan pertanggungjawaban kepada Dewan Komisaris secara periodik tentang keadaan posisi perusahaan, kebijakan operasional, pencapaian target usaha dan hal-hal lain yang perlu diketahui oleh Dewan Komisaris. Peralatan yang digunakan  Mobil  Telepon Universitas Sumatera Utara 3 Uraian Jabatan Manager Pemasaran Nama Jabatan : Manager Pemasaran Nama : Andi Syaputra Syafii Unit Kerja : Group Manager Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok 1. Melakukan koordinasi dengan semua personil pemasaran untuk dapat mencapai target usaha yang telah ditetapkan Direksi. 2. Melakukan kunjungan pemasaran ke Biro Periklanan setempat maupun luar kota dengan memberikan laporan hasil kunjungan kepada Direktur atas hasil kunjungan yang dilakukan. 3. Membantu Direktur didalam membuat perencanaan pemasaran dan promosi.

b. Uraian Tugas

1. Melakukan koordinasi dengan semua personil pemasaran untuk dapat mencapai target usaha yang telah ditetapkan, dalam rangka pemasaran dan promosi. 2. Memberikan penilaian dan motivasi kepada personil pemasaran, agar tetap berusaha meningkatkan kinerja tim. 3. Memimpin rapat rutin mingguan Pemasaran, memberikan pengarahan kepada semua personil pemasaran tentang upaya-upaya yang harus dilakukan dalam pencapaian target usaha. Universitas Sumatera Utara 4. Memimpin rapat rutin Promosi, memberikan pengarahan kepada semua personil pemasaran tentang upaya-upaya yang harus dilakukan dalam pencapaian target penjualan. 5. Menyusun target Group Radio Unit - RSM Radio Bonita Jaya Suara Medan : 55 - RPC Radio Pesona Cipta Binjai : 35 - Gresia Gelora Remaja Sibolga : 10 6. Menyusun dan mencapaiTarget Klien Nasional dan local 7. Menyusun Target tim pemasaran per bulan nya selama satu tahun dan mencapai hasil yang maksimal Menyusun target team marketing secara individu 8. Menuyusun insentive AE yang mencapai target yang telah di tentukan oleh manager marketing 9. Menyusun harga spot iklan 10. Menyusun strategi pemasaran 11. Menggunakan fasilitas perusahaan sebagai alat pemasaran 12. Melihat competitor dan menggunakan analisis swot dalam menyususn strategi pemasaran Batas kewenangan 1. Menilai, menolak atau menyetujui iklan yang akan disiarkan. 2. Menandatangani melegalisir harga penjualan order priklanan, penerimaan dan pengeluaran unit pemasaran. Universitas Sumatera Utara 3. Menyampaikan hasil keputusan rapat Direksi dalam rangka upaya pencapaian target usaha yang telah ditetapkan. Pertanggung jawaban: Membuat dan menyampaikan pertanggungjawaban kepada Direktur secara periodik bulan tentang hasil usaha pemasaran, kebijakan operasional, pencapaian target usaha dan hal-hal lain yang perlu. Peralatan yang digunakan  Kendaraan operasional.  Telepon Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Menjual air time dengan hasil masuknya iklan.

b. Uraian Tugas

1. Mencari iklan dengan menjual air time dalam bentuk spot atau sponsor acara. 2. Melakukan rencana dan kunjungan kerja ke klient setiap hari. 3. Melakukan sales call, joint visit minimal 4 klienthari. 4. Memeliharamenjaga klient yang sudah ada. 5. Membuat proposal penawaran. 6. Menangkap keinginan klientagency dan menuangkannya dalam proposal. 7. Mengetahui air time yang belum terjual untuk iklan spot maupun spnsor. 8. Menghadiri rapat rutin mingguan bagian pemasaran. Universitas Sumatera Utara Batas kewenangan Melakukan negosiasi dengan klient sesuai batasan yang diberikan. Pertanggungjawaban: 1. Melaporkan hasil kunjungan setiap hari kepada Manager Pemasaran. 2. Menyampaikan rekapitulasi hasil kegiatan pada rapat rutin mingguan kepada Manager Pemasaran. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon 4 Uraian Jabatan Penata Administrasi Iklan Nama Jabatan : Penata Administrasi Iklan Nama : Etika Rahma Unit Kerja : Pemasaran Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Bertanggungjawab atas tugas administrasi Bagian Pemasaran.

b. Uraian Tugas

1. Membuat kontrak pemasangan iklankontrak kerjasama. 2. Menerima media order yang disahkan klient. 3. Mengatur dan menyusun jadwal pengudaraan iklan sesuai media order. 4. Membuat bukti penyiaran iklan. 5. Menyimpan filling bukti penyiaran iklan. 6. Membuat laporan alokasi iklan yang masih tersedia. Universitas Sumatera Utara 7. Memeriksa kesiapan materi iklan spot, iklan baca, ataupun sponsor. 8. Mengagendakan surat keluar masuk Pemasaran dan mengarsipkannya. 9. Melayani klient yang datang atau telepon untuk pemasaran. 10. Mempersiapkan marketing tools seperti company profile, dummy acara, proposal untuk klient sponsor. 11. Memelihara hubungan dengan klient dengan selalu kontak dan mengingatkan akan perpanjangan kontrak kerjasama. Batas kewenangan Mengatur dan menyusun jadwal penyiaran iklan. Pertanggungjawaban Membuat dan menyampaikan laporan kegiatan bulanan kepada Manager Pemasaran. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon 5 Uraian Jabatan Supervisor Promosi Off-Air Nama Jabatan : Supervisor Promosi Off Air Nama : Rhido Alnajar Unit Kerja : Pemasaran Ikhtiasr Tugas a. Tugas Pokok Bertanggungjawab atas tugas perencanaan dan pelaksanaan program off air. Universitas Sumatera Utara

b. Uraian Tugas

1. Membuat rencana kerja seperti kreatif, draft dan anggaran acara off air radio secara priodik. 2. Membuat draft proposal program acara off air untuk ke pihak calon sponsor. 3. Mengatur, menyusun, mengornasisir dan mengkoordinasikan event off air yang akan dilaksanakan termasuk personil pelaksana. 4. Membuat time schedule atas event off air yang dilaksanakan agar pelaksanaan event tepat waktu. 5. Membuat dan menyimpan filling dokumentasi event off air. Batas kewenangan 1. Menandatangani melagalisir penerimaan dan pengeluaran dana off air. 2. Megajukan usulan acara off air dalam rangka upaya pencapaian target usaha yang telah ditetapkan.\ Pertanggungjawaban Membuat dan menyampaikan laporan kegiatan off air kepada Manager Pemasaran. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon 6 Uraian Jabatan Kepala Siaran Nama Jabatan : Kepala Siaran Universitas Sumatera Utara Nama : Ahmad Tri Hermawan Unit Kerja : Produksi Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Bertanggung jawab atas pelaksanaan rancangan, arahan, atas mengudaranya program acara siaran yang berkwalitas dan sesuai format yang telah ditentukan.

b. Uraian Tugas

1. Membantu Manager Produksi Stasiun dalam membuat rancangan program acara harian, mingguan, bulanan dan tahunan. 2. Mengawasi dan mengarahkan setiap program acara yang berjalan setiap hari. 3. Membuat rancangan kegiatan special event acara khusus. 4. Membuat, mengawasi dan mengarahkan kelancaran jadual dan kegiatan penyiar operator. 5. Membuat jadual dan mengawasi serta mengarahkan kegiatan rekaman spot iklan, PSA, insert, program acara. 6. Mengatur dan mengarahkan pembuatan dumy acara.

7. Membuat TOR pedoman acara untuk setiap program acara.

8. Merancang tema topik acara setiap hari. 9. Mengatur kegiatan reporter. 10. Mengarahkan kebijakan musik, instrument, dll, dalam rangka produksi siaran maupun rekaman. Universitas Sumatera Utara 11. Mengarahkan kegiatan penulisan naskah siaran maupun iklan agar sesuai kebutuhan. 12. Melakukan rapat rutin mingguan bersama Manager produksi. 13. Melakukan pekerjaan rekaman live dan liveless, editing, balance dan mixing. Hasil Rapat Kerja: a. Membuat beberapa program siaran baru untuk menggantikan program lama. melihat kebutuhan pasar iklan dan pedengar b. Memproduksi radio ekspose Acara secara berkala. c. Pembuatan insert sosialisasi hal-hal baru dan bermanfaat bagi masyarakat luas demi menjalankan salah satu fungsi radio yaitu media pemberi informasi, missal: lalu lintas-hukum-lingkungan. d. Mempersiapkan program acara khusus; piala dunia-Bulan Ramadhan- Idul Fitri, serta Tahun Baru. e. Mengadakan program pelatihan khusus bagi para pesona siar f. Membuat polling sederhana untuk memilih penyiar dan acara terfavorit g. Melakukan kunjungan rutin ke acara yg di adakan fabs club Suara Medan. h. Kepala siaran akan lebih menajamkan fungsi pengawasan melalui evaluasi program siaran dan pesona siar secara rutin i. Melengkapi koleksi lagu Batas kewenangan 1. Menilai, menolak atau menyetujui program acara yang akan diudarakan. 2. Menandatangani melegalisir penerimaan dan pengeluaran unit pemasaran. Universitas Sumatera Utara 3. Menyampaikan hasil keputusan rapat Direksi dalam rangka upaya pencapaian target usaha yang telah ditetapkan pada unit produksi. Pertanggung jawaban Melaporkan kegiatannya kepada Direktur secara periodik bulan tentang uppaya dan hasil usaha produksi, kebijakan operasional produksi, pencapaian target produksi dan hal-hal lain yang perlu. Peralatan yang digunakan  Kendaraan operasional.  Telepon  Komputer dan Internet  Tape deck, mixer, micropon, stop watch  Kaset kosong.  Majalah, Surat Kabar Dari penjelasan tugas dan wewenang Kepala Siaran diatas dapat kita lihat bahwa bagian ini pada struktur organisasi Radio Bonita Jaya Suara Medan yang dimasukkan pada kelompok Produksi adalah bagian yang fokus mengurusi musik dan lagu dangdut yang akan disiarkan. Lagu-lagu dangut yang akan disiarkan berasal dari manajemen artis yang dikirim ke radio yang diteruskan ke bagian produksi dan siap untuk diperdengarkan kepada pendengar. Universitas Sumatera Utara 7 Uraian Jabatan Penata Administrasi Studio Nama Jabatan : Penata Administrasi Studio Nama : Ade Yuniarni Unit Kerja : Produksi Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Sebagai trafik penghubung dengan pihak – pihak terkait internal Eksternal dan melaksanakan penataan administrasi studio secara tertib dan rapih.

b. Uraian Tugas

1. Menghubungi dan menyampaikan hal – hal administratif yang berhubungan dengan kepentingan materi acara siaran seperti misalnya menghubungi nara sumber atau hal – hal lain sesuai arahan dan rencana kerja yang disampaikan oleh Kepala Siaran kepadanya. 2. Memberikan log iklan, absensi siaran kepada penyiar dan dan hal – hal lain yang bersifat internal dan adminsitratif kepada seluruh bagian produksi siaran. 3. Membantu Kepala Bagian Siaran dalam menyusun maupun menata seluruh administrasi siaran, baik sebelum maupun setelah penyiaran untuk didistribusikan kepada bagian yang bekerpentingan yang berhubungan dengan siaran harian. Universitas Sumatera Utara 4. Mengatur system filling dan agenda atas seluruh surat, memo, pengumuman dan lain – lain yang masuk dan keluar terutama yang berhubungan dengan produkdi siaran. 5. Membuat notulen rapat atas setiap rapat produksi. 6. Mempersiapkan sarana yang bersifat administratif dengan pengertian luas seperti membantu manager produksiKepala Siaran dalam membuat draft surat, memo maupun alat tulis kantor yang diperlukan bagain produksi. 7. admin studio akan terus melakukan input segala data yang berhubungan dengan penyiaran; data penelopon dan sms - pemenang quiz pengambilan hadiah – dan setiap data ini bisa digunakan untuk keperluan departemen Marketing. 8. Mengawasi kerapihan, kebersihan ruangan, peralatan dan file dalam ruang siaran dan rekaman. 9. Menyiapkan peralatan – peralatan yang berhubungan dengan kehadiran tamu dalam suatu acara siaran. Batas kewenangan Menolak segala masukan yang bersifat administratif kedalam ruang siaran tanpa sepengetahuan Kepala Siaran. Pertanggungjawaban Memberikan laporan pertanggungjawaban kerja yang telah dilaksanakannya kepada Kepala Siaran secara periodik bulan tentang hasil kerja dan hal-hal lain yang perlu. Universitas Sumatera Utara Peralatan yang digunakan  Sepeda motor 8 Uraian Jabatan Penyiar Reporter Nama Jabatan : Penyiar Reporter Nama : Adra, Terry, Bokris, Opi, Bibi, Vija, Hamdi, Didit Unit Kerja : Produksi Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Melaksanakan tugas siaran sesuai dengan program yang diberikan.

b. Uraian Tugas

Dalam Tugas Siaran. 1. Bekerja sesuai jadwal yang berlaku, minimal hadir 30 menit sebelum mengudara. 2. Merancang dan menyusun naskah siaran. 3. Mempelajari tema program acara yang akan diudarakan. 4. Melaksanakan tugas siaran sesuai format pola yang berlaku. 5. Wajib mengudarakan materi siar yang sudah dijadwalkan seperti spot iklan, iklan baca, juga pengumuman. 6. Mengisi log siaraniklan dan menandatangani bukti siar. 7. Menghadiri rapat rutin mingguan. 8. Wajib menanggapi dan menjawab surat pendengar. Universitas Sumatera Utara 9. Menjaga peralatan dan kerapihan area kerja studio siaran, studio rekaman. Dalam Tugas Reporter. Jika Diperlukan 1. Melaksanakan kegiatan reportase sesuai kebutuhan program acara langsung ataupun rekaman dengan tidak melanggar kode etik jurnalistik. 2. Mempelajari tokoh, situasi yang akan dihadapi. 3. Mempersiapkan catatan singkat yang diperlukan untuk bentuk pertanyaan dan laporan. 4. Mempersiapkan segala peralatan dan kebutuhan yang berhubungan dengan kegiatan reportase. 5. Membuat script laporan dan up to date untuk segera disiarkan. Batas kewenangan Menolak segala sesuatu masukan untuk disiarkan tanpa sepengetahuan Kepala Siaran. Pertanggungjawaban. Bertanggungjawab atas hasil kerja kepada Kepala Siaran. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon  Mixer, mic, tape Universitas Sumatera Utara 9 Uraian Jabatan Teknisi Nama Jabatan : Teknisi Nama : Mukhsin Unit Kerja : Produksi Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Memeriksa kondisi seluruh peralatan studio termasuk pemancar dan melaksanakan service rutin dengan melakukan monitoring kwalitas audio dan daya pancar, agar senantiasa selalu terjaga covered area yang optimal. b. Uraian Tugas 1. Mengganti maupun memperbaiki komponen dari seluruh unit peralatan studio apabila terjadi penurunan kwalitas hasil kerja peralatan. 2. Melakukan setting dan tuning secara berkala atas peralatan pemancar agar selalu tetap matching. 3. Menyimpan dengan baik seluruh buku petunjuk operating manual peralatan studio dan senantiasa tetap stand by apabila diperlukan. 4. Selalu menyediakan stock komponen, seperti head, potensio mixer, werstan dll untuk peralatan studio yang sifatnya cepat mengalami penyusutan umur teknis. Batas kewenangan 1. Menolak setiap personil manapun untuk memasuki ruang pemancar terutama personil dari luar perusahaan yang tidak ada hubungan dan kepentingannya dengan service dan perbaikan. Universitas Sumatera Utara 2. Mangajukan anggaran dan kebutuhan unit mapun komponen serta memberi usul dan saran kepada kepada atasannya untuk hal – hal yang berhubungan dengan peralatan studio dalam rangka mempertahankan mutu dan kwalitas siaran. Pertanggungjawaban. Bertanggungjawab atas hasil kerja kepada Kepala Siaran. Peralatan yang digunakan  Tools kit listrik  Multi tester, solder  Ociloscop. Damilut 10 Uraian Jabatan Supervisor Keuangan Nama Jabatan : Supervisor Keuangan Nama : Niel Agrisman Unit Kerja : Group Manager Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok 1. Bertanggung jawab atas kegiatan keuangan perusahaan. 2. Melaksanakan merealisir semua transaksi keuangan dengan mencatat segala penerimaan dan pengeluaran kedalam buku harian kas bank berdasarkan bukti penerimaan dan pengeluaran yang telah dilegalisirdi sahkan. Universitas Sumatera Utara

b. Uraian Tugas

1. Melakukan koordinasi dengan semua personil keuangan untuk dapat mencapai tujuan usaha yang telah ditetapkan. 2. Memberikan penilaian dan motivasi kepada segenap personil keuangan, agar tetap berusaha meningkatkan kinerja tim. 3. Menyusun analisa laporan keuangan dan cash flow perusahaan. 4. Membuat laporan keuangan ke pemegang saham owner 5. Mengesahkan laporan keuangan dan pajak. 6. Menyetujui dan menandatangani pengajuan gaji honor fee karyawan. 7. Menyetujui dan menandatangani pengajuan pengeluaran berdasarkan budget, skala prioritas dan penerimaan perusahaan. 8. Memimpin rapat rutin mingguan, memberikan pengarahan kepada semua personil keuangan tentang upaya-upaya yang harus dilakukan dalam pencapaian target usaha. 9. Melakukan perhitungan pajak - pajak PPh 21, PPh Badan dan SPT Masa maupun SPT Tahunan untuk kepentingan Kantor Pajak. Hasil Rapat Kerja a. Pergantian program keuangan b. Melakukan controlling pemabayaran iklan dan event c. Melakukan penagihan d. Pengelolaan kas kecil e. Menyususn laporan neraca tahunan ; laba – penyusutan – inventaris kantor dll. Universitas Sumatera Utara f. Membuat kembali slip gaji atau keterangan di buku gaji. Batas kewenangan 1. Menilai, menolak atau menyetujui pengajuan pengeluaran uang berdasarkan budget, urgensi dan kondisi keuangan perusahaan. 2. Menandatangani melegalisir penerimaan dan pengeluaran unit keuangan. Pertanggung jawaban Membuat dan menyampaikan laporan keuangan secara priodik dan konsisten kepada Direktur Peralatan yang digunakan  Komputer  Kendaraan operasional.  Telepon 11 Uraian Jabatan Penata Administrasi Keuangan Nama Jabatan : Penata Administrasi keuangan Nama : Sri Mauliati Gannah Unit Kerja : Keuangan Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Memimpin dan bertanggung jawab atas seluruh catatan transaksi keuangan perusahaan dan catatan harta kekayaan maupun hutang perusahaan.

b. Uraian Tugas

Universitas Sumatera Utara 1. Melakukan pemeriksaan kebenaran setiap dokumen pendukung catatan transaksi keuangan sebelum melakukan pembukuan, dengan menilai apakah dokumen sudah memenuhi prosedur yang berlaku. 2. Membukukan dokumen keuangan secara kontinyu dan konsisten serta memberikan paraf atas dokumen yang dibukukannya. 3. Membuat Daftar Kartu Piutang dan Hutang atau General Ledger lainnya dan mencatatnya secara konsisten untuk dapat dimonitor setiap saat. 4. Membuat faktur dan kwitansi penagihan piutang serta bukti pendukung penagihan tersebut. 5. Mengatur system filling keuangan secara sistimatis dan mudah untuk ditelusuri. 6. Melakukan penagihan sesuai tugas yang diberikan dengan selalu membawa identitas diri dan copy dokumen tagihan bila diperlukan. 7. Mengatur jadwal penagihan dan melaporkan hasil penagihan kepada atasannya. 8. Mencatat dalam agenda atas tanggal dan waktu menyerahkan dokumen penagihan dan mencatat cek giro yang dibayarkan oleh relasi. Batas kewenangan 1. Menolak dokumen keuangan yang tidak memenuhi standard akuntansi internal control yang ditetapkan Direksi Perusahaan. 2. Memberikan jawaban dan alasan kepada atasannya untuk setiap laporan perubahan modal dan keuangan perusahaan. Universitas Sumatera Utara Pertanggungjawaban Membuat dan menyampaikan pertanggungjawaban kepada Manager Keuangan. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon 12 Uraian Jabatan Supervisor Personalia dan Umum Nama Jabatan : Supervisor Personalia Dan Umum Nama : Rhidho Alnajar Unit Kerja : Group Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Mengelola SDM secara efisiensi, efektifitas dan ekonomis dalam upaya memenuhi target usaha yang ditetapkan.

b. Uraian Tugas

1. Mengatur administrasi kepegawaian personalia secara terperinci dan sistimatis, mulai dari saat melamar, bekerja sampai keluar.perusahaan. 2. Melaksanakan pengawasan kerja dengan ketat seperti pengawasan jam kerja, menyiapkan absensi seluruh tenaga kerja. 3. Membuat catatan rekapitulasi kehadiran maupun ketidak hadiran pegawai seperti ijin, mangkir, sakit, pengambilan hak cuti dan lain - lain. 4. Merencanakan acara temu keluarga pegawai seperti dalam event Halal Bi Halal, pengembangan SDM, membantu atasannya dalam rencana promosi Universitas Sumatera Utara karyawan seperti misalnya kenaikan jabatan, kenaikan upah, asuransi pensiun dan lain sebagainya. 5. Membuat agenda kegiatan off air dan prestasi pegawai yang dipercayakan dalam mengkoordinir kegiatan tersebut. 6. Membantu pimpinan dalam membuat surat perjanjian kerja, surat keterangan bagi karyawan yang akan tidak bekerja lagi dan hal – hal lain yang menyangkut urusan umum internal perusahaan khususnya yang menyangkut urusan kerja para bawahannya. 7. Merngurus perpanjangan STNK kendaraan inventaris ataupun asuransi kendaraan, mempesiapkan pembayaran listrik, telepon, PAM , retribusi. 8. Menyusun prosedur kebutuhan perlengkapan kantor perbulan 9. Menjaga, merawat Infentarisasi Kantor dan Studio. Hasil Rapat Kerja a. Menyusun prosedur pengelolaan administrasi surat menyurat b. Menyusun Format SOP, Job Desk masing-masing departemen. c. Menyusun Pemberian KompensasiPenggajian d. Menyusun Prosedur Absensi Karyawan e. Menyusun Prosedur klaim Pengobatan dan Jamsostek f. Prosedur Pengiriman Dokumen g. Prosedur Perawatan Inventarisasi Kantor h. Peningkatan Kinerja, Pengembangan SDM dan Peningkatan produktivitas karyawan dengan mengadakan program pelatihan per departemen. i. Menghindari perlakukan diskriminasi Universitas Sumatera Utara j. Menyusun lampiran hak cuti k. Menyusun prosedur kebutuhan perlengkapan kantor perbulan Batas kewenangan 1. Memberikan pengarahan dan nasihat kepada karyawan yang selalu bermasalah dalam kerja. 2. Membuat surat peringatan kepada karyawan yang melanggar disiplin kerja berdasarkan Peraturan dan Tata Tertib Kerja. Pertanggung jawaban Membuat dan menyampaikan pertanggungjawaban kepada Manager Keuangan. Peralatan yang digunakan  Komputer  Telepon 13 Uraian Jabatan Office Boy Nama Jabatan : Office Boy Nama : Mardiansyah Unit Kerja : Personalia Umum Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Bertanggung jawab atas kebersihan ruangan, perabotan dan peralatan kantor dan melaksanakan tugas pelayanan kantor.

b. Uraian Tugas

Universitas Sumatera Utara 1. Membersihkan ruangan dan perabotan kantor studio setiap hari kerja sebelum jam 09.00, dan langsung membersihkan dan merapihkan ruangan atau tempat yang baru habis dipakai. 2. Membersihkan dan merapihkan gelas, sendok, piring dan peralatan dapur lainnya selesai pemakainnya. 3. Menyediakan air minum untuk seluruh karyawan dan tamu. 4. Membantru menyiapkan dan merapihkan ruang rapat 5. Membantu melayani pembelian konsumsi atau makan siang, fotocopy dll. 6. Membuat daftar kebutuhan konsumsi kantor sesuai keperluan. 7. Mengendarai kendaraan perusahaan dengan sopan santun etika lalu lintas, bersikap ramah tamah dan rasa nyaman dengan penumpang yang dibawanya. 8. Melakukan perawatan termasuk membersihkan, ganti olie, filter dll dan melakukan service berkala terhadap kendaraan perusahaan. 9. Melaporkan akan berakhirnya masa berlakunya STNK kendaraan minimal satu bulan sebelum jatuh tempo. 10. Menyimpan kendaraan di pool dan menyerahkan kunci dan STNK kepada Satpam bila sudah selesai pemakaiannya. Pertanggungjawaban Bertanggungjawab atas pekerjaannya kepada Personel Officer SPV. Personalia dan Umum. Peralatan yang digunakan  Alat – alat kebersihan. Universitas Sumatera Utara  Pewangi ruangan. 14 Uraian Jabatan Security Nama Jabatan : Security Unit Kerja : Personalia Umum Ikhtisar Tugas a. Tugas Pokok Bertanggungjawab atas keamanan dilingkungan kantor studio setiap saat.

b. Uraian Tugas

1. Melakukan tindakan preventif pencegahan dari bahaya dan kerusuhan terhadap siapapun tamu, terutama yang belum pernah dikenal yang akan memasuki halaman kantor studio antara lain : a. Menanyakan siapa dan dari mana, keperluan dan sebagainya lalu menghubungi dengan alat komunikasi yang disediakan personil yang akan dijumpai, apakah tamu dapat diterima atau tidak. b. Sebelum tamu diterima oleh ybs, terlebih dahulu mempersilahkan tamu untuk meninggalkan identitas KTP, SIM , dsb dikembalikan saat akan keluar dan mencatatnya dalam log book scurity. c. Tidak membolehkan tamu memasuki daerah ruang kantor studio saat kantor tutup apalagi pada malam hari, terkecuali karyawan melakukan pekerjaan lembur. 2. Mengatasai keadaan darurat dengan cepat dan koordinasi dengan manager bila terjadi kerusuhan, kejahatan, kebakaran ataupun listrik padam. Universitas Sumatera Utara 3. Secara teratur melakukan pemeriksaan sekeliling halaman kantor studio terutma dimalam hari. 4. Mengisi buku laporan keamanan harian log book scurity. 5. Melakukan pengamanan dalam arti luas, baik sumbernya dari dalam maupun dari luar kantor studio. Batas kewenangan 1. Menegur siapa saja yang dianggap mencurigakan. 2. Melakukan tindakan yang dianggap perlu dalam rangka mengatasi kondisi yang dapat membahayakan personil perusahaan maupun kantor studio. Pertanggungjawaban Membuat dan menyampaikan laporan log book scurity setiap hari kepada Personalia Officer setiap hari. Peralatan yang digunakan  Pakaian Satpam  Perlengkapan keamanan

3.1.1 Pengelola Pusat

Bandar Dangdut Group adalah penyebutan untuk 3 radio yang terdiri atas radio Bonita Jaya Suara Medan, radio Pesona Cipta Suara Binjai, dan radio Gresia Sibolga. Pusat pengelolaan dari ketiga radio ini adalah di Radio Bonita Jaya Suara Medan. Komisaris pemilikowner adalah Yongki Manalu. Sebagai pemilik, Yongki Manalu adalah orang yang mendirikan Bandar Dangdut Group dan Universitas Sumatera Utara menjadi orang yang mendanai kegiatan yang berlangsung di radio selain dana yang didapatkan berasal dari iklan. Yongki Manalu pada saat ini berkedudukan di Jakarta dan semua urusan radio di limpahkan kepada Direktur. Pengelola pusat atau yang didalam manajemen Bandar Dangdut Group disebut Direktur yang menangani tiga radio di Sumatera Utara adalah bapak Haris Nasution. Bapak Yongki Manalu hanya menerima laporan bulanan mengenai perkembangan radio baik itu manajemen, iklan, dan hal-hal yang berkaitan dengan ketiga radio ini yang berasal dari Bapak Haris Nasution.

3.1.2 Pengelola Cabang

Cabang dari Bandar Dangdut Group adalah radio Cipta Suara Binjai dan radio Gresia Sibolga. Orang yang bertanggung jawab yang bertugas mengurusi radio cabang adalah Kepala Studio. Mereka memberikan laporan mengenai radio yang mereka tangani kepada bapak Haris Nasution dan bapak Haris Nasution meneruskan laporan yang diberikan kepada bapak Yongki Manalu. Kepala Studio di Binjai ditangani oleh Sahman Ismail Sedangkan Kepala Studio radio di Sibolga ditangani oleh Agus Pantajo. Pengelola cabang ini di pilih oleh bapak Yongki Manalu dan Haris Nasution.

3.1.3 Mekanisme Pemilihan Pengelola

Dokumen yang terkait

Pembebasan Bersyarat dan Tingkat Pelanggaran yang Dilakukan Klien Pemasyarakatan (Riset di Balai Pemasyarakatan Kelas I Medan)

4 75 99

Pengaruh Bauran Pemasaran dan Pelayanan Terhadap Kepuasan dan Komitmen Konsumen Toko Roti Mawar Medan

5 142 127

Pengaruh Pemberian Ekstrak Bawang Putih dan Glibenklamid Terhadap Kadar Gula Darah Mencit ormal dan Mencit Diabetes yang Diinduksi Alloksan

3 65 87

Radio Bonita Jaya Suara Medan: Analisis Terhadap Pengelolan Organisasi, Produksi, Pemasaran, Dan Musik Dangdut Yang Disiarkan

0 53 156

PENGARUH GANGGUAN PRIBADI, EKSTERN, ORGANISASI, DAN SISTEM IMBALAN YANG DITERIMA TERHADAP PERAN AUDITOR INSPEKTORAT DALAM PENGAWASAN KEUANGAN DAERAH (Studi Kasus Pada Inspektorat Kabupaten Dairi)

1 41 100

"Inul Daratista" Sebuah Fenomena Dalam Dinamika Perkembangan Musik Dangdut Indonesia

0 76 50

Hiburan Musik Siaran Radio Prambos Fm dan Minat Mendengar di Kalangan Mahasiswa. (Studi Deskriptif Kuantitatif Minat Mendengar Hiburan Musik Siaran Radio Prambos Fm di Kalangan Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara)

1 48 122

BAB II GAMBARAN UMUM RADIO 2.1 Sejarah Radio - Radio Bonita Jaya Suara Medan: Analisis terhadap Pengelolaan Organisasi, Produksi, Pemasaran, dan Musik Dangdut yang Disiarkan

0 0 38

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah - Radio Bonita Jaya Suara Medan: Analisis terhadap Pengelolaan Organisasi, Produksi, Pemasaran, dan Musik Dangdut yang Disiarkan

0 0 22

Radio Bonita Jaya Suara Medan: Analisis terhadap Pengelolaan Organisasi, Produksi, Pemasaran, dan Musik Dangdut yang Disiarkan

0 0 13